ATURAN TUHAN

*YOUTH CAMP-AMPLIFY*
*JKI HIGHER THAN EVER*
*RABU, 26 JUNI 2019*
*Pdt Petrus Hadi Mulja Santoso*

Hari ini Semua Janji Tuhan digenapi. Rawa diubahkan menjadi Padang Rumput. Tempat ini Dipenuhi Hadirat Tuhan.

Seperti Umat Israel pergi dari Mesir ke Tanah Kanaan. Keluar Dari Tempat Perbudakan Masuk Ke Tanah yang Limpah Dengan Susu dan Madu.

Bilangan 2:1-9 (TB)  TUHAN berfirman kepada Musa dan Harun:
"Orang Israel harus berkemah masing-masing dekat panji-panjinya, menurut lambang suku-sukunya. Mereka harus berkemah di sekeliling Kemah Pertemuan, agak jauh dari padanya.
Yang berkemah di sebelah timur dekat panji-panjinya, ialah laskar Yehuda, menurut pasukan-pasukan mereka. Pemimpin bani Yehuda ialah Nahason bin Aminadab.
Pasukannya terdiri dari tujuh puluh empat ribu enam ratus orang yang dicatat.
Yang berkemah di dekatnya ialah suku Isakhar. Pemimpin bani Isakhar ialah Netaneel bin Zuar.
Pasukannya terdiri dari lima puluh empat ribu empat ratus orang yang dicatat.
Kemudian suku Zebulon. Pemimpin bani Zebulon ialah Eliab bin Helon.
Pasukannya terdiri dari lima puluh tujuh ribu empat ratus orang yang dicatat.
Jumlah orang yang dicatat dalam laskar Yehuda menurut pasukan-pasukan mereka ada seratus delapan puluh enam ribu empat ratus orang. Merekalah yang terdahulu berangkat.

*Bagaimana Amplify bisa Terjadi dalam hidup kita ?

Bagaimana Kutuk dirubah menjadi Berkat ?

Dalam Tuhan ada sebuah pengaturan.

Suku Yehuda : Yehuda Artinya Praise The Lord, Yehuda adalah Penyembah, Deklarasi atau Pengakuan.

Suku Ishakar arti nya Ganjaran atau Kuk, Hadiah, Keledai yang Kuat Tulangnya. Yang Meniarap Karena Diapit bebannya.

Suku Zebulon artinya Occupation, Mengambil Alih Kekuasaan.

Bilangan 10:11-16 (TB)  Pada tahun yang kedua, pada bulan yang kedua, pada tanggal dua puluh bulan itu, naiklah awan itu dari atas Kemah Suci, tempat hukum Allah.
Lalu berangkatlah orang Israel dari padang gurun Sinai menurut aturan keberangkatan mereka, kemudian diamlah awan itu di padang gurun Paran.
Itulah pertama kali mereka berangkat menurut titah TUHAN dengan perantaraan Musa.
Terdahulu berangkatlah laskar yang di bawah panji-panji bani Yehuda menurut pasukan mereka; yang mengepalai laskar itu ialah Nahason bin Aminadab;
yang mengepalai laskar suku bani Isakhar ialah Netaneel bin Zuar;
yang mengepalai laskar suku bani Zebulon ialah Eliab bin Helon.

Semua ada aturan yang berlaku, mereka berjalan menurut aturan yang berlaku.

Daud di Hebron, Daud Menyembah ini bagian dari Yehuda.

1 Tawarikh 12:32-33 (TB)  Dari bani Isakhar orang-orang yang mempunyai pengertian tentang saat-saat yang baik, sehingga mereka mengetahui apa yang harus diperbuat orang Israel: dua ratus orang kepala dengan segala saudara sesukunya yang di bawah perintah mereka.
Dari Zebulon orang-orang yang sanggup berperang, yang pandai berperang dengan berbagai-bagai senjata: lima puluh ribu orang, yang siap memberi bantuan dengan tidak bercabang hati.

Ada Suku Isakhar yang membawa Daud dengan kekayaan dan Ada Suku Zebulon yang membawa Daud naik ke atas Tahta nya.

Matius 2:1, 6 (TB)  Sesudah Yesus dilahirkan di Betlehem di tanah Yudea pada zaman raja Herodes, datanglah orang-orang majus dari Timur ke Yerusalem
Dan engkau Betlehem, tanah Yehuda, engkau sekali-kali bukanlah yang terkecil di antara mereka yang memerintah Yehuda, karena dari padamulah akan bangkit seorang pemimpin, yang akan menggembalakan umat-Ku Israel."

Ketika Tuhan Yesus lahir ada Bintang di Timur. Para Malaikat Tuhan Memuji Allah (Yehuda). Kemudian ada Orang Majus (Isakhar). Ada Suku Zebulon yang dari Occupation Menjadi HABITATION.

Matius 24:27-28 (TB)  Sebab sama seperti kilat memancar dari sebelah timur dan melontarkan cahayanya sampai ke barat, demikian pulalah kelak kedatangan Anak Manusia.
Di mana ada bangkai, di situ burung nazar berkerumun."

Jika kita rela Kedagingan kita dihabisi maka Lawatan Terjadi.

Kita harus kembali kepada Kasih Yang Mula-mula. Kita mempersiapkan Diri Untuk Kedatangan Tuhan yang Kedua kali dari Pintu Gerbang Timur atau Golden Gate

Matius 21:1-3 (TB)  Ketika Yesus dan murid-murid-Nya telah dekat Yerusalem dan tiba di Betfage yang terletak di Bukit Zaitun, Yesus menyuruh dua orang murid-Nya
dengan pesan: "Pergilah ke kampung yang di depanmu itu, dan di situ kamu akan segera menemukan seekor keledai betina tertambat dan anaknya ada dekatnya. Lepaskanlah keledai itu dan bawalah keduanya kepada-Ku.
Dan jikalau ada orang menegor kamu, katakanlah: Tuhan memerlukannya. Ia akan segera mengembalikannya."

Dari Bet Fage ke Bait Suci. Tuhan Yesus mengatakan kepada Murid-MuridNya untuk mengambil Keledai Betina dan anaknya

Perjalanan menuju Bait Allah adalah Jalan yang Menurun. Kenapa Tuhan memakai Keledai yang kalinya lebih kecil dari Unta. Sebenarnya Perjalanan yang menurun tidak membutuhkan kendaraan.

Tuhan Yesus akan memakai orang tua dan anak-anak muda. Tuhan Yesus memakai Isakhar-Isakhar.

Tuhan membutuhkan orang-orang yang mau memberikan yang terbaik untuk Tuhan.

Amin

Joshua Ivan Sudrajat

Komentar

Postingan Populer