LEGOWO
LEGOWO
Oleh : Pdt. Petrus Agung Purnomo
28 April
Yoh 16 : 7
Namun benar yang Kukatakan ini kepadamu: Adalah lebih berguna bagi kamu, jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi, Penghibur itu tidak akan datang kepadamu, tetapi jikalau Aku pergi, Aku akan mengutus Dia kepadamu.
Kata itu memang dalam Bahasa Jawa,
yang artinya rela dan iklas terhadap sesuatu.
Biasanya dikonotasikan ketika seseorang harus melepaskan sesuatu.
Di dalam kenyataannya, tidaklah begitu mudah.
Banyak orang lebih suka menggenggam erat sesuatu yang telah dipegangnya.
Tidak rela melepaskannya pada orang lain.
Bahkan kalau perlu dia akan dipertahankan mati-matian.
Tapi tidak dengan Yesus.
Dia bahkan berkata adalah lebih baik bagi kita
kalau Dia terangkat ke surga dan Roh Kudus turun.
Yesus "legowo" ketika Roh Kudus ambil alih tugas-Nya.
Dia juga berkata kalau kita percaya kita akan lakukan bahkan lebih besar dari yang Dia lakukan.
Yesus "legowo" waktu murid-Nya yang bisa melakukan yang lebih besar dari Dia.
Saudara, milikilah hati "legowo" seperti Yesus.
Maka kita akan hidup dalam kelegaan...lego...
Dari Hati Sang Raja
Oleh : Pdt. Petrus Agung Purnomo
28 April
Yoh 16 : 7
Namun benar yang Kukatakan ini kepadamu: Adalah lebih berguna bagi kamu, jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi, Penghibur itu tidak akan datang kepadamu, tetapi jikalau Aku pergi, Aku akan mengutus Dia kepadamu.
Kata itu memang dalam Bahasa Jawa,
yang artinya rela dan iklas terhadap sesuatu.
Biasanya dikonotasikan ketika seseorang harus melepaskan sesuatu.
Di dalam kenyataannya, tidaklah begitu mudah.
Banyak orang lebih suka menggenggam erat sesuatu yang telah dipegangnya.
Tidak rela melepaskannya pada orang lain.
Bahkan kalau perlu dia akan dipertahankan mati-matian.
Tapi tidak dengan Yesus.
Dia bahkan berkata adalah lebih baik bagi kita
kalau Dia terangkat ke surga dan Roh Kudus turun.
Yesus "legowo" ketika Roh Kudus ambil alih tugas-Nya.
Dia juga berkata kalau kita percaya kita akan lakukan bahkan lebih besar dari yang Dia lakukan.
Yesus "legowo" waktu murid-Nya yang bisa melakukan yang lebih besar dari Dia.
Saudara, milikilah hati "legowo" seperti Yesus.
Maka kita akan hidup dalam kelegaan...lego...
Dari Hati Sang Raja
Komentar
Posting Komentar