JUBAH PENGURAPAN

*JUBAH PENGURAPAN*
*JKI HIGHER THAN EVER*
*Ev. Hadassah Gloria Purnomo*


Saya melihat sebuah Jubah yang dicelupkan ke dalam sebuah baskom yang berisi minyak kental.

Jubah melambangkan PENGURAPAN, Jubah adalah Identitas.

Elisa dan Elia bergaul karib dan selama bertahun-tahun melayani bersama-sama. Mereka saling mengenal satu sama lain. Elisa sangat ingin mengenal kuasa Allah dan urapan Allah seperti yang dimiliki Elia sehingga ia memutuskan untuk tidak pernah pergi dari sisi Elia. Elia mencoba untuk mempengaruhi keputusan Elisa yang sama sekali tidak mau meninggalkannya.

Bahkan pernah Elia mengusulkan supaya Elisa tinggal saja di rumah dan tidak usah mengikutinya lagi, tetapi Elisa menjawab: “Demi Allah yang hidup, aku tidak akan meninggalkan engkau.” Elisa bertekad untuk menangkap urapan yang dimiliki oleh Elia itu. Tidak perduli pagi, siang ataupun malam, Elisa selalu berada di dekat Elia, supaya ia dapat menangkap urapan Elia kalau Elia nanti terangkat ke surga. Ia memutuskan untuk membayar harganya, yaitu supaya ia tetap berada di sisi Elia,baik hari ini, besok atau bahkan tahun depan. Pada suatu hari mereka sedang berjalan bersama sambil bercakap-cakap, dan tanpa tanda-tanda kereta api dari surga datang dengan tiba-tiba dan Elia lenyap. Jubahnya jatuh dan Elisa langsung menangkapnya. Dan karena ketekunannya, Elisa mendapatkan dua kali urapan Elia.


2 RAJA-RAJA 2 : 8, 13
2:8 Lalu Elia mengambil jubahnya, digulungnya, dipukulkannya ke atas air itu, maka terbagilah air itu ke sebelah sini dan ke sebelah sana, sehingga menyeberanglah keduanya dengan berjalan di tanah yang kering.
2:13 Sesudah itu dipungutnya jubah Elia yang telah terjatuh, lalu ia berjalan hendak pulang dan berdiri di tepi sungai Yordan.

Tatkala hendak menyeberangi sungai Yordan yang merupakan tahapan akhir perjalanan Elia sebelum diangkat ke Sorga, Elia mengambil jubahnya dan memukulkan ke air, sehingga terbelahlah sungai itu. Elia dan Elisa menyeberang sungai Yordan sambil terus bercakap-cakap sampai Elia naik ke Sorga. Saat naik ke Sorga itulah jubah Elia jatuh dan dipungut Elisa. Jubah melambangkan kebenaran. Nama lain dari ROH KUDUS adalah ROH KEBENARAN. Memungut jubah Elia bermakna mempersilahkan ROH KUDUS masuk ke dalam hati kita.

Sungai Yordan artinya Sungai Kematian, Seringkali kita menghadapi kematian didalam hidup kita. Bisnis kita mengalami kematian, hidup kita mengalami kemustahilan.

Tuhan katakan pukulkan Jubahmu ke sungai kematian maka air itu terbelah dan kehidupan mulai terjadi. Bisnis mu yang mandeg akan jalan kembali.

Setiap Pintu yang tertutup dalam hidupmu akan terbuka.

*Syaratnya adalah INGINI TUHAN*

*PENGURAPAN bisa membunuhmu*

*Untuk mendapatkan PENGURAPAN kita harus bayar harga nya* Hidup dalam Hadirat Tuhan. Hadirat Tuhan membungkus hidup kita.

Kita perlu Tuhan dalam setiap aspek kehidupan kita.

*Jangan Sekedar Menginginkan Jubah dan PENGURAPAN*

*JUBAH PENGURAPAN*

UNTUK MENGABDIKAN HIDUP KITA KEPADA TUHAN

UNTUK MEMBERITAKAN INJIL KESELAMATAN

UNTUK MENGINGINKAN TUHAN LEBIH DALAM HIDUP KITA.

UNTUK MELAYANI


Lakukan yang Tuhan Suruh Engkau lakukan.

Manusia mempunyai banyak kelemahannya.

Darah Yesus Kristus yang menutupi seluruh Kelemahan hidup kita. Amin


Penulis Joshua Ivan Sudrajat

Komentar

Postingan Populer