Soto Ayam Bangkong Semarang

Resep Cara Membuat Soto Ayam Bangkong Khas Semarang Spesial– soto ini merupakan salah satu sajian kuliner khas daerah jawa terutama daerah ibukota propinsi jateng yaitu Semarang. Masakan soto ini sangat terkenal di daerahnya dan setiap harinya banyak sekali pengunjung yang datang hanya membeli soto baik dari lokal maupun dari luar kota. Soto ini memang kalau dilihat kelihatan sama dengan soto yang lainnya tapi agak sedikit bening kecoklatan dan rasanyapun juga beda dengan soto yang lain yang ada di daerah sekitar semarang tersebut.
Dan ciri khas masakan soto ini adalah warna kuah sotonya yang agak bening kecoklatan karena menggunakan kecap manis dan dari situlah citarasanya . Dan biasanya menu yang sepesial ini di santap pada malam hari sebagai menu makan malam, Sebagai menu pendampingnya seperti sate dan perkedel dapat menjadi pilihan dan jangan lupa ditambah krupuk. Nah kali ini bagi anda yang pengen tahu gimana cara buatnya berikut ini kami akan bahas resepnya dan sajikan inf buat anda semua Seperti Resep Cara Membuat Soto Ayam Bangkong Khas Semarang Spesial. Simak berikut ini resep untuk 5 porsi:

resep cara membuat soto bangkong khas semarang

Resep Cara Membuat Soto Ayam Bangkong Khas Semarang Spesial

Bahan bahan utama:
  • Siapkan 2 buah tomat yang dipotong-potong
  • 1 ekor ayam kampong disiapkan
  • Siapkan 3 sendok makan minyak untuk menumis
  • Siapkan 2 batang daun bawang yang dipotong-potong
  • Siapkan 100 gram tauge pendek
  • Siapkan 2 liter air untuk merebus
  • Siapkan 100 gram bihun yang telah direndam air panas.
  • Bumbu yang dihaluskan:
  • Siapkan 3 cm jahe
  • Sediakan 8 siung bawang merah
  • Sediakan 1/8 butir biji pala
  • Sediakan ½ sendok teh lada butir
  • Sediakan 5 siung bawang putih
Bumbu bumbu lainnya:
  • Sediakan 3 lembar daun salam
  • Sediakan 4 lembar daun jeruk
  • Sediakan 2 batang serai, memarkan
  • Sediakan  3 cm jahe yang telah dimemarkan
  • Sediakan  3 cm lengkuas, memarkan
  • Sediakan  2 sendok makan kecap manis
  • Sediakan 1 ½ sendok teh garam
  • Sediakan  4 lembar daun jeruk
  • Sediakan  3 siung bawang putih iris lalu goreng
  • Sediakan  5 butir bawang merah, iris lalu goreng
Bahan untuk pelengkap:
  • Perkedel kentang
  • Emping goreng kripik
  • Irisan jeruk nipis segar
  • Sambal cabai rawit merah atau sambal cabai setan
Langkah Cara kerja membuat:
  1. Langkah awal rebus ayam bersama daun salam, daun jeruk, lengkuas, jahe dan serai di atas api sedang sampai mendidih dan ayam terasa empuk. Lalu angkat dan saring kaldunya kemudian di suwir atau diiris ayam kampungnya kemudian sisihkan.
  2. Langkah kedua tumis bumbu halus sampai harum. Kemudian tuang ke dalam kaldu (hasil rebusan ayam), dan tambahkan kecap dan garam.
  3. Selanjutnya didihkan kembali kaldu dan masukkan ayam suwir, bawang putih goreng, bawang merah goreng,daun bawang, seledri dan tomat. Dan masak sebentar selesai angkat.  kuah sotonya sudah jadi.
  4. Selanjutnya siapkan mangkuk dan masukkan bihun serta tauge ke dalamnya. Lalu siram dengan kuah soto dan sajikan bersama emping gorengnya ,lalu perkedel, dan irisan jeruk nipis hingga sambal cabai rawit merah.
Hmmm cukup enak ya kawan. Nah itulah tadi langkah-langkahnya membuat soto semarang. Gimana? Apakah anda masih bingung dan ragu? anda jangan kawatir karena kami akan selalu kasih info pada anda yang benar-benar minat dan serius untuk membuatnya dirumah .

Komentar

Postingan Populer