PERJANJIAN

PERJANJIAN



Semua Warga Kerajaan Surga harus mengerti hidup sesuai dengan Hukum Kerajaan Surga, seperti Hukum Taurat Hukum Iman Hukum Kasih Hukum Keadilan


Manusia Hidup Dalam Hukum Contoh Hukum Tabur Tuai yang berkata jika kita malas maka kita akan menuai kemiskinan, jika tidak bekerja maka tidak boleh makan dan setiap orang yang membenci saudaranya adalah pembunuh manusia dan upah dosa adalah maut. Banyak orang Kristen yang membenci sesamanya dan mengira dirinya baik-baik saja padahal kasihnya, imannya pekerjaan nya mulai mati.


Tapi Perjanjian diatas Hukum Didalam Mengaplikasikan Perjanjian atau Covenant terdapat tiga Hal :


Perjanjian hanya dibuat antara Tuhan dengan mereka yang dewasa secara rohani bukan yang masih anak-anak (masih marah, menyalahkan Tuhan dsb)


Perjanjian diatas Hukum, bisa membatalkan Hukum


Ada Cawan Takaran dalam Sebuah Perjanjian, ada syarat yang mengikat pihak Tuhan dan Kita. Jika dipenuhi maka akan terjadi pembatalan hukum dan Pembalikan Keadaan ADA BAGIAN YANG HARUS KITA LAKUKAN disebut CAWAN Dan bila Terisi penuh maka Tuhan akan melakukan BagianNya


Ulangan 7:9 (TB)  Sebab itu haruslah kauketahui, bahwa TUHAN, Allahmu, Dialah Allah, Allah yang setia, yang memegang perjanjian dan kasih setia-Nya terhadap orang yang kasih kepada-Nya dan berpegang pada perintah-Nya, sampai kepada beribu-ribu keturunan, 


Terkadang dalam Peperangan Rohani tertentu hanya bisa dimenangkan dengan Mengangkat Perjanjian 


Ada Perjanjian-Perjanjian seperti:


PERJANJIAN DARAH


Wahyu 12:11 (TB)  Dan mereka mengalahkan dia oleh darah Anak Domba, dan oleh perkataan kesaksian mereka. Karena mereka tidak mengasihi nyawa mereka sampai ke dalam maut. 


PERJANJIAN PELANGI


Kejadian 9:13, 17 (TB)  Busur-Ku Kutaruh di awan, supaya itu menjadi tanda perjanjian antara Aku dan bumi. 

Berfirmanlah Allah kepada Nuh: "Inilah tanda perjanjian yang Kuadakan antara Aku dan segala makhluk yang ada di bumi."


PERJANJIAN GARAM


2 Tawarikh 13:5 (TB)  Tidakkah kamu tahu, bahwa TUHAN Allah Israel telah memberikan kuasa kerajaan atas Israel kepada Daud dan anak-anaknya untuk selama-lamanya dengan suatu perjanjian garam?


Tiap Hari Angkat Satu Perjanjian dalam hidupmu untuk keluarga mu pekerjaan kota dan bangsa


Sumber

Buku Saku : PASUKAN TERDAHSYAT

Halaman 14-15

Mahanaim Beth Kasih

Komentar

Postingan Populer