OTORITAS DAN KUASA DARI SURGA

*OTORITAS DAN KUASA DARI SURGA*
*Pdt Petrus Agung Purnomo*



Lukas 24:45-53 (TB)  Lalu Ia membuka pikiran mereka, sehingga mereka mengerti Kitab Suci.
Kata-Nya kepada mereka: "Ada tertulis demikian: Mesias harus menderita dan bangkit dari antara orang mati pada hari yang ketiga,
dan lagi: dalam nama-Nya berita tentang pertobatan dan pengampunan dosa harus disampaikan kepada segala bangsa, mulai dari Yerusalem.
Kamu adalah saksi dari semuanya ini.
Dan Aku akan mengirim kepadamu apa yang dijanjikan Bapa-Ku. Tetapi kamu harus tinggal di dalam kota ini sampai kamu diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi."
Lalu Yesus membawa mereka ke luar kota sampai dekat Betania. Di situ Ia mengangkat tangan-Nya dan memberkati mereka.
Dan ketika Ia sedang memberkati mereka, Ia berpisah dari mereka dan terangkat ke sorga.
Mereka sujud menyembah kepada-Nya, lalu mereka pulang ke Yerusalem dengan sangat bersukacita.
Mereka senantiasa berada di dalam Bait Allah dan memuliakan Allah.

*OTORITAS*

Otoritas berasal dari bahasa Yunani “exousia” dan bahasa Inggris “authority” yang memiliki beberapa arti yaitu: 1. kekuasaan yg sah yg diberikan kepada lembagan dalammasyarakat yg memungkinkan para pejabatnya menjalankan fungsinya; 2. hak untuk bertindak; 3. kekuasaan; wewenang; 4. hak melakukan tindakan atau hak membuat peraturan untuk memerintah orang lain.

Di dalam bahasa Indonesia otoritas sering diartikan dengan kuasa, padahal kuasa sendiri dalam bahasa Yunaninya adalah “dunamis” atau dalam bahasa Inggris “power” yang memiliki pengertian kekuatan; kemampuan atau kesanggupan (untuk berbuat sesuatu).

Lukas 24 : 47 New Living Translator
47 It was also written that this message would be proclaimed in the authority of his name to all the nations,[a] beginning in Jerusalem: ‘There is forgiveness of sins for all who repent."

Lukas 24:27 NLT
47 Juga ditulis bahwa pesan ini akan diberitakan dalam otoritas namanya kepada semua bangsa, [a] dimulai di Yerusalem: ‘Ada pengampunan dosa bagi semua yang bertobat."

Pada waktu Tuhan Yesus Terangkat Ke Surga Memberikan Dua Hal :
Lukas 24:47 bahasa Indonesia Pertobatan dan Pengampunan.
Lukas 24:47 terjemahan dari versi NLT : OTORITAS DAN KUASA

Otoritas berhubungan dengan Lukas 24:49
Lukas 24:49 (TB)  Dan Aku akan mengirim kepadamu apa yang dijanjikan Bapa-Ku. Tetapi kamu harus tinggal di dalam kota ini sampai kamu diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi."

Kuasa : The Power Of Heaven.

Jika kita mempunyai kuasa tetapi tidak punya otoritas adalah Ilegal.

Otoritas dan Kuasa harus jadi Satu.

Jika kita mempunyai Otoritas namun kita tidak punya kuasa maka kita akan Powerless

Contohnya Anak-anak Imam Skewa

Kisah Para Rasul 19:13-17 (TB)  Juga beberapa tukang jampi Yahudi, yang berjalan keliling di negeri itu, mencoba menyebut nama Tuhan Yesus atas mereka yang kerasukan roh jahat dengan berseru, katanya: "Aku menyumpahi kamu demi nama Yesus yang diberitakan oleh Paulus."
Mereka yang melakukan hal itu ialah tujuh orang anak dari seorang imam kepala Yahudi yang bernama Skewa.
Tetapi roh jahat itu menjawab: "Yesus aku kenal, dan Paulus aku ketahui, tetapi kamu, siapakah kamu?"
Dan orang yang dirasuk roh jahat itu menerpa mereka dan menggagahi mereka semua dan mengalahkannya, sehingga mereka lari dari rumah orang itu dengan telanjang dan luka-luka.
Hal itu diketahui oleh seluruh penduduk Efesus, baik orang Yahudi maupun orang Yunani, maka ketakutanlah mereka semua dan makin masyhurlah nama Tuhan Yesus.

Setan Mengenal Otoritas dan Kuasa Paulus namun ia tidak mengenal anak-anak Imam Skewa.

Orang Kristen yang tidak punya otoritas maka ia tidak punya kuasa.

Otoritas adalah Kuasa dari Tempat Yang Maha Tinggi yang turun kepada Anak-anak Tuhan.

Jika kita minta Otoritas dan Kuasa menyertai hidup kita maka apa yang kita minta Tuhan berikan kepada kita.

Kesaksian : Mempersembahkan Mobil untuk Pembangunan Holy Stadium.

Ada The Power To Get Wealth, Kuasa tidak keluar kalau tidak ada Otoritas.

*KUASA*

DUNAMOS (kuasa ini diberikan setelah orang dipenuhi Roh Kudus. Dalam Kisah. 1:8 dikatakan “tetapi kaku akan menerima kuasa kalau Roh Kudus tueun ke atas kamu dan kamu akan menjadi saksiku di Yerusalem, Yudea, Samaria dan sampai ke ujung bumi.” Kata “kuasa” di sini adalah DUNAMOS. Dari kata Dunamos ini muncul kata “dinamit”, yaitu benda yang mempunyai kekuatan dahsyat untuk menghancurkan gedung. Ada pula kata “dinamo” yaitu benda yang mempunyai kekuatan untuk menggerakan mesin.

Dunamis sama dengan The Power Reproduksinya its self. Kuasa untuk menghasilkan kuasa Kekuatan dari dalam dirinya.

Bentuknya Diperlengkapi dalam bahasa Inggris To Be Clothes artinya diberi pakaian seperti jubah. Nasibnya diubahkan. Perubahan nasib adalah jatah kita semua.

Sebelum Tuhan Yesus naik ke Surga, Ia mengesankan tangannya sambil Memberkati murid-muridNya.

Respon Terbaik ketika Kuasa, Otoritas, Berkat diberikan adalah Sujud Menyembah.

Sikap Hati Seperti Hamba membawa kita Finish Strong. Untuk kita Bertahan, Respon kita adalah Tersungkur Sujud Menyembah.

Contohnya Simson Mempermainkan Kuasa dan Otoritas yang dimiliki oleh Tuhan. Simson suka dengan Delila yang suka mepermain-mainkan.

Tuhan sedang mempersiapkan yang luar biasa untuk anak-anakNya.

Untuk mendapatkan Berkat kita perlu Otoritas dan Kuasa.

Contohnya Yosua Menghentikan Matahari

Yosua 10:12-13 (TB)  Lalu Yosua berbicara kepada TUHAN pada hari TUHAN menyerahkan orang Amori itu kepada orang Israel; ia berkata di hadapan orang Israel: "Matahari, berhentilah di atas Gibeon dan engkau, bulan, di atas lembah Ayalon!"
Maka berhentilah matahari dan bulan pun tidak bergerak, sampai bangsa itu membalaskan dendamnya kepada musuhnya. Bukankah hal itu telah tertulis dalam Kitab Orang Jujur? Matahari tidak bergerak di tengah langit dan lambat-lambat terbenam kira-kira sehari penuh. 

Yosua membutuhkan Otoritas Tuhan untuk menghentikan Matahari. Perang mereka adalah Perang Tuhan. Ini bukan kemauan Yosua. Yosua Mendapatkan Otorisasi dari Tuhan.

Ketaatan adalah Cap Otorisasi.

Amin


Penulis

Joshua Ivan Sudrajat

Komentar

Postingan Populer