KEBERANIAN UNTUK DI PROSES
KEBERANIAN UNTUK DIPROSES
SIARAN TUNDA BMN
SABTU 7 MEI 2022
EV IIN TJIPTO PURNOMO
Shalom
Mari Kita minta Tuhan untuk Kosongkan Hati Kita, sehingga hati kita merindukan Tuhan.
Ada Dua Peristiwa yang mirip : jangan sampai kita tidak bisa membedakan antara musik yang bagus dengan Hadirat Tuhan.
Antara Penyembahan Kita dengan Suara Tuhan. Seperti Elia tidak menjumpai Tuhan ditengah-tengah Badai, Api. Ditengah Angin Sepoi-sepoi ada Tuhan disitu.
1 Raja-raja 19:11-13 (TB) Lalu firman-Nya: "Keluarlah dan berdiri di atas gunung itu di hadapan TUHAN!" Maka TUHAN lalu! Angin besar dan kuat, yang membelah gunung-gunung dan memecahkan bukit-bukit batu, mendahului TUHAN. Tetapi tidak ada TUHAN dalam angin itu. Dan sesudah angin itu datanglah gempa. Tetapi tidak ada TUHAN dalam gempa itu.
Dan sesudah gempa itu datanglah api. Tetapi tidak ada TUHAN dalam api itu. Dan sesudah api itu datanglah bunyi angin sepoi-sepoi basa.
Segera sesudah Elia mendengarnya, ia menyelubungi mukanya dengan jubahnya, lalu pergi ke luar dan berdiri di pintu gua itu. Maka datanglah suara kepadanya yang berbunyi: "Apakah kerjamu di sini, hai Elia?"
Kesaksian : Sewaktu Sekretaris Saya Masih Bu Nita, saya menerima Pelayanan di Persekutuan dengan Jemaat hanya 15 orang, letaknya di gang mobil tidak bisa masuk. Saya tidak bisa naik mobil ke Persekutuan itu, saya ngomel dalam hati, sewaktu naik ojek hujan turun, lalu saya mendengar Suara kenapa kamu marah, Saya Kangen sama Iin yang lama, Iin yang mau turun ke jalan-jalan, tempat sampah, tanpa memandang keadaan.
Disitu saya sadar dan menangis.
Kesaksian Kedua : Sewaktu Bu RA ulang tahun, Tuhan berbicara kepada saya, Tuhan mau RA berendam dengan Tujuh Macam Minyak, Tuhan mau menyembuhkan RA. Tuhan Yesus rindu RA Memakai Jubah Jenderal, saya juga rindu dengan RA yang lama, saya rindu matanya yang berbinar ketika mendapatkan perintah.
RA yang banyak bertanya dan menyerap sangat banyak.
Yang saya rasakan saat ini kalian sudah sangat terlalu penuh, terlalu capek. Tuhan Yesus mau sebelum liburan semua berhenti dari kesibukan, kepandaian dan lain-lain supaya tidak salah menangkap Hati Tuhan.
Kita harus ambil waktu untuk menangkap Hati Tuhan.
*BERANI TERBUKA DIHADAPAN TUHAN DAN MANUSIA*
Mazmur 139:23 (TB) Selidikilah aku, ya Allah, dan kenallah hatiku, ujilah aku dan kenallah pikiran-pikiranku;
Kata Selidiki dalam Bahasa Ibrani châqar artinya Penetrasi, Menguji Secara Intim
Kata Kenal dari bahasa Ibrani : yâda‛ artinya mengenal melihat, berhubungan intim.
Mazmur 26:2 (TB) Ujilah aku, ya TUHAN, dan cobalah aku; selidikilah batinku dan hatiku.
Jangan sampai hati kita menebal dan Firman Tuhan Hanya sampai di pikiran tidak bisa menembus hati yang paling dalam, hanya menembus hati yang paling luar saja.
Beberapa waktu lalu saya mendapatkan penglihatan perjalanan para Jenderal-Jenderal, ketika Tuhan bawa naik, Saya melihat ada sesuatu yang menyelubungi tubuh mereka, semakin Tuhan bawa naik selubung itu semakin tebal, ketika musuh mendekati, musuh itu terpental jauh, namun mereka tanpa sadar temboknya semakin tebal dan membawa sangat banyak, Para Jenderal ini tidak bisa menerima apapun dari Tuhan., mereka terlalu sibuk.
Murid-murid Sibuk dengan Pekerjaannya
Lukas 5:6-7 (TB) Dan setelah mereka melakukannya, mereka menangkap sejumlah besar ikan, sehingga jala mereka mulai koyak.
Lalu mereka memberi isyarat kepada teman-temannya di perahu yang lain supaya mereka datang membantunya. Dan mereka itu datang, lalu mereka bersama-sama mengisi kedua perahu itu dengan ikan hingga hampir tenggelam.
Dua Murid Berjalan Bersama ke Emaus
Lukas 24:13-16 (TB) Pada hari itu juga dua orang dari murid-murid Yesus pergi ke sebuah kampung bernama Emaus, yang terletak kira-kira tujuh mil jauhnya dari Yerusalem,
dan mereka bercakap-cakap tentang segala sesuatu yang telah terjadi.
Ketika mereka sedang bercakap-cakap dan bertukar pikiran, datanglah Yesus sendiri mendekati mereka, lalu berjalan bersama-sama dengan mereka.
Tetapi ada sesuatu yang menghalangi mata mereka, sehingga mereka tidak dapat mengenal Dia.
Tuhan Yesus berkata kepada saya bahwa kalian begitu letih sehingga tidak bisa Tuhan sentuh lagi.
Jika kita tidak berjaga-jaga dan ada jarak dengan Tuhan pelan-pelan kita menjadi gila satu persatu. Gila akan uang, gila perempuan, gila kekuasaan dan lain-lain.
Di Level Para Jenderal itu Tuhan tahu mereka terlalu takut untuk mendekat dengan Tuhan.
Kita harus berani mendekat kepada Tuhan. Lalu Tuhan berbicara kepada saya : Bolehkah Aku menghabisi mu, Saya menjawab silahkan Tuhan, Engkau boleh menghabisi saya, supaya tidak ada jarak dengan Tuhan.
Hari Itu Tuhan menusuk jantung saya dan rasanya sakit sekali, saya merasakan ada Penetrasi Tuhan, lalu saya bisa melihat dengan Clear tubuh, jiwa dan roh. Saya tidak mau menjadi gila dan Tuhan katakan Aku tidak mau Anak-AnakKu menjadi gila
Tuhan koyakkan semua topeng kita sehingga kita tidak ada jarak dengan Tuhan. Kita menyatu kembali dengan Tuhan.
Selama liburan minta Tuhan penetrasi dan tembusi hidup kita sampai kita menyatu kembali dengan Tuhan. Menyatu dengan CintaMu
BERANI DISELIDIKI DIHADAPAN TUHAN DAN MANUSIA
1Sam 12:3-5 TB/VMD/FAYH
Akulah yg (selama ini telah) mjd pemimpin kalian, dari sejak aku muda sampai hari ini. Berikanlah kesaksian menentang aku di hadapan TUHAN & di hadapan orang yg diurapi-Nya: Lembu siapakah yg telah kuambil? Keledai siapakah yg telah kuambil? Siapakah yg telah kuperas? Siapakah yg telah kuperlakukan dgn kekerasan? Dari siapakah pernah kuterima uang sogok utk menutup mata thd sesuatu yg salah? Aku akan mengembalikannya kepada kalian." Jawab orang Israel: “Bapak tdk pernah menipu atau menindas kami dgn cara apa pun, & bapak pun tdk pernah menerima suap dari siapa pun.“ Lalu berkatalah Samuel kepada bangsa Israel: "TUHAN mjd saksi kepada kalian, & orang yg diurapi-Nyapun mjd saksi pada hari ini, bhw kalian tdk (menemukan kesalahan apapun) dlm tanganku." Jawab mereka: "Dia mjd saksi."
Kita harus bisa mengenali THE TRUE ME
BERANI MENGEJAR KESEJATIAN
Amsal 11:19 (TB) Siapa berpegang pada kebenaran yang sejati, menuju hidup, tetapi siapa mengejar kejahatan, menuju kematian.
Yoh 1:47 VMD Yesus melihat Natanael datang menghampiri-Nya. Yesus berkata mengenai Natanael, inilah orang Israel yg sejati. Di dalam dirinya tdk ada kepalsuan.
– Yunani dolos: umpan, tipu daya (yg menjerat)
2 Korintus 11:3 (TB) Tetapi aku takut, kalau-kalau pikiran kamu disesatkan dari kesetiaan kamu yang sejati kepada Kristus, sama seperti Hawa diperdayakan oleh ular itu dengan kelicikannya.
Kita harus cek berapa persen seluruh sel kita menyembah Tuhan. Berapa Persen kita masih menikmati Ibadah atau sekedar rutinitas ?
Mari Kita Kejar KESEJATIAN dan tidak menjadi Fatique, jika kita Fatique pada satu momen kita bisa jatuh.
Amin
Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat
Komentar
Posting Komentar