MEZBAH ATAU PANGGUNG

 MEZBAH ATAU PANGGUNG





Sahabat Joshua Ivan Sudrajat Pagi ini saya terbangun dan di Pikiran saya terlintas Kata MEZBAH ATAU PANGGUNG


Roh Kudus memberikan Mandat untuk saya mempelajari kembali tentang MEZBAH ATAU PANGGUNG


Kejadian 13:18 (TB)  Sesudah itu Abram memindahkan kemahnya dan menetap di dekat pohon-pohon tarbantin di Mamre, dekat Hebron, lalu didirikannyalah mezbah di situ bagi TUHAN. 


Sahabat Joshua Ivan Sudrajat Dalam kita melayani Tuhan selalu akan ada 2 (dua) sisi kecenderungan yang akan muncul, yaitu apakah sebagai panggung, atau sebuah mezbah? 


Panggung adalah ekspresi bahwa “aku bisa”, “aku mampu”…


Tetapi Mezbah adalah ekspresi “saya hanya hamba yang dimampukan”…


Panggung membuat kita menuntut, tapi mezbah membuat kita rela meletakkan. 


Panggung membuat kita menghirup pujian dan sanjungan, tetapi mezbah sunyi dari pujian dan penghargaan. 


Panggung mengerjakan sesuatu yang sesaat lalu hilang, tetapi mezbah mengerjakan kekekalan. 


Panggung selalu mendorong untuk berebut yang paling utama, tetapi mezbah membuat kita bersedia berada di paling bawah untuk diinjak agar saudara kita bisa naik. 


Panggung selalu menyediakan lampu sorot yang sangat terang, menyilaukan kemudian hilang lenyap tak berbekas, tetapi mezbah adalah suatu titik sinar kecil yang kian lama kian terang dan akhirnya menjadi suluh cemerlang. 


Panggung adalah ekspresi bahwa “aku bisa” dan “aku mampu” … tetapi mezbah adalah ekspresi “aku hanya hamba yang dimampu-kan”. 


Panggung seringkali membuat kita merasa aku adalah yang terutama dan terpenting, tetapi mezbah membuat kita tersungkur dan gemetar serta sadar bahwa kita bukan siapa-siapa. 


Panggung adalah bau kedagingan yang menyengat dan akan tetap tercium walau terbungkus aroma termahal sekalipun, namun mezbah adalah bau harum yang menetes dari kedagingan yang dipotong dan ditaruh di mezbah dengan linangan air mata. 


PENGERTIAN MEZBAH


Sahabat Joshua Ivan Sudrajat Pengertian. Pada umumnya ~Mezbah adalah sebuah tempat persembahan korban. ~Mezbah juga bisa diartikan sebagai sebuah peringatan, artinya: untuk mengingatkan kembali pada suatu pengalaman pertemuan dengan Allah yang luar biasa (~M menandai tempat-tempat pengembaraan para nenek moyang bangsa Isr.: Kej 12:8; 13:4; 26:25; 33:20). Allah mengadakan hubungan dengan umat-Nya. Oleh sebab itu orang berusaha mengadakan sebuah ~M-tunggal, yang dijadikan sumber kekuatan dan gambaran persatuan bangsa Isr. (2Taw 3:12). ~Mezbah mula-mula kehilangan artinya dalam PB, sebab persatuan umat dengan Allah kini terjadi dalam persatuan umat dengan Kristus (Ibr 13:10) barangkali yang dimaksudkan dengan kata ~Mezbah adalah Kristus). ~Mezbah dalam PL jarang sekali diwujudkan dalam bentuk meja, sehingga nampaknya berlawanan dengan mezbah-mezbah para bangsa Kafir, yang percaya, bahwa para dewa makan di ~Mezbah (bdk. Yes 65:11). Bagi para pengikut Kristus justru mereka tekankan bentuk ~Mezbah yang bersifat meja; sebab perayaan ekaristi adalah perjamuan Tuhan (1Kor 11:20).


Mezbah adalah suatu struktur atau tempat yang ditinggikan untuk mempersembahkan korban atau membakar dupa dalam penyembahan kepada Allah yang benar. Mezbah berasal dari Bahasa Ibrani, מִזבֵּחַ (miz-beakh) berasal dari kata kerja dasar zavakh yang artinya membantai; menyembelih; mempersembahkan korban.


Pada dasarnya, mezbah dimaksudkan sebagai tempat penyembelihan atau persembahan korban, seperti yang dicatat dalam Kejadian 8:20, Ulangan 12:21 dan Ulangan 16:2.


Demikian pula kata Yunani thysiastereon yang artinya mezbah, berasal dari kata kerja dasar thio yang berarti sembelih, korban.  Sedangkan kata Yunani bomos, yang artinya altare, lebih dimaksudkan kepada mezbah Allah palsu.


Sahabat Joshua Ivan Sudrajat Mezbah adalah suatu struktur atau tempat yang ditinggikan untuk mempersembahkan korban atau membakar dupa dalam penyembahan kepada Allah yang benar. Mezbah berasal dari Bahasa Ibrani, מִזבֵּחַ (miz-beakh) berasal dari kata kerja dasar zavakh yang artinya membantai; menyembelih; mempersembahkan korban.


Pada dasarnya, mezbah dimaksudkan sebagai tempat penyembelihan atau persembahan korban, seperti yang dicatat dalam Kejadian 8:20, Ulangan 12:21 dan Ulangan 16:2.


Demikian pula kata Yunani thysiastereon yang artinya mezbah, berasal dari kata kerja dasar thio yang berarti sembelih, korban.  Sedangkan kata Yunani bomos, yang artinya altare, lebih dimaksudkan kepada mezbah Allah palsu.


Jadi arti kata mezbah adalah tempat penyembelihan. Dalam bahasa Ibrani mizbeakh, tempat yang tinggi. Serta dalam Bahasa Yunani altare, atau juga tempat perapian.


Sahabat Joshua Ivan Sudrajat Mezbah pertama kali disebutkan setelah air bah, tepatnya ketika Nuh mendirikan sebuah mezbah bagi Allah dan mempersembahkan persembahan bakaran di atasnya. Satu-satunya persembahan yang disebutkan sebelum air bah adalah persembahan Kain dan Habel. Meskipun kemungkinan besarnya mereka menggunakan mezbah, hal itu tidak dinyatakan. Abraham mendirikan mezbah di syikhem dalam kejadian 12:7, disuatu lokasi antara Betel dan Ai (kejadian 12:8, 13:3), di Hebron (kejadian 13:18) dan tampaknya juga di atas gunung Moria, tempat ia mempersembahkan seekor domba jantan yang Allah berikan kepadanya sebagai pengganti Ishak. Hanya saja dalam kasus terakhir ini secara spesifik disebutkan bahwa Abraham mempersembahkan korban di atas mezbah yang telah Ia dirikan.


Sahabat Joshua Ivan Sudrajat Mezbah adalah tempat perjumpaan kita dengan Allah. Pertanyaanya, apa yang saat ini sedang kita bangun? Panggung atau mezbah? Berikut bedanya:


Panggung membuat kita menuntut, mezbah membuat kita rela melepaskan bagi Allah.


Panggung menghirup pujian, mezbah sunyi dari pujian,


Panggung sekali dan habis, mezbah kekekalan.


Panggung suatu kebanggan, mezbah ekspresi tahu diri.


Panggung membuat kita merasa penting, mezbah membuat kita tersungkur dan gemetar


Panggung tempat bintang beraksi, mezbah adalah tempat di mana ada air mata penyembahan.


Mari kita siapkan Mezbah bukan Panggung 


Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat 



Komentar

Postingan Populer