Tujuh Tiang Hikmat
IBADAH MINGGU IFGF PALEMBANG
13 NOVEMBER 2016
By: Ev. Daniel Krestianto
Script By Bobby Hartanto
Kalau sepakat, semua hal itu pasti akan terjadi, yang supranatural dan ajaib itu sudah pasti terjadi. Jangan jengkel, jaga hati! Ini waktunya mujizat itu terjadi!
Ketika pentahbisan Bait Allah, awan kemuliaan itu datang, dan semua tersungkur karena tidak ada yang kuat. Ayo bangkit! Alami! Tuhan tidak suka kita hanya mendengar dan memberikan kesaksian orang lain, tapi Tuhan mau kita semua jadi pemain, jadi pelaku, jadi oembuat mujizat! Kuncinya itu percaya!
Ketika Yesus berjalan, Yesus akan melewati seorang yang buta, dan orang ini bertanya siapa yang datang, dikatakan Yesus dari Nazaret, tapi justru orang ini berteriak "Yesus Anak Daud!" dan sebenarnya itu adalah kunci untuk orang itu sembuh. Jangan terlalu cepat menyerah! Kejar sampai engkau dapat! Panggilan Anak Daud hanya untuk Mesias, dan orang ini tahu kalau Yesus adalah Mesias, dan Mesias adalah Pribadi yang membuat mujizat dan bisa melakukan segalanya.
Kalau rusa sudah merindukan air, mau berbahaya bagaimanapun dia akan tetap terobos hingga dia dapatkan air.
Orang-orang itu hanya senang melihat mujizat, hebat Tuhan Yesus, hebat hamba Tuhan, tapi Tuhan itu mau kita alami sendiri! Kita semua harus dewsa, ketemu Yesus, kenal Yesus, jangan hanya tahu Yesus. Kalau ada masalah, lari ke Tuhan, jangan ke orang lain.
Kita ini pipa-pipanya Tuhan, biar Dia yang lakukan semuanya. Kalau pipanya ini tidak ada iman, ragu-ragu, artinya pipanya itu tidak bersih. Ikut Yesus tidak usah banyak pertimbangan. Kalau mau masuk surga, harus seperti anak kecil, kenapa? Kalau anak kecil disuruh, mereka langsung jalan, tidak berpikir lagi. Kita seringkali ketika disuruh, berpikir karena kalau tidak jadi, kita malu. Kita sehat itu anugrah, kita hanya bisa balas itu dengan taat dan lakukan apa yang Tuhan mau. Jangan pernah berkata tidak bisa. Apapun bisa!
Tuhan sebentar lagi datang. Kalau engkau tidak ada di destinymu, engkau tidak akan bisa diangkat Tuhan. Seorang nabi akan dilihat benar atau tidak, akan terbukti dari apakah yang dikatakan itu terjadi atau tidak. Tuhan tidak bisa dibuat main-main. Kalau Dia sudah berkata, tidak ada yang tidak terjadi, semua yang Dia rencanakan harus terjadi. Ini waktunya kita buat mujizat untuk menyatakan Yesus kita itu luar biasa. Kita anak Tuhan Yesus, Yesus sumber mujizat, artinya kalau engkau anakNya, engkau juga akan membawa mujizat-mujizat itu!
Ada 7 tingkat di dalam dunia ini yang engkau bisa raih yang akan menentukan engkau di tingkat berapa di surga. Ada 7 tingkat di surga, ada 7 malaikat yang akan menjaga kita, ada 7 keajaiban yang terjadi, ada 7 Roh Allah, 7 tiang hikmat, dll.
7 tiang hikmat:
1. Kemurahan
Murah hati, ayatnya ada di sabda bahagia.
Matius 5:7
7: Berbahagialah orang yang murah hatinya, karena mereka akan beroleh kemurahan.
Kalau kita murah hati, hidup kita pun akan dipenuhi kemurahan. Kalau engkau tidak punya kemurahan, hidupmu akan parah, kemurahan yang asli itu ketika engkau mengerti orang lain butuh apa, engkau tahu dan engkau bisa memenuhi apa yang orang lain butuhkan itu. Misal tidak semua persoalan bisa diselesaikan dengan uang. Orang kaya tidak perlu uang, yang dia perlu adalah Yesus, damai sejahtera, dll. Persoalan tidak akan pernah beres kalau engkau tidak tahu kunci untuk menyelesaikannya.
2. Takut akan Tuhan
Engkau jangan takut dengan manusia, tapi biar sungguh-sungguh kita takut akan Tuhan. Mata Tuhan tidak pernah terpejam, engkau lakukan apapun dimanapun dengan motivasi apapun, Tuhan tidak bisa dibohongi. Banyak orang yang takut dikutuk atau takut karena hukuman Tuhan. Tuhan tidak mau seperti itu. Tuhan mau kita menghormati Tuhan, dengan sendirinya keluar dari sikap kita. Hormati Tuhan. Engkau mau dimanapun, engkau harus punya takut akan Tuhan. Engkau lakukan semuanya karena engkau mengasihi Tuhan, bukan karena takut akan hukuman atau kutuknya. Sadar kalau kita tidak bisa lakukan apapun di luar Tuhan. Semua karena anugrah.
Tiang ini ada di atas kepala kita, masuk ke tubuh kita.
Tiang ini ada di atas kepala kita, masuk ke tubuh kita.
3. Rela diajar dan dikoreksi
Makin tinggi seseorang, makin sulit dikoreksi. Makin pintar, seringkali seseorang makin sulit dikoreksi. Tuhan mau kita belajar untuk mau dikoreksi, itu untuk kebaikan kita. Terkadang ada dosa tersembunyi yang kita tidak sadar, karena itu ketika ada orang lain yang memberi tahu dan kita terima ketika dikoreksi, itu yang akan membuat kita naik semakin tinggi lagi.
Tiang ini masuk ke hati kita.
4. Mau belajar
Kita ini masih harus banyak belajar. Pak Petrus Agung itu di dunia selalu belajar dan belajar, bahkan ketika dia meninggal, di surga dia pun dia punya satu meja dan buku bertumpuk-tumpuk dan dia pun belajar. Di surga tidak ada batasan apapun. Banyak yang belum kita ketahui, karena itu kita perlu belajar. Henokh ketika di dunia itu pengajar dari raja-raja di dunia. Raja-raja itu belajar kepada Henokh. Tuhan siap untuk buka banyak hal, karena itu ayo belajar.
Tiang ini masuk ke otak kita dan langsung menyebar di otak kita.
5. Belajar untuk bisa berdamai dengan Allah dan sesama
Kita tidak hanya berdamai dengan Tuhan, tapi juga berdamai dengan manusia. Berdiri sebagai imam antara Tuhan dan manusia. Bagaimana engkau bisa berdiri seperti itu kalau engkau tidak berdamai? Hidupmu harus jadi pendamai.
Tiang ini masuk di kaki kita agar kita bisa berdiri sebagai pendamai.
6. Kerja keras
Kerja keras agar kemuliaan Tuhan bisa dinyatakan ketika kita meraih destiny dan panggilan kita. Contoh seperti ama, kerja kerasnya dengan berdoa semalam-malaman dan tidak tidur. Benahi hidupmu, kerja keras, tidak mengeluh, tidak minta fasilitas. Apa yang jad destinymu harus terjadi!
Tiang ini masuk ke tangan kita, sehingga apapun yang kita kerjakan berhasil.
7. Ketekadan
Never give up! Sampai kapanpun, never give up. Jangan pernah tergoyahkan. Tekad ini bisa goyah ketika engkau melihat keadaan dan kondisi yang terjadi, ketika mendengar apa kata orang, dll. Tekad kita harus bulat, apapun yang terjadi, lakukan sampai selesai hingga kita selesaikan semua.
Tiang ini besar dan membungkus hidup kita, membungkus mata dan telinga kita.
7 Roh Allah:
1. Ruakh Yahveh
Kita adalah mempelai Kristus dan Tuhan jadi mempelai pria kita.
2. Ruakh Hokemah
3. Ruakh Bineah
4. Ruakh Etsah
5. Ruakh Geburah
6. Ruakh Yahveh Daath
7. Ruakh Yahveh Yireth
Ada 7 malaikat yang akan Tuhan beri dalam hidup kita. Ada yang membantu kita, ada yang mendatangkan berkat, ada yang memberitakan kabar kebenaran, semua ada tugasnya masing-masing. Sebelum tahun ini berakhir minimal akan ada 1 tanda ajaib yang akan terjadi dan engkau akan tahu kalau itu Tuhan!
- ALL BY HIS GRACE - TO GOD BE THE GLORY -
- ALL BY HIS GRACE - TO GOD BE THE GLORY -
Komentar
Posting Komentar