Belajar Hidup Dari Firman Nya

Belajar Hidup Dari FirmanNya


Ada satu ayat firman yang Tuhan berikan kepada saya sebagai janji penyertaanNya:
Yesaya 59:21 "Adapun Aku, inilah perjanjian-Ku dengan mereka, firman TUHAN: Roh-Ku yang menghinggapi engkau dan firman-Ku yang Kutaruh dalam mulutmu tidak akan meninggalkan mulutmu dan mulut keturunanmu dan mulut keturunan mereka, dari sekarang sampai selama-lamanya, firman TUHAN."

Ditengah segala bentuk ketidak akuratan hidup maupun dosa/ penyelewengan yang dilakukan oleh umat Tuhan - dan inilah yang menyebabkan keadilan serta kebenaran makin jauh dari kehidupan sehari-hari suatu bangsa - Tuhan tidak berdiam diri! Ia bangkit untuk membalikkan keadaan! Tapi Ia tidak melakukan perubahan tanpa melibatkan gerejaNya. Perhatikanlah bagaimana Tuhan membuat 'pemisahan' antara (1) bangsa yang sedang hidup dalam kelaliman & kesemena-menaan, (2) umat Tuhan yang sedang hidup dalam ketidak akuratan dan (3) adanya sekelompok kecil orang (pilihan) yang menerima suatu ikatan janji dengan Tuhan.

1. Tuhan terus mencari orang yang bersungguh hati terhadap Dia - memutuskan untuk tetap hidup akurat walau ada ditengah suatu bangsa atau umat yang hidup secara sembrono (2 Taw 16:9)
Reputasi dari sikap hati kita dihadapan Tuhan sangatlah penting. Tuhan melihat & menilai seluruh tindak tanduk, ucapan serta perbuatan dan pengambilan keputusan kita. Karena itu teruslah meminta untuk Bapa berkenan memberikan suatu sikap hati/ nature kehidupan yang betul-betul hanya tertuju kepada kebenaran. Walau terkadang, dengan mengejar apa yang benar & hidup dalam kebenaran justru akan membuat kita mengalami banyak kerugian/ menanggung banyak resiko, tapi milikilah ketetapan hati untuk tetap mengejar kebenaranNya! Dari duapuluh delapan tahun melayani Tuhan, saya mendapati, justru disaat kita merasa seperti terpojokkan, berpotensi mengalami kerugian besar atau bahkan harus menghadapi marabahaya tertentu karena memang kita melakukan apa yang benar, hidup dalam kebenaran, justru disaat itulah Tuhan akan menyatakan Diri & kedaulatan kuasaNya! Tuhan bertindak membela & menjagai orang-orang yang dengan bersungguh hati memelihara & hidup dalam hukum-hukum & kebenaranNya karena melalui orang-orang yang mencintai kebenaranlah Ia akan memulai proyek perubahan atas umatNya yang masih hidup serong serta mentransformasi bangsa yang masih hidup dalam kekelaman.
Ya, jika selama ini engkau merasa tertekan, tertindas karena melakukan kebenaran dan engkau terus menjagai hatimu tetap bersih, tahir - tidak ikut tercemar oleh kemarahan, kekecewaan ataupun kepahitan hidup karena apa yang pernah engkau alami, sedang di satu sisi yang lain, orang-orang fasik justru terlihat hidup makin makmur - tapi engkau tetap tidak merasa iri, cemburu/ tergoda untuk ikut menggadaikan kebenaran yang selama ini sudah engkau jagai, engkaulah orang yang sedang Tuhan cari! MataNya mengamat-amati dirimu untuk memastikan bahwa engkaulah orang dengan reputasi yang tepat yang memang sedang Dia cari untuk Ia pakai membawa perubahan atas umatNya dan mentransformasi bangsa ini...

2. Tuhan akan mulai melepaskan firman & RohNya untuk memposisikan hidupmu terhubung akurat dengan DiriNya.
Dalam kedaulatanNya, Tuhan akan memulai pencurahan Roh yang akan Ia berikan secara pribadi kepada orang-orang yang selama ini terus menjagai hati/ hidupnya tetap tertuju kepada kebenaran. Akan ada satu porsi revival yang secara pribadi akan terus dinikmati oleh orang-orang yang hidup dengan terus mengejar realita Tuhan. Dalam masa-masa 'lawatan pribadi' inilah Tuhan akan menyembuhkan luka-luka umatNya dan Dia bertindak untuk memulihkan kehidupan mereka. Tidak peduli apa yang menjadi kondisi lahiriah mereka, Tuhan berkehendak untuk mulai membawa mereka hidup dalam kerajaanNya yang tak tergoncangkan.
Berbagai pencurahan Roh & penyingkapan firman akan terus terjadi secara berkesinambungan dan hal tersebut membuat terjadinya perubahan posisi rohani, mengakibatkan terjadinya akselerasi Ilahi - membuat kita mengalami berbagai pengalaman rohani yang memang Tuhan tetapkan untuk kita alami, bertemu dengan orang-orang yang memang Tuhan tetapkan untuk harus berinteraksi/ terhubung dengan kita, menerima perjanjian yang akan mengokohkan (to secure) masa depan dan tugas yang akan kita selesaikan dan lain-lain.
Jika engkau mengalami semua itu, bersiaplah! Tuhan sedang memposisikan dirimu untuk sekali lagi terhubung secara akurat dengan DiriNya! Ingat, kita memang adalah partner kerja Tuhan di bumi ini tapi seluruh resources yang kita butuhkan - keahlian, koneksi, man power, strategi maupun berbagai aspek vital lain semua berasal dari Dia! Tanpa Dia kita tetap tidak bisa berbuat apa-apa...! Itu sebabnya level ketergantungan kita terhadap Dia harus tetap maksimal. Kita hanyalah ranting yang selama tetap melekat dengan pokoknya, otomatis akan bisa terus bertumbuh & menghasilkan buah...
Terus jagai sikap hati kitabterhadap kebenaran, beri dirimu untuk mulai mengadopsi hati Bapa - karena 'hati Bapa' inilah yang harus menjadi motivasi utama yang menggerakkan kita dalam berpartner dengan Tuhan.

3. Proyek besar untuk memulihkan umatNya dan mentransformasi bangsa dimulai dengan Dia memberikan firmanNya di mulut kita; perkatakan firman itu, deklarasikanlah!
Tuhan akan mulai menaruh firmanNya dalam hati kita; membuat hati kita bergelora penuh passion/ keantusiasan. Latihlah dirimu untuk mulai mempergunakan mulutmu memperkatakan firman yang sudah engkau terima & membuat hatimu berkobar-kobar. Secara perlahan tapi pasti mulut kita akan terus 'mengalami pengudusan' oleh pekerjaan firman & RohNya (Yes 6:4-7) sehingga apapun yang kita perkatakan dengan mulut kita akan selalu berasal dari firmanNya.

a. Saat firman itu kita perkatakan, sikap hati kita akan jadi makin akurat di hadapan hadirat Tuhan, manusia roh kita akan jadi makin lembut, mudah dibentuk, mudah diajar & mau berubah. Hidup kita menjadi alat yang paling ideal untuk Tuhan pakai.

b. Firman yang kita perkatakan itu akan bekerja sama seperti suatu termostat - alat mengubah suhu; terus perkatakan firman itu tanpa jemu-jemu, dengan ketekunan - sampai terjadi suatu perubahan. Terkadang dibutuhkan kapasitas manusia roh yang 'cukup besar' untuk melihat terjadinya perubahan atmosfir rohani dengan cepat. Tapi bagaimanapun, saat kita mulai menerima firmanNya, dan kita mulai memperkatakan firman tersebut, kita sedang mengaktifasi terjadinya proses perubahan atas umatNya dan transformasi atas bangsa.

c. Teruslah memegang firmanNya, belajar hidup dari firmanNya - jangan pernah biarkan fakta lahiriah mempengaruhi semangat, pengharapan & takaran keyakinan yang kita miliki.


Dalam usaha menggerakkan terjadinya proses perubahan/ transformasi seringkali musuh akan terus berupaya melemahkan semangat, pengharapan & keyakinan yang kita miliki dengan cara terus menyuguhkan berbagai fakta yang (seakan-akan) tetap negatif. Tapi itu hanyalah tipu dayanya yang terakhir - berupaya membuat kita mempercayai bahwa ternyata apa yang kita lakukan tidak membuahkan hasil apapun...

Itu sebabnya, teruslah percaya bahwa apapun yang Tuhan suruh untuk kita lakukan akan selalu menghasilkan dampak yang kuat & permanen; teruslah miliki pengharapan bahwa dalam anugerahNya, kita akan diperkenankan untuk melihat, menuai hasil 'taburan' yang kita lakukan & tetaplah mengerjakan semua itu karena kita mengasihi Dia & umat pilihanNya sehingga kita tidak akan pernah menyerah - hingga Indonesia dan bangsa-bangsa penuh kemuliaanNya...!

1 Korintus 13:13  Demikianlah tinggal ketiga hal ini, yaitu iman, pengharapan dan kasih, dan yang paling besar di antaranya ialah kasih.

Biarlah kasih Kristus terus memenuhi kehidupan kita semua.... Amin.

#AkuCintaTuhan (Ps. Steven Agustinus)

Komentar

Postingan Populer