KOBARKANLAH DAN NIKMATI HASILNYA
KOBARKANLAH DAN NIKMATI HASILNYA
Ada beberapa hal yang saya rasa Roh Kudus minta untuk secara serius bisa saya jagai dari hidup ini :
1. Roh yang haus dan lapar akan kebenaran dan pengenalan akan Tuhan
Pagi ini imajinasi saya seperti diaktivasi dengan kuat oleh pekerjaan Roh sehingga saya mulai melihat banyak gambaran dari perbuatan - perbuatan Tuhan yang ajaib. Bukan hanya apa yang pernah saya baca di Alkitab, tapi yang bisa terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Hal - hal yang sangat fenomenal. Dan luar biasanya, Tuhan akan memakai diri kita, secara spesifik mulut kita.
Saya melihat dalam imajinasi saya bagaimana kita akan menggerakkan alam dengan mulut, mencipta apa yang tidak ada menjadi ada, dan melakukan banyak hal hanya dengan berkata - kata. Sehingga seluruh bumi dan isinya akan tunduk dan menyembah kepada Tuhan yang hidup. Kerajaan Allah akan sangat bermegah!
Oleh karena itu Tuhan masih akan terus menyatakan Diri-Nya lewat pekerjaan Roh dan Firman. Semakin saya haus akan kebenaran dan pengenalan akan Tuhan, maka Tuhan pun akan semakin menyatakan diri-Nya kepada saya. Di saat itulah saya akan melihat Dia dan menjadi sama seperti Dia (1 Yohanes 3:2).
2. Jagai mulut untuk senantiasa memperkatakan, mendeklarasikan, dan menubuatkan firman-Nya.
Ini bukan sekedar rutinitas, melainkan pelatihan yang punya maksud besar untuk tujuan Kerajaan Surga. Tidak hanya untuk membuat kita berkemenangan hari ini, tapi mempersiapkan kita untuk dapat melakukan berbagai pekerjaan dahsyat dan luar biasa di kemudian hari.
Entah mengapa Roh Kudus terus memberikan penekanan pada areal memperkatakan firman. Dia berkata: Latih dengan sungguh - sungguh. Lakukanlah sampai manusia rohmu bergelora. Lakukan sesering mungkin, dan berlatihlah dengan segenap hati, jiwa, dan kekuatan. Karena mulut kita akan memainkan peranan yang sangat penting di kemudian hari! Apa pun yang kita katakan pasti terjadi. Yang mustahil menjadi mungkin. Dan apa yang tidak ada akan menjadi ada!
3. Pastikan manusia rohmu terus ada dalam keadaan berkobar - kobar
Karena roh yang berkobar oleh karena pekerjaan Roh dan firman merupakan suatu pertanda bahwa kita sedang terkoneksi dengan berbagai dimensi Roh (pengenalan akan Tuhan) yang pernah dimasuki oleh para pahlawan iman di generasi sebelum kita.
Itulah yang dilakukan oleh Gideon (Hakim-hakim 6), ternyata percakapannya dengan malaikat Tuhan bukanlah percakapan yang datar. Tapi Gideon berbicara dengan roh yang berkobar - kobar mengharapkan Tuhan yang menuntun Israel keluar dari Mesir untuk kembali membebaskan Israel dari tangan bangsa Midian dan Amalek. Ia terus berbicara dengan Tuhan tentang apa yang Tuhan bisa lakukan.
Itulah yang harus saya contoh dari Gideon. Saya mau terus memperkatakan firman dan berdialog dengan Tuhan tentang apa yang Tuhan bisa lakukan. Ini harus saya lakukan setiap hari. Itulah yang akan membuat intervensi dan kedaulatan Tuhan menjadi nyata dalam hidup sehari - hari. Ini jugalah yang akan membuat kapasitas kita terus diperbesar, sehingga Tuhan atas bangsa - bangsa akan termanifestasi lewat hidup kita. Perbuatan-Nya dahsyat dan besar!!
Roh kembali menegaskan: Jangan biarkan rohmu terus tenang dan datar!! Kobarkanlah!!! Pastikan terus menyala!! Jangan lalai melakukan hal ini!! Keadilan-Ku akan berlaku atas Umat-Ku. Siapa yang bersungguh hati otomatis akan menikmati hasilnya, sedang mereka yang tidak bersungguh hati juga akan mengalami akibatnya.
#AkuCintaTuhan
Ps. Steven Agustinus
Komentar
Posting Komentar