Tofu Cah Sawi Asin

TOFU CAH SAWI ASIN

Joshua Ivan Sudrajat

Tofu dan sawi asin dibuat menjadi sajian yang istimewa. Rasanya yang gurih dan menyehatkan cocok disajikan untuk keluarga anda.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
2 buah tofu, dipotong-potong, digoreng
1 ikat (200 gram) sawi asin, dicuci bersih, dipotong-potong
2 siung bawang putih, dimemarkan
2 buah cabai merah besar, diiris serong
1 buah cabai hijau besar, diiris serong
1 sendok teh kecap ikan
1/2 sendok teh garam
1 1/4 sendok teh merica hitam, ditumbuk kasar
1/4 sendok teh gula merah sisir
1 sendok teh gula pasir
250 ml air
1 sendok teh minyak wijen
1/2 sendok teh angciu
1 sendok makan minyak untuk menumis 
Cara Pengolahan :
  1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, cabai merah besar, dan cabai hijau besar sampai harum.
  2. Masukkan sawi asin. Aduk rata. Tambahkan kecap asin, garam, merica hitam, gula merah, dan gula pasir. Aduk rata.
  3. Tuang air. Masak sampai mendidih. Tambahkan tofu. Masak sampai matang.
  4. Menjelang diangkat, tambahkan minyak wijen dan angciu. Aduk rata.
Untuk 5 porsi

Komentar

Postingan Populer