MENGAKHIRI TAHUN KITA PENUH KEMULIAAN

MENGAKHIRI TAHUN KITA PENUH KEMULIAAN



Pada saat saya menyelenggarakan pertemuan Zoom #IWannaBeLikeDad, ada suatu pernyataan Roh yang saya terima. Kurang lebihnya, Roh Kudus menegaskan bahwa Dia sedang membawa umat tebusan untuk mengalami pelatihan yang intensif dalam aspek hidup berpegang hanya pada firman-Nya saja. 

Bagi mereka yang mau terus bertekun melatih diri untuk bergantung dan hidup hanya dari firman-Nya, Dia berjanji untuk membawa mereka melangkah di atas berbagai 'gelombang dan badai kehidupan' - bahkan membawa mereka untuk mengalami berbagai terobosan, akselerasi dan kemenangan yang besar dalam kehidupan sehari-hari (Matius 14:22-33, Markus 6:45-50, Yohanes 6:16-21).

Sebagai umat tebusan-Nya, Tuhan akan membawa kita untuk bisa mengakhiri tahun ini, justru dengan terobosan dan kemenangan besar! Yang mana di tahun ini sering dianggap sebagai tahun yang tidak produktif akibat diberlakukannya pembatasan sosial berskala besar (PSBB), bahkan malah diberlakukan lockdown berbagai belahan dunia. Tapi manifestasi kuasa firman yang mengaktivasi bekerjanya kuasa 'iman yang memindahkan gunung' akan membawa kita untuk dapat mengalahkan dunia (1 Yohanes 5:4)!

Untuk menikmati atau mengalami itu semua, ada beberapa arahan yang secara khusus Roh Kudus berikan:

1. Pastikan sebagai umat tebusan, kita telah mengalami pekerjaan firman dan Roh yang membawa kita kembali terhubung dengan realita keberadaan Bapa atau realita Kerajaan-Nya.

Roh sedang membawa kita untuk berurusan dengan 'penaklukkan dunia ini', bukan hanya sekadar menikmati pemeliharaan Bapa dalam kehidupan sehari-hari kita. Untuk itu dibutuhkan keterhubungan kembali dengan realita Bapa karena hanya saat Bapa memberikan firman-Nya maka segala sesuatu yang mustahil bisa menjadi mungkin, dan yang tidak ada pun bisa dibuat menjadi ada melalui kuasa penciptaan yang Bapa lepaskan dari ruang takhta! (Yohanes 1:3, Roma 4:17, Ibrani 11:1-3).

2. Pastikan kita menginventarisir dan mengidentifikasi kembali janji-janji Tuhan atau berbagai pernyataan Roh yang pernah kita terima di akhir tahun lalu atau di awal tahun ini.

Saya yakin, ada banyak janji Tuhan atau pernyataan Roh yang seperti 'terkubur' dalam batin kita sebagai akibat terjadinya berbagai pembatasan pandemi ini. Kita jadi seperti merasa sulit untuk melihat penggenapan janji-janji tersebut. Tapi Roh Kudus mendorong untuk semua kita bisa 'menggali kembali' semua janji dan pernyataan Roh yang pernah kita terima dari Dia.

3. Pastikan kita kembali membawa semua janji atau pernyataan Roh tersebut dalam doa-doa kita.

Melalui Gerakan Satu Jam Sekali Berdoa dan Menyembah Tuhan, saya mau kita bisa kembali mengkondisikan hati kita untuk jadi penuh pengharapan dan gelora iman untuk melihat tergenapinya semua janji serta pernyataan Roh tersebut. Dengan demikian, hati kita akan kembali penuh keantusiasan, pengharapan dan kobaran iman ketika kita mulai dengan tekun mendoakan kembali janji atau pernyataan Roh tersebut.
 
4. Perhatikanlah datangnya instruksi atau arahan lanjutan dari Roh Kudus.

Roh akan memberikan arahan dan instruksi berkaitan dengan bagaimana kita dibawa dari posisi kita yang sekarang untuk melihat terjadinya penggenapan penuh dari semua janji dan pernyataan Roh yang pernah kita terima - yang mana sepertinya tertunda atau bahkan terlihat seperti 'batal' akibat situasi yang ada.

Di sinilah kita akan melihat bagaimana langkah ketaatan kita akan membawa kita diposisikan oleh Tuhan untuk berada di tempat yang tepat - bertemu dan berinteraksi dengan orang-orang yang tepat dan dilatih untuk menguasai berbagai skill yang tepat. Akan ada banyak 'kronos' atau kronologi peristiwa yang memberikan peneguhan bahwa memang waktu kairos Tuhan sudah sangat dekat dalam penggenapannya.

Lakukan arahan di atas dengan tekun, dan mari kita mengakhiri tahun ini dengan penuh kemuliaan-Nya! #AkuCintaTuhan

Ps. Steven Agustinus

Komentar

Postingan Populer