NEW BLESSING

NEW BLESSING

DUA BULAN KE DEPAN (JUNI - JULI 2022)

ZOOM MEETING BIG

JUMAT 27 MEI 2022

PS JOHAN SURYA



Kejadian 9:18-23 (TB)  Anak-anak Nuh yang keluar dari bahtera ialah Sem, Ham dan Yafet; Ham adalah bapa Kanaan. 

Yang tiga inilah anak-anak Nuh, dan dari mereka inilah tersebar penduduk seluruh bumi. 

Nuh menjadi petani; dialah yang mula-mula membuat kebun anggur. 

Setelah ia minum anggur, mabuklah ia dan ia telanjang dalam kemahnya. 

Maka Ham, bapa Kanaan itu, melihat aurat ayahnya, lalu diceritakannya kepada kedua saudaranya di luar. 

Sesudah itu Sem dan Yafet mengambil sehelai kain dan membentangkannya pada bahu mereka berdua, lalu mereka berjalan mundur; mereka menutupi aurat ayahnya sambil berpaling muka, sehingga mereka tidak melihat aurat ayahnya. 


Ham Bahasa Ibrani adalah châm - חם artinya Hot Ham adalah Bapa Orang Kanaan.


Kanaan berasal dari Bahasa Ibrani kena‛an - כּנען artinya Low Land atau Direndahkan, Berdagang atau Pedagang.


Ham menjadi Hamba bagi saudara-saudara nya.


*Hari-hari ini kita harus waspada dengan spirit Kanaan*


Kebaskan setiap gosip, roh Kanaan. Dalam hidup kita jangan berdagang dengan Tuhan, Kebaskan mental miskin.


Hari-hari ini Tuhan Yesus sedang mencari orang-orang yang tulus hatinya. Tuhan Yesus tidak suka dengan orang-orang yang suka tawar menawar dengan Tuhan.


1 Timotius 6:2-10 (TB)  Jika tuan mereka seorang percaya, janganlah ia kurang disegani karena bersaudara dalam Kristus, melainkan hendaklah ia dilayani mereka dengan lebih baik lagi, karena tuan yang menerima berkat pelayanan mereka ialah saudara yang percaya dan yang kekasih. (6-2b) Ajarkanlah dan nasihatkanlah semuanya ini. 

Jika seorang mengajarkan ajaran lain dan tidak menurut perkataan sehat — yakni perkataan Tuhan kita Yesus Kristus — dan tidak menurut ajaran yang sesuai dengan ibadah kita,

ia adalah seorang yang berlagak tahu padahal tidak tahu apa-apa. Penyakitnya ialah mencari-cari soal dan bersilat kata, yang menyebabkan dengki, cidera, fitnah, curiga,

percekcokan antara orang-orang yang tidak lagi berpikiran sehat dan yang kehilangan kebenaran, yang mengira ibadah itu adalah suatu sumber keuntungan.

Memang ibadah itu kalau disertai rasa cukup, memberi keuntungan besar. 

Sebab kita tidak membawa sesuatu apa ke dalam dunia dan kita pun tidak dapat membawa apa-apa ke luar. 

Asal ada makanan dan pakaian, cukuplah. 

Tetapi mereka yang ingin kaya terjatuh ke dalam pencobaan, ke dalam jerat dan ke dalam berbagai-bagai nafsu yang hampa dan yang mencelakakan, yang menenggelamkan manusia ke dalam keruntuhan dan kebinasaan.

Karena akar segala kejahatan ialah cinta uang. Sebab oleh memburu uanglah beberapa orang telah menyimpang dari iman dan menyiksa dirinya dengan berbagai-bagai duka.


Yosua 5:12 (TB)  Lalu berhentilah manna itu, pada keesokan harinya setelah mereka makan hasil negeri itu. Jadi orang Israel tidak beroleh manna lagi, tetapi dalam tahun itu mereka makan yang dihasilkan tanah Kanaan. 


Matius 19:19-26 (TB)  hormatilah ayahmu dan ibumu dan kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri."

Kata orang muda itu kepada-Nya: "Semuanya itu telah kuturuti, apa lagi yang masih kurang?" 

Kata Yesus kepadanya: "Jikalau engkau hendak sempurna, pergilah, juallah segala milikmu dan berikanlah itu kepada orang-orang miskin, maka engkau akan beroleh harta di sorga, kemudian datanglah ke mari dan ikutlah Aku."

Ketika orang muda itu mendengar perkataan itu, pergilah ia dengan sedih, sebab banyak hartanya. 

Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya sukar sekali bagi seorang kaya untuk masuk ke dalam Kerajaan Sorga.

Sekali lagi Aku berkata kepadamu, lebih mudah seekor unta masuk melalui lobang jarum dari pada seorang kaya masuk ke dalam Kerajaan Allah."

Ketika murid-murid mendengar itu, sangat gemparlah mereka dan berkata: "Jika demikian, siapakah yang dapat diselamatkan?"

Yesus memandang mereka dan berkata: "Bagi manusia hal ini tidak mungkin, tetapi bagi Allah segala sesuatu mungkin."


*PESAN TUHAN*


Beberapa hari yang lalu saya mendapatkan Pesan Tuhan, setiap malam saya selalu mendoakan Anggota Zoom Meeting BIG saya tumpangkan tangan ke HP memang saya tidak sebutkan satu persatu nama Anggota Zoom Meeting BIG.


Tuhan Katakan bahwa dalam Dua Bulan Ke Depan Tuhan memberikan New Blessing, namun yang anehnya adalah Berkat Tuhan yang baru itu tidak diberikan ke dalam tangan kita melainkan saya melihat BERKAT-BERKAT Tuhan itu menempel di atas dinding.


Tuhan Katakan BERKAT-BERKAT Tuhan itu harus di ambil setiap anak-anak Tuhan. Saya Tanya Tuhan *Bagaimana Cara Untuk Mengambil Berkat Tuhan itu ?*


*Tuhan Yesus Katakan Bahwa Setiap Anak-anak Tuhan Cara Mengambil nya berbeda-beda, tidak sama, TANYA TUHAN ROH KUDUS*


Ada Yang Tuhan Suruh : *Meningkatkan Kualitas Penyembahan UP GRADE WORSHIP, Ada Yang Tuhan Suruh Deklarasi Firman Tuhan setiap hari, Ada Yang Tuhan suruh menulis atau membuat Kartu yang berisi Firman Tuhan dan dibagikan kepada orang-orang, dikirim ke Media Sosial. Ada Yang Tuhan suruh buat makanan dan bagikan makanan kepada orang-orang yang tidak mampu. Ada yang Tuhan suruh doa keliling, mendoakan orang yang sakit dan lain-lain*


Malam ini Saya Materaikan Dengan Perjamuan Kudus dan Pengurapan Dengan Minyak.


Malam ini Terima Kemampuan Untuk Menangkap Yang Tuhan Berikan dengan TEPAT dan Menerima Yang Tuhan mau kita lakukan.


Amin


Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat


Komentar

Postingan Populer