GENERASI SUPRANATURAL
*GENERASI SUPRANATURAL*
*GREATER GENERATION DAY 2*
*PDM JOSHUA CHRISTIAN*
Sumber YouTube : https://youtu.be/Cpg34NV2I-U
Siapa yang masih haus dan lapar akan Firman Tuhan lebih lagi ?
Keluaran 3:1-3 (TB) Adapun Musa, ia biasa menggembalakan kambing domba Yitro, mertuanya, imam di Midian. Sekali, ketika ia menggiring kambing domba itu ke seberang padang gurun, sampailah ia ke gunung Allah, yakni gunung Horeb.
Lalu Malaikat TUHAN menampakkan diri kepadanya di dalam nyala api yang keluar dari semak duri. Lalu ia melihat, dan tampaklah: semak duri itu menyala, tetapi tidak dimakan api.
Musa berkata: "Baiklah aku menyimpang ke sana untuk memeriksa penglihatan yang hebat itu. Mengapakah tidak terbakar semak duri itu?"
Malaikat Tuhan Menampakkan diri kepada Musa di dalam nyala api yang keluar dari semak duri.
Musa Berkata Baiklah aku menyimpang ke sana.
Saya lahir di keluarga saya sebagai anak kedua. Saya sewaktu dikandung, ayah dan ibu saya menginginkan anak perempuan, saya dilahirkan bulan ke 10 sehingga kulit saya bermasalah karena saya terendam air ketuban bercampur dengan kotoran saya.
Saya bukanlah orang yang diandalkan, saya orang biasa-biasa saja. Kakak saya jauh lebih pintar dari saya.
Saat saya ketemu Tuhan secara pribadi, hidup saya berubah. Saya dipisahkan dari teman-teman yang lama saya. Hari ini saya pegang 12 Unit Pelayanan dan memegang Empat Perusahaan.
Hari ini maukah kamu meninggalkan kehidupan mu yang lama ?
Siapa yang mau hidupnya diubahkan oleh Tuhan ?
Pesan Tuhan hari ini : Kisah Para Rasul 19:13 (TB) Juga beberapa tukang jampi Yahudi, yang berjalan keliling di negeri itu, mencoba menyebut nama Tuhan Yesus atas mereka yang kerasukan roh jahat dengan berseru, katanya: "Aku menyumpahi kamu demi nama Yesus yang diberitakan oleh Paulus."
Jangan sampai kita mempunyai Vagabond dalam hidup kita. Vagabond adalah Jiwa Pengembara.
Tuhan Yesus buat kami menjadi kuat untuk menyelesaikan semua yang Tuhan berikan kepada kita.
Buat Kami Bisa Tunduk dan Mengabdi di dalam Pelayanan.
Amin
Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat
Komentar
Posting Komentar