CARA MENJADI THE WARRIOR

CARA MENJADI PAHLAWAN




Sahabat Joshua Ivan Sudrajat besok kita akan dilantik menjadi The Warrior


Mari kita belajar dari Para Pahlawan-pahlawan Iman di dalam Alkitab


Ibrani 11:1-3 (TB)  Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat.

Sebab oleh imanlah telah diberikan kesaksian kepada nenek moyang kita. 

Karena iman kita mengerti, bahwa alam semesta telah dijadikan oleh firman Allah, sehingga apa yang kita lihat telah terjadi dari apa yang tidak dapat kita lihat.


Apa Artinya Menjadi Pahlawan dalam Iman?


Pahlawan dalam Alkitab paling sering disebutkan dalam Ibrani 11:

Habel adalah seorang penyembah yang “lebih baik kurbannya” karena ia memberikan kurban dan persembahannya dari hatinya dan bukan karena kewajiban.

Ibrani 11 mengatakan Henokh tidak melihat kematian. Itu karena dia hidup dalam persekutuan dan ketaatan yang begitu intim dengan Tuhan. (Kejadian 5:21-24)

Nuh mengambil tindakan atas perintah Tuhan meskipun seluruh dunia menentangnya.

Dalam iman, Abraham rela mengorbankan hal yang paling ia kasihi, putranya sendiri, untuk menghormati Tuhan.

Namun masih banyak lagi pria dan wanita Tuhan dalam Ibrani 11 dan bagian lain dalam Alkitab yang menjadi pahlawan iman karena teladan ketaatan, pengorbanan dan penyembahan mereka kepada Tuhan. Apa kesamaan mereka? Mereka adalah orang-orang yang beribadah.



Para Pahlawan dalam Alkitab Bertempur dengan Iman


Salah satu ciri khas semua pahlawan dalam Alkitab adalah ibadah mereka. Mereka menyanyikan lagu-lagu penyembahan bahkan dalam kegelapan malam mereka:

Dalam Mazmur 63, ketika Daud terjebak di padang gurun Yehuda, ia dikejar oleh Raja Saul yang ingin membunuhnya. Saat dia melarikan diri dan bersembunyi, dia berkata, “Aku mengingatMu di tempat tidurku, dan bermeditasi padaMu di malam hari, karena Engkau telah menjadi penolongku, oleh karena itu dalam naungan sayapMu aku akan bersukacita.” (Mazmur 63:6-7)

Dalam Ayub 1, setelah anak-anak Ayub meninggal, “Ia tersungkur ke tanah dan menyembah. Dia berkata… terpujilah nama Tuhan.” (Ayub 1:19-21 MEV)


Pahlawan Iman dalam Alkitab Mengutamakan Pujian


Daud adalah pahlawan Alkitab paling terkenal yang merupakan seorang penyembah. Baginya, ini lebih dari sekedar gaya hidup atau disiplin spiritual. Itu adalah garis hidupnya:

Ketika dia membutuhkan bantuan, dia beribadah . “Engkau adalah penolongku dan penyelamatku; Ya Tuhan, jangan tunda lagi!” (Mazmur 70:5)

Ketika Daud sedih, dia beribadah.  “Engkau memasukkan air mataku ke dalam botolMu dan mencatatnya dalam sebuah buku…ini yang aku tahu, bahwa Tuhan ada di pihakku. Kepada Allah yang firmannya aku puji…” Mazmur 56:8-10)

Ketika dia kewalahan, dia beribadah . (Mazmur 143:4-6) “…begitulah semangatku; hatiku sunyi… aku merenungkan semua pekerjaan-Mu; Aku menganggap pekerjaan tangan-Mu. Aku mengulurkan tanganku kepadamu…”

Ketika Daud marah, dia menyembah.  (Mazmur 69) “…semoga murka-Mu menguasai musuh-musuhku [dan] aku akan memuji nama Tuhan dengan nyanyian, dan akan mengagungkan-Nya dengan ucapan syukur.”

Ketika dia berbuat dosa, dia beribadah.  “Bebaskanlah aku dari darah yang bersalah, ya Allah penyelamatku, dan lidahku akan bernyanyi nyaring tentang kebenaran-Mu…” (Mazmur 51)

Ketika Tuhan menjawab seruannya, dia menyembah.  “Aku menantikan Tuhan dengan sabar, lalu Dia berpaling kepadaku, dan mendengar seruanku… semoga orang-orang yang mencintai keselamatan-Mu terus berkata, 'Tuhan Maha Besar.'” (Mazmur 40:1-3, 16)


Cara berperang THE WARRIOR bersama Tuhan: JOEL 3: 9-10

PROCLAIM THE WAR – Serukan kabar perang. Perang ini punya dua makna; diri kita sendiri dan kepada dunia luar. Kedalam, kita harus perangi kemalasan, tidak disiplin, egois, ketidak taatan, pornografi,kesombongan, kepahitan dan lainsebagainya. Kepada dunia luar, kita tidak kompromi dengan system dunia yg tdk sama dengan Firman Tuhan.

WAKE UP THE MIGHTY MEN – Membangkitkan semangat juang para pahlawan  Kristus.

Menggabungkan para pahlawan untuk menjadi satu kesatuan yg bergerak bersama.

Memiliki dimensi pandang yang lebih tinggi dan sama dengan dimensinya Tuhan.

Tempa mata bajak menjadi parang (swords) dan pisau pemangkas menjadi tombak (spears) . Semua bidang pekerjaan kita bukan Cuma sekedar cari uang tapi jadi medan tempur untuk meninggikan panji Kerajaan Sorga. Tidak ada lagi sekuler dan religius.

LET THE WEAK SAY, ” I AM STRONG”

Contoh semangat kepahlawanan.(2 Samuel 23:20-23):

Arti dari Benaya adalah Tuhan yang telah membangun, Yoyada artinya adalah Tuhan yang mengetahui dan Kabzeel artinya dikumpulkan oleh Tuhan. Benaya adalah anak muda, anak dari seorang imam, yang tidak ada hubungan atau latihan militer, akan tetapi dia tidak mengijinkan masa lalunya menjadi alasan untuk menjadi pahlawan bagi Daud dikemudian hari.


Benaya bahkan mengalahkan musuh musuh yang gagah perkasa,

Membunuh panglima Moab, yg wajahnya seperti singa,

Membunuh panglima Mesir dengan senjata tombak nya mereka sendiri.

Membunuh singa digua kecil dimusim dingin.

Dan saat itu, Benaya berperang bagi Daud yang sedang dalam buronan.

Ketika Daud menjadi raja, Benaya menjadi perwira yang kedudukannya kedua tertinggi, dibawah triwira utamanya (1 Tawarikh 27:5-6),  Isybaal orang Hakhmoni, Eleazar anak Dodo dan Sama anak Age.Triwira ini ketika Daud di goa Adulam sekedar mengatakan dia ingin minum air dari gerbang Betlehem, mereka pergi mempertaruhkan hidup menerobos pasukan Filistin dan Saul demi air minum Daud (2 Samuel 23:8-17).


Setelah raja Daud meninggal dan Salomo menjadi raja, Benaya menggantikan Joab menjadi Panglima tentara seluruh kerajaan Israel. (1 Raja-raja 2:35).


Sahabat Joshua Ivan Sudrajat Seperti contoh tokoh tokoh pahlawan yang luar biasa ini, marilah kita bangkit menjadi pahlawan Tuhan yang gagah perkasa, yang mau taat dan di disiplin oleh-Nya dan hidup tidak kompromi di dunia ini, dan mau melakukan yang lebih lagi bagi Tuhan.


Mari Kita Siapkan Diri Untuk Pelantikan Besok Sebagai THE WARRIOR


Jatiwangi 15 Januari 2024

Only By His Grace


Joshua Ivan Sudrajat 






Komentar

Postingan Populer