KUASA DAN MANDAT

RETREAT RED 

SESSION 2

KUASA DAN MANDAT

EV DEBORAH PUJI WATI

KAMIS 2 JANUARI 2025




Seringkali ada hal-hal yang tidak maksimal, dan itu karena ukiran dalam jiwa hidup kita.


Hari ini kita bukan hanya akan menjadi orang yang tertinggal, tetapi kita akan menjadi orang yang akan melepaskan dan orang-orang yang membawa kemuliaan Tuhan dimanapun kita berada.


» KUASA DAN MANDAT


Yeremia 1 : 10

“Ketahuilah, pada hari ini Aku mengangkatmu atas bangsa-bangsa dan atas kerajaan-kerajaan untuk mencabut dan merobohkan, untuk membinasakan dan meruntuhkan, untuk membangun dan menanam.”


Dalam hidup kita Tuhan memberikan kuasa dan memberikan amanah. Tuhan sudah memberikan kuasa dalam hidup kita, itu bukan hanya kebutuhan kita, tetapi kita harus menjadi orang yang melakukan tugas.


Tetapi untuk melakukan tugas itu, kita harus mencabut pohon dan akar yang ada dalam hidup kita yang jahat.


Jangan hanya menjadi orang yang mendengar, tetapi kita harus menjadi orang yang diurapi Tuhan.


» DUNIA ROH JAHAT


Efesus 6 : 11-12

“Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat bertahan melawan tipu muslihat Iblis; karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, melawan pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara.”


Bagaimana kita mengenali roh-roh jahat dan bagaimana kita harus bermitra dengan mereka?

Saat kita memiliki kekuatan roh dan kita tidak mengerti, maka roh itu yang akan bekerja.


Saat kita melakukan sebuah peperangan, jangan sampai kita tidak melakukan kebas-kebas dan pemberesan. Saat kita ingin ke level selanjutnya, mohon Tuhan roh hikmat dan pengertian yang baru sehingga kita bisa mengerti bagaimana kita harus berkomitmen dengan mereka.


Saat kita memutuskan masuk tahun 2025 dengan membereskan, maka kita akan menjadi orang yang terus terpengaruh, menjadi orang yang berbeda dan generasi kita akan terkejut. Kita akan menjadi manusia yang ilahi, segambar dan serupa dengan Tuhan.


Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat

Komentar

Postingan Populer