KUNCI PERKENANAN TUHAN

 Kunci Perkenanan Tuhan

Oleh : Ps. Joseph Hendrik Gomulya



Favour [ Alkitab ] : Kasih karunia & penerimaan.


Favour ( KBBI) = persetujuan, dukungan, niat baik, di atas dan diluar, kebaikan, preferensi


Favour bukan kasih karunia karna kita diselamatkan karna Iman oleh kasih karunia Tuhan.


Favour adalah kebaikan / Perkenanan Tuhan yg Tuhan tunjukkan kpd seseorang.


Bagaimana Favour Tuhan turun atas seseorang.


Salah satu yang mendapatkan favour adalah Maria mendapatkan kasih Tuhan.


Lukas 1:28 

Ketika malaikat itu masuk ke rumah Maria, ia berkata: "Salam, hai engkau yang dikaruniai, Tuhan menyertai engkau."

Dikarunia = oleh yg mendapatkan Perkenanan Tuhan.


Setiap orang yang mendapatkan favour Tuhan memberikan kebaikan dan Perkenanan Nya atas hidupnya.


Bagaimana kunci supaya kita mendapatkan Perkenanan Tuhan ?


*Bila kita sungguh-sungguh dengan Tuhan maka akan ada favour yang akan turun atas hidupmu*


*Kalau ada favour atas hidupmu yang tidak mungkin menjadi mungkin atas hidupmu*


*Kalau ada favour atas hidupmu ada mata Tuhan atas hidupmu*


*Kalau ada favour atas hidupmu ada blessing Tuhan dalam hidupmu*


Kunci Perkenanan Tuhan :


1. Mencintai Tuhan.


Mencintai Tuhan dengan segenap hatimu tanpa mencintai Nya, kita tidak bisa berharap mendapatkan Perkenanan Nya


Amsal 3:1-4 

Hai anakku, janganlah engkau melupakan ajaranku, dan biarlah hatimu memelihara perintahku, 

karena panjang umur dan lanjut usia serta sejahtera akan ditambahkannya kepadamu. 

Janganlah kiranya kasih dan setia meninggalkan engkau! Kalungkanlah itu pada lehermu, tuliskanlah itu pada loh hatimu, 

maka engkau akan mendapat kasih dan penghargaan dalam pandangan Allah serta manusia. 


*Seberapa besar cintamu pada Tuhan ditujukan seberapa spesial Tuhan buatmu*


Mencintai Tuhan bukan karna pelayan Tuhan, penkhotbah, singers dll tetapi mencintai Tuhan di wujudkan dalam kehidupan sehari-hari, kita di beri pilihan apakah kita mencintai Tuhan atau Tidak.


Tidak semua pekerjaan di berkati Tuhan, hanya ada favour didalam hidupmu maka Tuhan berkenan atas hidupmu.


Waktu kita hidup didalam favour Tuhan itu artinya kita hidup di dalam firman Nya dan didalam kebenaran Nya.


Berdoa bagi pekerjaan kita, bagi pelayanan kita, berdiri bagi keluarga kita sehingga ada favour di tempat itu, ada kebaikan yang di tunjukkan oleh Tuhan di tempat itu.


*Ketika kita mencintai Tuhan maka kita pasti mencintai akan FirmanNya, tidak mungkin kita bisa mencintai Tuhan kalau kita tidak membaca FirmanNya dan menghidupi FirmanNya*


*Mencintai Tuhan terwujud dari perilaku, bila perilaku kita jujur maka itu wujud dari mencintai Tuhan, ada favour Tuhan kalau kita melakukan selalu dengan benar dan bekerja dengan seturut Firman*


Lakukan 2 hal dalam pekerjaan : 


~ Hiduplah dalam kebenaran

~ Berikan dan kembalikan milik Tuhan


2. Mengasihi Sesama


Apa yang anda lakukan untuk kerajaan Allah ? 

Apa yang anda lakukan untuk orang lain ? Jika anda menginginkan perkenanan Tuhan, mulailah mengasihi orang lain. 

Rut di kasihi Boas karena hal-hal yang telah dia lakukan dan Yakobus berkata 'Iman tanpa perbuatan adalah mati'


Matius 25:40 

Dan Raja itu akan menjawab mereka: Aku berkata kepadamu, sesungguhnya segala sesuatu yang kamu lakukan untuk salah seorang dari saudara-Ku yang paling hina ini, kamu telah melakukannya untuk Aku.


3. Benci apa yang Tuhan benci.


Saat anda berdiri untuk Tuhan dan tujuan-Nya, kebaikan Nya dilepaskan keatas atas diri anda.


Wahyu 2:6 

Tetapi ini yang ada padamu, yaitu engkau membenci segala perbuatan pengikut-pengikut Nikolaus, yang juga Kubenci.


4. Membawa Korban Persembahan BUKAN memberi Hadiah. 


Persembahan Habel di sukai Tuhan tetapi Kain tidak. Pastikan persembahan anda di sukai Tuhan. Membawa persembahan menuntun kita untuk menemukan Perkenanan baik dengan Tuhan maupun manusia.


Kejadian 4:4-5 

Habel juga mempersembahkan korban persembahan dari anak sulung kambing dombanya, yakni lemak-lemaknya; maka TUHAN mengindahkan Habel dan korban persembahannya itu,  

tetapi Kain dan korban persembahannya tidak diindahkan-Nya. Lalu hati Kain menjadi sangat panas, dan mukanya muram.


Apa yang kita lakukan, lakukanlah itu untuk Tuhan dan bukan untuk manusia. Persembahkan lah korban untuk Tuhan bukan memberi hadiah.


*Setiap kali kita membawa korban persembahan kepada Tuhan cek di hati apakah ini hadiah atau benar-benar persembahan untuk Tuhan ataukah kita memberi setengah-setengah untuk Tuhan*

Komentar

Postingan Populer