BUAH ROH : KESABARAN

*BUAH ROH : KESABARAN*



Shalom

Hari ini saya akan melanjutkan pelajaran tentang Buah Roh : Kesabaran.

Mari Kita Buka *Galatia 5:22 (TB)  Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, *

Kesabaran (Yunani, μακροθυμια - MAKROTHUMIA Ibrani, ארך - 'AREKH) adalah sikap seseorang terhadap orang lain dan mencakup ketidak-sediaan untuk membalas kejahatan dengan kejahatan.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, sabar berarti:

1. tahan menghadapi cobaan (tidak lekas marah, tidak lekas putus asa, tidak lekas patah hati); tabah.
2. tenang, tidak tergesa-gesa, tidak terburu nafsu.

Kata benda μακροθυμια - makrothumia berasal dari adverbia μακροθυμως - makrothumôs, dengan sabar, dan hanya ada satu ayat yang menggunakan kata μακροθυμως - makrothumôs ini.

* Kisah Para Rasul 26:3
LAI TB, terutama karena engkau tahu benar-benar adat istiadat dan persoalan orang Yahudi. Sebab itu aku minta kepadamu, supaya engkau mendengarkan aku dengan sabar.
KJV, Especially because I know thee to be expert in all customs and questions which are among the Jews: wherefore I beseech thee to hear me patiently.

Ada dua kata yang bermakna kesabaran dalam Perjanjian Baru Yunani yaitu kata μακροθυμια - makrothumia dan υπομονη - hupomonê. LAI menerjemahkan kata kedua sebagian besar dengan tekun dan ketekunan, sedangkan dalam bahasa Inggris menggunakan kata patience.

* 2 Korintus 1:6
LAI TB, Jika kami menderita, hal itu menjadi penghiburan dan keselamatan kamu; jika kami dihibur, maka hal itu adalah untuk penghiburan kamu, sehingga kamu beroleh kekuatan untuk dengan sabar menderita kesengsaraan yang sama seperti yang kami derita juga.
KJV, And whether we be afflicted, it is for your consolation and salvation, which is effectual in the enduring of the same sufferings which we also suffer: or whether we be comforted, it is for your consolation and salvation.

*APA SIH SABAR ITU ?*

Kesabaran adalah suatu sifat hidup terpuji yang hanya sedikit orang, termasuk orang Kristen, memilikinya. Menurut Firman Allah, hidup kita harus ditandai kesabaran, sebab ia merupakan unsur penting dalam membangun kepribadian yang dewasa dan mantap yang ingin Allah ciptakan dalam diri umatNya. 


*PENGERTIAN SABAR*

1. Dapat menahan diri dari amarah/perasaan dendam/ fitnahan dan sebagainya (Kolose 3:13)

2. Tekun dalam menanggung kesesakan, tekanan dan penderitaan. 

Kesabaran adalah lawan dari kemarahan yang tidak pada tempatnya, kemampuan untuk menahan diri dalam menghadapi situasi-situasi sulit. Musa, sebagai seorang pemimpin yang juga manusia biasa, terkadang tidak bisa menahan amarahnya terhadap orang-orang Israel karena ketidaktaatan mereka kepada Tuhan. Ketika Tuhan menyuruh Musa untuk berbicara kepada batu agar batu itu mengeluarkan air, Musa malah memukul batu itu. Ketidaksabarannya menyebabkan Musa tidak diijinkan Tuhan untuk memasuki Tanah Perjanjian. Bisa disimpulkan bahwa orang yang sabar sekali pun ada batasnya. Maka kita sangat membutuhkan Roh Kudus agar kita memiliki kesabaran di segala situasi, karena cepat atau lambat kita akan sampai pada batas kesabaran kita.

Tugas kita adalah bersabar dalam pengharapan, meskipun doa dan keinginan kita belum mendapat jawaban.

Cara untuk bersabar :

1. Menanti 

Menanti itu tidak sama dengan menunggu. Menanti itu untuk sesuatu hal yg pasti, sedangkan menunggu untuk suatu hal yg kurang jelas arahnya. Jadi selama menanti kita tidak perlu gelisah dan bingung (Yakobus 5:7).

Menanti itu tahu kapan harus memulai lagi ketika berada dalam kesesakan . Setiap ada kesempatan yg datang di saat kita tengah menanti, ambilah kesempatan itu bila sesuai dengan bidang kita. Menanti itu bukan berarti malas dan tidak mau berusaha, tapi melakukan apa yg bisa dilakukan semaksimal mungkin (Ibrani 6:11-12).

Menanti itu tenang dan percaya, artinya tidak melakukan hal yg aneh-aneh dan tidak ribut sendiri. Hanya diperlukan tenang dan percaya saja pada kehendak Tuhan (Yesaya 30:15).

Menanti dengan sabar itu bukan berarti kita lemah dan pasrah, menerima apa adanya atau menyerah. Orang yg bersabar menanti itu orang yg kuat, terus berusaha dan pantang menyerah. Sambil kita bersabar dan berharap, yakinlah pasti ada Kekuatan Tuhan yg akan menopang kita (Yesaya 40:31)

2. Tidak merubah pendirian

Tidak merubah pendirian itu mempunyai target yg jelas dalam hidup / memiliki harapan. Hidupnya memiliki arah yg jelas, tidak mengambang mengikuti arus yg mengalir.
Roma 4:18 ; Ibrani 6:15 ; Mazmur 43:5 ; Yeremia 17:7-8
Meskipun tidak ada dasar untuk berharap, tetaplah berharap dan percaya dengan pendirian kita di dalam Tuhan. Berharaplah kepada Tuhan sebab hanya Dialah tempat pertolongan kita. Apabila kita berharap kepada Tuhan, keadaan sekitar jangan mempengaruhi kita. Apapun yg orang lain katakan tentang kita dan bagaimanapun orang menilai kita, tidak usah didengarkan karena yg terpenting adalah penilaian Tuhan.

3. Tidak mencari apa yg bisa disalahkan

Saat kita dalam proses menanti jawaban Tuhan hendaknya jangan bersungut-sungut. Malah kita seharusnya bersyukur untuk segala hal yg ada dalam hidup kita, karena Tuhan itu pasti akan memberikan yg terbaik bagi kita sesuai dengan waktu

Mari Kita Belajar dan Praktekkan Buah Roh Kesabaran dalam hidup kita. Tuhan Yesus memberkati

Only By His Grace

Joshua Ivan Sudrajat

Komentar

Postingan Populer