BRIGHT AND BLOOM DAY 1 SESSION IMAM

BRIGHT AND BLOOM DAY 1 

JUMAT 7 JUNI 2024

SESSION IMAM 






#IMAM


■Ev. Koesbiantoro - Dengar SuaraNya


Kita semua adalah imam-imam yang dikasihi Tuhan dihadapan Tuhan. Dia butuh orang yang mau mendengarkan keluhan, curahan isi hatinya yang mau berdiri diantara Tuhan dan manusia, dan yang bisa menuntaskan kehendaknya.


Berapa banyak dari kita yang cuek dan tidak mau dengar dan hanya mau mengurus urusan kita sendiri?

kepada siapa lagi Tuhan mau mencurahkan isi hatinya kalau bukan kepada kita imam-imamNya. Selain isi hatinya dia juga mau mencurahkan seluruh rohnya kepada kita.


Maukah kita hari-hari ini dengar baik-baik suara Tuhan? ditengah-tengah keramaian, kesibukan, isu-isu negatif ada suara Tuhan yang menyuarakan kebenaran dan itu membawa mukjizat terjadi di tengah-tengah kita.


■Ev. Cellvia Marliana - Diubahkan dan dipilih Tuhan


Tuhan mengingatkan kepada kita tidak ada dari kita yang sempurna, tidak ada dari kita yang luput dari dosa tetapi kita telah diambil dan dibayar oleh Tuhan. Setiap kita itu berharga dan telah dipilih Tuhan, ketika Tuhan bersama kita Tuhan mengubahkan dari yang tidak berharga menjadi berharga, Tuhan memulihkan setiap kita, setiap baju-baju kotor kita, masa lalu yang kotor, semua yang tidak baik dalam hidup kita sudah Tuhan ubah dan Tuhan putar balikan menjadi yang baik dan luar biasa dari baju yang kotor menjadi jubah pesta (jubah ilahi). Mari terima jubah ilahi (roh doa) kedalam kehidupan  kita. Mari setiap kita mengejar yang ilahi maka hidup kita akan ditambahkan.


Roh doa akan membuat kita hidup didalam kebenaran Tuhan dan membangun manusia roh kita, bukan lagi berdoa dengan suatu rutinitas atau yang biasa, tapi dengan gelora cinta untuk kita berdoa bersama dengan Tuhan.



#SUPRANATURAL


■Ps. Johan Surya

THE WINGS 


Rajawali kenapa harus punya sayap yang baru supaya terbang tinggi?


Wahyu 12 : 14 MSG

Great - Dewasa

wanita ini diberi sayap rajawali dan diberi sayap rajawali dewasa. 

Untuk dia bisa terbang tinggi, dia harus mengganti sayapnya.


• Sayap perlindungan

Kita adalah orang2 yang dewasa yang rela dan berani untuk mencabut setiap sayap2 yang lama.


Kita harus berjalan dengan rajawali yang lain yaitu Tuhan sendiri, karena ada masa dimana kita tidak bisa mengandalkan manusia, tetapi ada masa dimana kita memang harus berjalan bersama Tuhan. 


Jangan hidup buat diri kita sendiri, tetapi hidup juga untuk orang lain. Jangan lupa bahwa kita harus membentangkan sayap kita dan melindungi orang2 dibawah.


Saat kita memperoleh berkat, naik ke tempat yang tinggi dan mendekatlah dengan Tuhan supaya berkatmu tidak akan ada yang mencuri. Semakin dekat dgn Tuhan, maka disitulah tempat kita semua.


Maleakhi 4 : 2

Mazmur 91 : 4

Kita adalah orang yang akan mengecap air menjadi anggur


• Sayap supranatural

Yehezkiel 3 : 12-13

Sayap ada 2 sisi, kita harus siapkan 2 sisi sayap kita. Mungkin sebelah kiri adalah sayap doa kita dan sebelah kanan kita adalah sayap keintiman dengan Tuhan, dll. 


Seringkali banyak dari kita tidak siap dan gagal untuk mengelola apa yang dari Tuhan. 


■HADASSAH GLORIA

THE WINGS


» SAYAP KEINTIMAN

Ibrani 11 : 5-6


Dia rindu untuk dicari. Seorang Bapa memiliki kerinduan yang rindu untuk dicari.


Apapun yg kita kejar hari2 ini, biarlah saya keintiman itu tetap mengepak dalam hidup kita maka status, jubah, dan kekayaan yang akan kembali dalam hidup kita. Jangan sampai kita terhilang karna kita sudah melepaskan sayap keintiman itu.


» SAYAP MERPATI ( Roh Kudus)

Mazmur 55 : 7

Saat kita resah, dan kesesakan melanda hidup kita, akan ada sayap merpati yang melingkupi kita dan memberikan keberanian atas hidup kita.


Kuncinya - ketaatan


Saat sayap merpati dikepakan walaupun kita tidak taat, Tuhan akan merekayasa semuanya


» SAYAP FAJAR

Mazmur 139 : 9-12

Sayap dajar akan membuat kemanapun kita pergi, malam akan menjadi siang karena ada sinar kemuliaan Tuhan. Kembangkan sayap fajar kita maka sinar kemuliaan Tuhan akan merekah dalam hidup kita.


Kemanapun kita pergi pemulihan, kegerakan akan terjadi dalam hidup kita. Fajar adalah saat kita bangun dari tidur kita, maka inilah waktunya untuk kita bangun dan bangkit.

Komentar

Postingan Populer