DARI SEMAK MENJADI BINTANG

*DARI SEMAK MENJADI BINTANG*

*PURIM HTE*

*MINGGU 20 MARET 2022*

*PS VICTOR KRISTIJANTO POERNOMO*



Shalom

Hari Ini Dalam Rangkaian Hari Purim Saya Ingin Menyampaikan Firman Tuhan tentang PURIM.


Mari Kita Buka Ester 3:7 (TB) Dalam bulan pertama, yakni bulan Nisan, dalam tahun yang kedua belas zaman raja Ahasyweros, orang membuang pur — yakni undi — di depan Haman, hari demi hari dan bulan demi bulan sampai jatuh pada bulan yang kedua belas, yakni bulan Adar. 


Kata Purim berasal dari Kata Pur yang artinya Undian. Hari Itu Haman mengadakan Undian untuk memusnahkan Bangsa Yahudi. Haman dari bulan ke bulan membuang undi.


Nissan adalah Bulan Pertama Ketika Orang Israel Keluar Dari Mesir .


Dari hari ke hari, bulan ke bulan Haman terus membuang undi. Haman Menunggu kapan waktunya orang Yahudi dimusnahkan.


Bulan Adar (Bulan Ke 12) Haman membuang undi lagi, ia mendapatkan waktu yang tepat untuk membunuh dan membinasakan orang-orang Yahudi.


Bulan Adar adalah Bulan Yang Tepat untuk membinasakan orang-orang Yahudi, Haman kembali bersemangat untuk membunuh orang-orang Yahudi.


*ADA APA DI BULAN ADAR*


1 Adar 

1313 SM - Tulah Kegelapan

Tulah kesembilan yang ditimpakan Allah melalui perantaraan Musa kepada orang Mesir karena tidak mau melepaskan orang Israel dari perbudakan. a thick darkness across the entire land so "no man saw his fellow, and no man could move from his place" (Keluaran 10:23). Dimulai dari tanggal 1 Adar, enam minggu sebelum Exodus yaitu keluarnya bangsa Israel dari Mesir.


7 Adar 

1393 dan 1273 SM - Kelahiran dan kematian Musa

Keluaran 1:15-16 (TB) Raja Mesir juga memerintahkan kepada bidan-bidan yang menolong perempuan Ibrani, seorang bernama Sifra dan yang lain bernama Pua, katanya:

"Apabila kamu menolong perempuan Ibrani pada waktu bersalin, kamu harus memperhatikan waktu anak itu lahir: jika anak laki-laki, kamu harus membunuhnya, tetapi jika anak perempuan, bolehlah ia hidup."


Saat Musa Lahir Dimana Raja Mesir Memerintahkan Untuk Membunuh Setiap Bayi-bayi Laki-laki Israel yang dilahirkan.


Setan mau membunuh Musa. Hari-hari ini setan mencoba membunuh orang-orang yang mempunyai Destiny Besar dalam hidup nya


25 Adar


Nebkadnezar II, raja Babel, merebut dan menghancurkan Yerusalem, termasuk membakar habis Bait Suci pertama 26 tahun sebelum kematiannya (Yeremia 52:31)


Ketika Haman Berniat untuk membinasakan orang-orang Yahudi, ada Tuhan Yang Menolong, Pembalikan Keadaan Terjadi.


Tuhan Mengubah Nasib Hidup Seorang Buangan (Gadis Yatim Piatu) Menjadi Seorang Ratu yang menyelamatkan seluruh bangsanya.


Ester adalah seorang yang mengalami Pembalikan Keadaan


*Apa Spirit Haman itu ? Spirit yang mau membunuh destiny anak-anak Tuhan*


Spirit haman ini masuk ke dalam diri Firaun dan Herodes. Fir'aun adalah Raja Mesir yang memerintahkan untuk membunuh bayi-bayi laki-laki Orang-orang Yahudi. Herodes adalah Raja yang memerintahkan untuk membunuh bayi-bayi pada Jaman Yesus dilahirkan.


Yohanes 10:10 (TB) Pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan; Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.


Kelimpahan : Prosper, setan mau hancurkan dalam hidup anak-anak Tuhan. Tuhan ingin kita mengalami kelimpahan secara tubuh jiwa dan roh 


Ester 3:12-14 (TB) Maka dalam bulan yang pertama pada hari yang ketiga belas dipanggillah para panitera raja, lalu, sesuai dengan segala yang diperintahkan Haman, ditulislah surat kepada wakil-wakil raja, kepada setiap bupati yang menguasai daerah dan kepada setiap pembesar bangsa, yakni kepada tiap-tiap daerah menurut tulisannya dan kepada tiap-tiap bangsa menurut bahasanya; surat itu ditulis atas nama raja Ahasyweros dan dimeterai dengan cincin meterai raja. 

Surat-surat itu dikirimkan dengan perantaraan pesuruh-pesuruh cepat ke segala daerah kerajaan, supaya dipunahkan, dibunuh dan dibinasakan semua orang Yahudi dari pada yang muda sampai kepada yang tua, bahkan anak-anak dan perempuan-perempuan, pada satu hari juga, pada tanggal tiga belas bulan yang kedua belas — yakni bulan Adar —, dan supaya dirampas harta milik mereka.

Salinan surat itu harus diundangkan di dalam tiap-tiap daerah, lalu diumumkan kepada segala bangsa, supaya mereka bersiap-siap untuk hari itu.


Haman menulis dengan sangat detail dan dikirimkan ke 127 Propinsi. Hari-hari ini setan mau menghancurkan kita anak-anak Tuhan. Sebagai Anak-anak Tuhan kita berdoa untuk menahan dan meminimalisir Korban yang ditimbulkan oleh bencana alam dan lain-lain.


Kita harus mempunyai spirit Mordekhai dalam hidup kita. Syarat Mengalami Pembalikan Keadaan : Mau dan Bertindak.


Surat Pertama Berisi Hukuman dan Perintah Untuk Membinasakan.


Surat Kedua berisi New Covenant dan Pembalikan Keadaan.


Contoh : Empat Orang Kusta di Gerbang Samaria, diperhadapkan pilihan, tetap berada di dalam Gerbang akan mati kelaparan atau menyeberang ke daerah musuh walaupun resikonya mati juga. Empat orang Kusta ini nekat untuk menyeberang ke daerah musuh


Ester nekat meletakkan hidupnya, dia menghadap Raja walaupun resikonya mati jika Raja Tidak berkenan untuk ditemui. Pembalikan Keadaan Terjadi, Ester Menghadap Raja Ahasyeweros, Tongkat Emas Raja diulurkan sehingga Surat Kedua turun untuk membebaskan Bangsa Yahudi.


Mazmur 16:5-6 (TB) Ya TUHAN, Engkaulah bagian warisanku dan pialaku, Engkau sendirilah yang meneguhkan bagian yang diundikan kepadaku. 

Tali pengukur jatuh bagiku di tempat-tempat yang permai; ya, milik pusakaku menyenangkan hatiku. 


Mazmur 16:5-6 hal ini yang dialami oleh Ester.


Kunci Pembalikan Keadaan adalah Berani Meletakkan Hidup.


Sebelum Namanya Ester, Nama Awalnya adalah Hadassah, artinya semak, ketika Ester meletakkan hidupnya namanya diubah menjadi Ester yang artinya bersinar atau menyinari.


Bintang muncul pada saat gelap. Untuk mengalami Pembalikan Keadaan kita harus mengalami hal yang tidak enak, gelap.


Tantangan dan masalah datang baru muncul bintang-bintang bersinar menyinari kegelapan.


Tuhan memunculkan anak-anakNya pada saat keadaan gelap dan tidak baik.


Ester 2:5 (TB) Pada waktu itu ada di dalam benteng Susan seorang Yahudi, yang bernama Mordekhai bin Yair bin Simei bin Kish, seorang Benyamin


Mordekhai Keturunan Simei Bin Kish. Kish adalah Ayah Saul, Mordekhai dari Suku Benyamin.


Saul telah gagal melakukan Perintah Tuhan, dia tidak memenggal kepala Agag Raja orang Amalek. Sebenarnya Jatah Saul untuk membunuh Agag Raja orang Amalek. Yang Membunuh Agag adalah Samuel.


Orang yang pernah gagal keturunannya mengalami keberhasilan, 600 tahun kemudian dari Saul yang Gagal bangkit Mordekhai dan Ester, Ester dan Mordekhai adalah orang yang membawa Pembalikan Keadaan dan menyelamatkan Seluruh Orang Yahudi dari kebinasaan.


Ester 10:2 (TB) Segala perbuatannya yang hebat serta gagah dan pemberitaan yang seksama tentang kebesaran yang dikaruniakan raja kepada Mordekhai, bukankah semuanya itu tertulis di dalam kitab sejarah raja-raja Media dan Persia?


Mordekhai artinya Little man menjadi tokoh nomor kedua dalam peristiwa Purim.


PURIM adalah Waktu Promosi dan Pengangkatan, kita diangkat dari lembah yang gelap. Dari hidup kita yang tidak berarti menjadi berarti.


Hari ini kita Percaya Pembalikan Keadaan terjadi di dalam hidup kita. Amin


Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat




Komentar

Postingan Populer