BELAJAR DARI ESTER 2

*BELAJAR DARI ESTER 2*
*TANGGUNG JAWAB*
*SHRK 2015*
*Pdt Petrus Agung Purnomo*


Ester adalah orang yang Taat, dia nurut mengikuti nasehat Mordekhai pamannya dan ia juga mengikuti apa yang diperintahkan Hegai.

Kita harus belajar Nurut kepada orang yang Tuhan letakkan di atas kita.

*Jika kita Taat mengikuti apa yang Tuhan kehendaki maka kita akan menerima Perkenanan Tuhan dan Kemurahan Tuhan.*

Level kedua yang akan kita pelajari Seperti apa ?

Hidup Kekristenan itu Progresif.

*Ester 2:11 (TB)  Tiap-tiap hari berjalan-jalanlah Mordekhai di depan pelataran balai perempuan itu untuk mengetahui bagaimana keadaan Ester dan apa yang akan berlaku atasnya.*

Mordekhai tiap hari berjalan-jalan di depan pelataran Balai Perempuan. Mordekhai tinggal didepan pintu gerbang. Ester hidupnya pasif di level satu

*Ester 2:21-23 (TB)  Pada waktu itu, ketika Mordekhai duduk di pintu gerbang istana raja, sakit hatilah Bigtan dan Teresh, dua orang sida-sida raja yang termasuk golongan penjaga pintu, lalu berikhtiarlah mereka untuk membunuh raja Ahasyweros.
Tetapi perkara itu dapat diketahui oleh Mordekhai, lalu diberitahukannyalah kepada Ester, sang ratu, dan Ester mempersembahkannya kepada raja atas nama Mordekhai.
Perkara itu diperiksa dan ternyata benar, maka kedua orang itu disulakan pada tiang. Dan peristiwa itu dituliskan di dalam kitab sejarah, di hadapan raja.*

Mordekhai mendengar perkataan Bigtan dan Teres sakit hati kepada Raja dan mereka merencanakan akan memberontak, Mordekhai memberi tahu Ester dan Ester memberi tahu Raja berita itu atas nama Mordekhai.

*Ester 4:1-2 (TB)  Setelah Mordekhai mengetahui segala yang terjadi itu, ia mengoyakkan pakaiannya, lalu memakai kain kabung dan abu, kemudian keluar berjalan di tengah-tengah kota, sambil melolong-lolong dengan nyaring dan pedih.
Dengan demikian datanglah ia sampai ke depan pintu gerbang istana raja, karena seorang pun tidak boleh masuk pintu gerbang istana raja dengan berpakaian kain kabung.*

Mordekhai mendengar berita bahwa Bangsa Yahudi akan dimusnahkan oleh Haman, ia mengambil kain Kabung dan mengenakannya ia berjalan sambil melolong-lolong.

Mordekhai suka duduk didepan Pintu Gerbang.

Level Kedua adalah *TANGGUNG JAWAB*

ESTER dididik Tuhan secara luar biasa dan Ester memiliki Tanggung Jawab yang besar.

*3 Hal yang kita lihat dalam hidup kita : Tuhan dan Kehendak Nya, Membaca Apa Yang Terjadi Di Alam Roh, Membaca Keadaan Manusia di dunia nyata*

Kita harus tahu hatimu seperti apa ?

Membaca Situasi Yang Ada dengan jernih itu namanya Tanggung Jawab.

Kesaksian : Pada suatu hari Tuhan berbicara bahwa suatu waktu akan ada gelombang besar imigran di Eropa, Tuhan suruh saya melayani imigran di Eropa.

Tuhan suruh membuang otak pendeta yang hanya memikirkan intern jemaat sendiri.

Disetiap Tekanan menciptakan peluang Injil diberitakan.

Kita Anak-AnakNya mempunyai Tanggung Jawab untuk memberitakan Injil.

Jika kita ingin mengalami HARVEST TIME Harus ada TANGGUNG JAWAB.

*Tanggung jawab adalah lihat Surga maunya apa, kita harus melihat keadaan sekitar dan membaca situasi alam Roh*

Tuhan mencari orang-orang yang mau bertanggung jawab. Kita harus mengerjakan Panggilan Tuhan dalam hidup kita.

Kita harus dewasa Didalam Tuhan dan Memperhatikan Kepentingan orang lain. Kita berkejaran dengan waktu.

Ester 6:13 (TB)  Dan Haman menceritakan kepada Zeresh, isterinya, dan kepada semua sahabatnya apa yang dialaminya. Maka kata para orang arif bijaksana dan Zeresh, isterinya, kepadanya: "Jikalau Mordekhai, yang di depannya engkau sudah mulai jatuh, adalah keturunan Yahudi, maka engkau tidak akan sanggup melawan dia, malahan engkau akan jatuh benar-benar di depannya."

Perjanjian dengan Tuhan dan Hidup dalam Pengurapan maka iblis tidak bisa mengganggu gugat hidup kita.

Ada taman-taman Tempat Tuhan membuat Keputusan.

Kedewasaan akan membuat Engkau mengobservasi.

*Jika kita melakukan bagian kita dan Tuhan disukakan maka Perkenanan Tuhan turun dalam hidup kita*

Amin

Joshua Ivan Sudrajat

Komentar

Postingan Populer