ELIA
*ELIA*
*BIG MIRACLE CHURCH*
*MINGGU 21 MARET 2021*
*PS JOHAN SURYA*
Mari kita buka Alkitab :
Roma 8:35-37 (TB) Siapakah yang akan memisahkan kita dari kasih Kristus? Penindasan atau kesesakan atau penganiayaan, atau kelaparan atau ketelanjangan, atau bahaya, atau pedang?
Seperti ada tertulis: "Oleh karena Engkau kami ada dalam bahaya maut sepanjang hari, kami telah dianggap sebagai domba-domba sembelihan."
Tetapi dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita.
Apa Yang Membuat Kita Menjadi Lebih Dari Pemenang ?
Versi Dunia : Menang Perlombaan, Dapat Laba Besar, Juara Kelas.
Versi Tuhan : Bukan Kesuksesan, Uang, Menang Dari Aniaya, Penderitaan, kesesakan, Penindasan. Menang dari semua itu dan menjadi domba sembelihan.
Yang Paling Berbahaya kita adalah berhasil dalam usaha, bisnis, mendapatkan promosi, naik jabatan.
Setiap kita harus sukses di dunia usaha dan dalam Tuhan. Jangan sampai kesuksesan kita merubah hidup dan karakter kita.
*ELIA*
Elia berhasil, ia melawan 400 Nabi Baal, Elia Mengalami keberhasilan dalam hidup tetapi ia mengalami Kegagalan.
1 Raja-raja 19:1-8 (TB) Ketika Ahab memberitahukan kepada Izebel segala yang dilakukan Elia dan perihal Elia membunuh semua nabi itu dengan pedang,
maka Izebel menyuruh seorang suruhan mengatakan kepada Elia: "Beginilah kiranya para allah menghukum aku, bahkan lebih lagi dari pada itu, jika besok kira-kira pada waktu ini aku tidak membuat nyawamu sama seperti nyawa salah seorang dari mereka itu."
Maka takutlah ia, lalu bangkit dan pergi menyelamatkan nyawanya; dan setelah sampai ke Bersyeba, yang termasuk wilayah Yehuda, ia meninggalkan bujangnya di sana.
Tetapi ia sendiri masuk ke padang gurun sehari perjalanan jauhnya, lalu duduk di bawah sebuah pohon arar. Kemudian ia ingin mati, katanya: "Cukuplah itu! Sekarang, ya TUHAN, ambillah nyawaku, sebab aku ini tidak lebih baik dari pada nenek moyangku."
Sesudah itu ia berbaring dan tidur di bawah pohon arar itu. Tetapi tiba-tiba seorang malaikat menyentuh dia serta berkata kepadanya: "Bangunlah, makanlah!"
Ketika ia melihat sekitarnya, maka pada sebelah kepalanya ada roti bakar, dan sebuah kendi berisi air. Lalu ia makan dan minum, kemudian berbaring pula.
Tetapi malaikat TUHAN datang untuk kedua kalinya dan menyentuh dia serta berkata: "Bangunlah, makanlah! Sebab kalau tidak, perjalananmu nanti terlalu jauh bagimu."
Maka bangunlah ia, lalu makan dan minum, dan oleh kekuatan makanan itu ia berjalan empat puluh hari empat puluh malam lamanya sampai ke gunung Allah, yakni gunung Horeb.
Elia membunuh 400 Nabi-nabi Baal, tidak ada yang membela Elia, ia sendirian, Elia mendadak ketakutan dengan Izebel.
Seringkali kita ketika kita menikmati keberhasilan, setan memberikan satu intimidasi kepada kita untuk menjatuhkan kita.
Izebel adalah seorang ratu biasa. Elia menikmati kemenangan nya lupa membawa kepada Tuhan.
Kalau hari ini kita menikmati keberhasilan dan kemenangan, serahkan kepada Tuhan jangan merasa hebat.
Satu batu intimidasi iblis bisa menghancurkan kita. Kita harus belajar menyerahkan semua keberhasilan kita kepada Tuhan.
Elia mengasihani diri sendiri (Self Pity). Kenapa Bisa Muncul roh mengasihani diri sendiri ?
Seringkali kita ketika kita mengalami masalah muncul roh mengasihani diri sendiri.
Jika Bejana kita tidak siap ketika Berkat Tuhan turun itu bisa menghancurkan kita.
*ELIA MERASA HEBAT DAN KUAT*
Elia sadar bahwa dirinya tidak lebih hebat dari nenek moyang nya. Berarti sebelum Mengalami intimidasi ia merasa hebat dari nenek moyang nya.
Ketika Kita ada diatas jangan sampai kita jauh lebih baik dari orang lain. Jangan sampai kita merasa lebih kuat dari orang lain.
Mari siapkan Fondasi kita Semua dengan cara : jangan merasa lebih baik dari orang lain.
*KESALAHAN ELIA*
*MERASA BERJASA*
1 Raja-raja 19:9 (TB) Di sana masuklah ia ke dalam sebuah gua dan bermalam di situ. Maka firman TUHAN datang kepadanya, demikian: "Apakah kerjamu di sini, hai Elia?"
Seringkali kita ketika kita sudah melakukan segala sesuatu kita mau dihargai.
Jangan sampai kita merasa kita sudah memberi, menabur. Belajar merasa hidup karena Anugerah Tuhan bukan karena kehebatan kita.
*MERASA SENDIRIAN*
1 Raja-raja 19:10 (TB) Jawabnya: "Aku bekerja segiat-giatnya bagi TUHAN, Allah semesta alam, karena orang Israel meninggalkan perjanjian-Mu, meruntuhkan mezbah-mezbah-Mu dan membunuh nabi-nabi-Mu dengan pedang; hanya aku seorang dirilah yang masih hidup dan mereka ingin mencabut nyawaku."
Elia dua kali menjawab sama dan salah. Elia merasa seorang diri.
1 Raja-raja 18:3-4 (TB) Sebab itu Ahab telah memanggil Obaja yang menjadi kepala istana. Obaja itu seorang yang sungguh-sungguh takut akan TUHAN.
Karena pada waktu Izebel melenyapkan nabi-nabi TUHAN, Obaja mengambil seratus orang nabi, lalu menyembunyikan mereka lima puluh lima puluh sekelompok dalam gua dan mengurus makanan dan minuman mereka.
Obaja menyembunyikan 100 Nabi Tuhan. Elia tahu Obaja menyembunyikan 100 Nabi-nabi Tuhan.
Selama kita ikut Tuhan jangan sampai Keakuan kita yang muncul dan merasa hebat.
Hari sudah remang-remang, Tuhan memberikan madu kepada anak-anak Tuhan bisa melihat dengan jelas. Anak-anak Tuhan bisa membedakan mana yang dari Tuhan mana yang bukan. Anak-anak Tuhan bisa mendengar Suara Tuhan dan Melihat dengan Jelas Yang dari Tuhan.
Hari-hari ini kita harus belajar, ingat semua karena Anugerah Tuhan.
*ANGIN-ANGIN SEPOI BASA*
1 Raja-raja 19:11-14 (TB) Lalu firman-Nya: "Keluarlah dan berdiri di atas gunung itu di hadapan TUHAN!" Maka TUHAN lalu! Angin besar dan kuat, yang membelah gunung-gunung dan memecahkan bukit-bukit batu, mendahului TUHAN. Tetapi tidak ada TUHAN dalam angin itu. Dan sesudah angin itu datanglah gempa. Tetapi tidak ada TUHAN dalam gempa itu.
Dan sesudah gempa itu datanglah api. Tetapi tidak ada TUHAN dalam api itu. Dan sesudah api itu datanglah bunyi angin sepoi-sepoi basa.
Segera sesudah Elia mendengarnya, ia menyelubungi mukanya dengan jubahnya, lalu pergi ke luar dan berdiri di pintu gua itu. Maka datanglah suara kepadanya yang berbunyi: "Apakah kerjamu di sini, hai Elia?"
Jawabnya: "Aku bekerja segiat-giatnya bagi TUHAN, Allah semesta alam, karena orang Israel meninggalkan perjanjian-Mu, meruntuhkan mezbah-mezbah-Mu dan membunuh nabi-nabi-Mu dengan pedang; hanya aku seorang dirilah yang masih hidup, dan mereka ingin mencabut nyawaku."
Semua Manifestasi Tuhan, Manifestasi Kedahsyatan Tuhan. Kita harus belajar membedakan manifestasi Tuhan dan mana Tuhan sendiri.
Ada banyak orang yang mengejar Manifestasi Tuhan tetapi tidak tertarik mengejar Tuhan.
Kalau kita mau mendapatkan Suara Tuhan kita harus ada di dalam Ketenangan atau Angin Sepoi-sepoi Basa.
Apakah Engkau Mendapatkan Tuhan ketika engkau mendapatkan manifestasi Tuhan ?
Hari-hari ini engkau harus mendengar suara Tuhan. Hari-hari ke depan semakin remang-remang, engkau harus bisa mendengar Suara Tuhan.
Hari-hari ke depan semakin membingungkan, hanya Tuhan yang tahu mana yang benar mana yang bukan.
Kita harus bisa melihat yang dari Tuhan. Kita harus berjuang keras untuk mendengarkan suara Tuhan dan melihat Tuhan. Kejar Tuhan. Jangan sembah barang-barang tetapi kejar Tuhan.
Kita harus inginkan Tuhan berdiam dalam hidup kita.
*ELIA TIDAK MENYELESAIKAN TUGAS TUHAN*
1 Raja-raja 19:17 (TB) Maka siapa yang terluput dari pedang Hazael akan dibunuh oleh Yehu; dan siapa yang terluput dari pedang Yehu akan dibunuh oleh Elisa.
Hazael dan Yehu Elia tidak mengurangi mereka. Hanya Elisa yang diurapi.
Hati-hati jangan sampai kita merosot dari tempat tinggi.
Hati-hati dengan Kesombongan, hati-hati ketika Tuhan membawa kita ke atas jangan sampai kita merasa hebat.
Kita harus INGAT DAN TAHU DIRI dihadapan TUHAN.
Ini Waktu nya Sudah sangat singkat.
*MIMPI JOHAN SURYA*
Saya mimpi Hari Sudah Remang-remang.
Remang-remang artinya semakin gelap, kita tidak bisa melihat.
Imanmu yang bisa menolong mu, Tuhan Yesus yang sanggup menolong kita, melindungi kita.
Hari-hari ke depan kita semakin tidak jelas, hari semakin gelap. Semua serba abu-abu. Hari semakin gelap.
Jangan andalkan Kekuatan manusia, hanya bisa mengandalkan telinga untuk mendengar suara Tuhan.
Mari kita kejar Tuhan Yesus dengan sungguh-sungguh. Semua orang bisa mendengar Suara Tuhan.
Tujuan Mendengar Suara Tuhan bukan untuk mengkoreksi orang-orang.
*NUJUM VS KENABIAN*
Kenabian adalah menyampaikan Pesan Tuhan. Nujum adalah untuk mengkoreksi dan menghakimi kelemahan dan dosa. Kenabian ada solusi dari Tuhan. Nujum adalah tidak adanya koreksi tidak pernah membawa kepada Tuhan dan pertobatan, tidak ada solusi.
Nujum Hanya berbicara masa lalu. Kenabian adalah berbicara masa lalu, masa sekarang dan masa depan. Kenabian bisa membatalkan rencana si jahat.
Nujum membawa penghargaan kepada diri orang tersebut. Kenabian membuat orang datang kepada Tuhan.
AMIN
Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat
Sumber YouTube : https://youtu.be/DaQIaRkzsuQ
Komentar
Posting Komentar