JODOH DAN TAKDIR DITANGAN SIAPA 1

JODOH DAN TAKDIR DITANGAN SIAPA 1
GBI SHEKINAH
Minggu, 2 Agustus 2018
Pdt Petrus Hadi Mulja Santoso

Tema yang Tuhan berikan kepada saya untuk Perjalanan ke Israel tahun 2019 *The Time of The Completed Restoration.*

Tuhan Yesus benar-benar konsentrasi dan memberikan perhatian khusus. Tuhan sedang serius untuk memulihkan seluruh aspek kehidupan kita.

Mari kita buka
Kisah Para Rasul 3:21 (TB)  Kristus itu harus tinggal di sorga sampai waktu pemulihan segala sesuatu, seperti yang difirmankan Allah dengan perantaraan nabi-nabi-Nya yang kudus di zaman dahulu.

*PEMULIHAN SECARA ROH*
Proses pertama adalah peristiwa Kelahiran Baru dan menjadi Ciptaan Yang Baru. Kita punya kasih yang mula-mula.
Punya kerinduan untuk semua bisa bersekutu dengan Tuhan Yesus dan membaca Alkitab setiap hari.

*PEMULIHAN SECARA JIWA*
Kita harus mengalami pemulihan secara jiwa, ada jiwa-jiwa yang rusak, tidak sehat, seringkali marah, mudah meledak.

*PEMULIHAN SECARA JASMANI*
Setiap orang yang mengalami sakit jasmani Tuhan juga mau pulihkan kita. Tuhan memberkati kita dengan kesehatan jasmani.

*PEMULIHAN Secara Ekonomi*
Tuhan Yesus memberikan PEMULIHAN Secara Ekonomi. Mari kita ambil yang Ilahi untuk Ekonomi.

*JODOH DARI TUHAN*
Sejak Adam dan Hawa jatuh dalam dosa, Citra Manusia sudah dirusak oleh iblis.

Kejadian 1:26-31 (TB)  Berfirmanlah Allah: "Baiklah Kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita, supaya mereka berkuasa atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas ternak dan atas seluruh bumi dan atas segala binatang melata yang merayap di bumi."
Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.
Allah memberkati mereka, lalu Allah berfirman kepada mereka: "Beranakcuculah dan bertambah banyak; penuhilah bumi dan taklukkanlah itu, berkuasalah atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas segala binatang yang merayap di bumi."
Berfirmanlah Allah: "Lihatlah, Aku memberikan kepadamu segala tumbuh-tumbuhan yang berbiji di seluruh bumi dan segala pohon-pohonan yang buahnya berbiji; itulah akan menjadi makananmu.
Tetapi kepada segala binatang di bumi dan segala burung di udara dan segala yang merayap di bumi, yang bernyawa, Kuberikan segala tumbuh-tumbuhan hijau menjadi makanannya." Dan jadilah demikian.
Maka Allah melihat segala yang dijadikan-Nya itu, sungguh amat baik. Jadilah petang dan jadilah pagi, itulah hari keenam.
Adam diberikan otoritas untuk menguasai Bumi. Manusia tidak bisa hidup sendirian. Tuhan memberikan kepada kita Pasangan yang Sepadan.
Dalam Kejadian 2:18, Tuhan Allah berfirman, “Tidak baik, kalau manusia itu seorang diri saja. Aku akan menjadikan penolong yang sepadan baginya.” Kata “sepadan” dalam bahasa aslinya yang diterjemahkan dalam bahasa Inggris “corresponding to himself” dapat juga berarti “melengkapi”. Melengkapi apa? Banyak! Kesepadanan ini dapat mencakup banyak hal. Misalnya saja kesepadanan dalam hal latar belakang keluarga, pendidikan, status sosial dan lain sebagainya.

Tuhan menciptakan manusia serupa dan segambar dengan Tuhan. Tuhan menciptakan manusia serupa dan segambar dengan Allah supaya orang-orang yang lain melihat' ada gambar Tuhan dalam hidup anak-anak Tuhan.

Yoel 2:23-27 (TB)  Hai bani Sion, bersorak-soraklah dan bersukacitalah karena TUHAN, Allahmu! Sebab telah diberikan-Nya kepadamu hujan pada awal musim dengan adilnya, dan diturunkan-Nya kepadamu hujan, hujan pada awal dan hujan pada akhir musim seperti dahulu.
Tempat-tempat pengirikan menjadi penuh dengan gandum, dan tempat pemerasan kelimpahan anggur dan minyak.
Aku akan memulihkan kepadamu tahun-tahun yang hasilnya dimakan habis oleh belalang pindahan, belalang pelompat, belalang pelahap dan belalang pengerip, tentara-Ku yang besar yang Kukirim ke antara kamu.
Maka kamu akan makan banyak-banyak dan menjadi kenyang, dan kamu akan memuji-muji nama TUHAN, Allahmu, yang telah memperlakukan kamu dengan ajaib; dan umat-Ku tidak akan menjadi malu lagi untuk selama-lamanya.
Kamu akan mengetahui bahwa Aku ini ada di antara orang Israel, dan bahwa Aku ini, TUHAN, adalah Allahmu dan tidak ada yang lain; dan umat-Ku tidak akan menjadi malu lagi untuk selama-lamanya."

Kejadian 1:27-28 (TB)  Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.
Allah memberkati mereka, lalu Allah berfirman kepada mereka: "Beranakcuculah dan bertambah banyak; penuhilah bumi dan taklukkanlah itu, berkuasalah atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas segala binatang yang merayap di bumi."
Tuhan Yesus memberikan otoritas Kuasa Kepada Anak-AnakNya untuk menguasai Bumi. Jika pemulihan terjadi dalam hidup kita, kita jangan mengejar semua nya.
Hidup kita menjadi menderita jika kita tidak menerima Tongkat Perkenanan Tuhan turun dalam hidup kita.

Tongkat Perkenanan Tuhan turun dalam hidup kita maka kita diberi otoritas untuk menguasai bumi.

Bagaimana kita bisa mengijinkan Tuhan berkuasa di dalam hidup kita ? Tuntunan Tuhan itu menjaga hidupmu.

*PEMULIHAN KELUARGA*
Maleakhi 4:6 (TB)  Maka ia akan membuat hati bapa-bapa berbalik kepada anak-anaknya dan hati anak-anak kepada bapa-bapanya supaya jangan Aku datang memukul bumi sehingga musnah.

Hari-hari ini Tuhan memberikan PEMULIHAN KELUARGA Kepada Anak-AnakNya, Keturunan Ilahi dilahirkan.

Hasrat Tuhan untuk kita hidup di dalam Yang Ilahi.

Tujuan Tuhan memberikan PEMULIHAN kepada kita supaya Kisah 3:21 segera tergenapi. Setan mau hidup kita tetap hancur.

Roma 12:2 (TB)  Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna.

Serupa dengan dunia artinya memiliki cara berpikir yang salah, tidak mengenakan pikiran Kristus

Yosafat tidak cocok dengan Ahab dan Yosia, ia menginginkan yang ILAHI.
Tuhan Yesus merindukan kita melahirkan Keturunan yang Ilahi. Amin


Joshua Ivan Sudrajat

Komentar

Postingan Populer