Perkenanan

Perkenanan
Sumber : BMN Network



Mazmur 30:5
Sebab sesaat saja Ia murka, ttpi seumur hidup Ia murah hati sepanjang malam ada tangisan, menjelang pagi terdengar sorak-sorai.

Inilah janji Purim buat kita pada pagi hari ini.

Di dlm The Message dikatakan,
"He gets angry once in a while", artinya pada saat Dia marah itu hanya sebentar, pada saat Tuhan marah itu adalah cara Dia menghardik kita utk kita berbalik dari jalan kita yg jahat, Tuhan menghardik saat kita kecewa dan lemah.

"but across a lifetime there is only love", Inilah ayat cintaNya, Dia berkata sepanjang hidup kita cuma ada cinta yg Dia lihat. Tuhan akan lihat langkah-langkah kita, setiap pujian kita, dan Dia berkata jgn berhenti. Kita akan terus melanjutkan perjalanan kita sepanjang hari-hari di depan akan cuma ada cinta.

"The nights of crying your eyes out give way to days of laughter", Tuhan berkata Dia sgt ingin menghapus setiap tetes air mata, sdh selesai masa menangis kita dan Dia ingin kita masuk masa sorak sorai atau kata yg lain disebut masa penuh tawa.
Tuhan berkata imani, hdp kita pribadi lepas pribadi masuk masa penuh tawa dan hari-hari ini salah satu senjata utk menghadapi iblis adalah tertawakan dia.
Cinta mentertawakan teror neraka.
Tuhan berkata mulai harI ini, mulai Purim, mari berdirilah dan tertawakan teror neraka, tertawakan setiap tiupan ketakutan, tertawakan setiap godaan iblis, tertawakan setiap bujukannya mari tertawakan setiap godaannya.
Kalau iblis katakan sakit mari tertawakan sakit itu bagianmu dan bukan bagian anak-anak Tuhan.
Kalau iblis katakan miskin, katakan tdk ada kemiskinan karena aku warga Kerajaan Surga dan aku tertawakan engkau karena engkau dibuang ke bumi dan kau bkn warga Kerajaan Surga lagi.

Mazmur 30:6
Dlm kesenanganku aku berkata: "Aku takkan goyah utk selama-lamanya!"

Tuhan katakan pegang perjanjian ini bahwa engkau tdk akan goyah.
Pegang dan jgn takut.

"When things were going great, I crowed, I’ve got it made"
Pada waktu semua menjadi besar, kita teriak berkata kita sdh sampai dan ini waktunya kita melihat apa yg Tuhan sdh buat dlm hidup kita, semua sedang Tuhan jadikan besar dan kita akan teriak Yes, akhirnya aku sampai.
Ini bkn sebuah imanjinasi, bkn sebuah kesombongan, tp ini adalah iman yg berkata "Aku sdh sampai dan aku pasti sampai"
Kita tdk berhenti di tengah jalan, kita akan sampai.
Ada berkat yg besar, ada sign n wonders yg besar dan kita berkata Yes I made it.
Di tangan saya Tuhan sdh letakan.

Mazmur 30:7
"TUHAN, oleh karena Engkau berkenan, Engkau telah menempatkan aku di atas gunung yg kokoh; ketika Engkau menyembunyikan wajah-Mu, aku terkejut."

" I’m God’s favorite. He made me king of the mountain.”
Then you looked the other way and I fell to pieces."

Dlm hidup kita, kita hrs tau yg namanya tatapan cinta.
Pada saat kita punya tatapan cinta, tatapan itu akan bicara seribu lebih banyak dari setiap suara yg ada.
Tuhan mengerti setiap bahasa mata lebih dari apapun karena mata adalah jendela hati.
Tuhan bilang, Dia berkenan dan akan menempatkan engkau di gunung yg kokoh.
Tuhan tetapkan kita di gunung Hineni, gunung yg kokoh adalah pengabdian cinta dan penyembahan.
Setiap gunung dunia dan para bintang adalah gunung yg fragile sgt mudah rapuh.
Tp dari jaman ke jaman kita kenal Abraham, kita kenal Daud, hamba-hamba Tuhan yg meletakan hidup dan itu adalah gunung yg kokoh.
Mari berdiri di gunung yg kokoh.
Gunung pengabdian akan buat kita besar tp tdk akan goyah.
Gunung penyembahan membuat kita kuat dan tdk mudah menyerah dan kecewa karena begitu kita menyembah kita bertemu dgn kekasih kita dan hidup kita mjd baru selalu baru.
Gunung cinta mmbuat semua maut, semua penyakit, kegagalan hancur di bawah kaki kita.
Tuhan tdk menempatkan kita di gunung yg fragile, Dia tempatkan kita di gunung yg kokoh.
JanjiNya dia buat kita jadi raja, semua kita raja-rajaNya, masuk level raja-raja.
Kalau Tuhan menyembunyikan wajah kita terkejut, artinya saat kebaktian dan pelayanan Tuhan suka menyembunyikan wajah, anak Tuhan banyak tdk sadar saat ibadah Tuhan hadir atau tidak, kalau Tuhan menatap dgn mata yg lain banyak yg tdk sadar.
Tp kita org yg ditetapkan utk senantiasa mencari dan teriak sampai kita bisa berjumpa dgn Dia, kita org-org yg mengerti setiap tatapanNya karena tatapanNya itu yg menguatkan dan menggerakan kita.
Jgn biarkan satu kali pun kita menyanyi, pelayanan tp kita kehilangan Tuhan.
Mari seumur hidup kita, kita org yg akan extreme mencari wajahNya dan mencintai tatapan mataNya.

Kepada yg berkenan, arti favorite dlm bhs Ibrani sgt banyak.

1. Pagi hari ini tahukah saudara pada saat kita kebaktian, Tuhan seringkali berjalan tanpa bicara, Dia lihat yg sedang kita buat, di tempat yg paling hina, di kondisi se ekstrim apapun Dia lihat apapun yg sedang kita buat. Seorang Raja sedang berjalan, Dia tersenyum mengangguk kepadamu dan Dia sediakan upah yg besar.
2. Kebaikan
Tuhan sangat konsen menjaga apapun utk kebaikan kita.
Tuhan lihat setiap org, kebaikan artinya Tuhan menjaga sangat dari semua yg tdk baik.
Percayalah hdp kita dijaga Tuhan sangat begitu rupa.
3. Teguran
Anak yg dididik adalah anak yg dikasihi.
Saat kita jatuh di tangan didikan Tuhan maka Tuhan yg akan menjadi pelatih buat kita.
Setiap hal dlm hidup kita akan berubah akan ada banyak pelatihan-pelatihan.
Favorite juga artinya ditegur dan dididik. Siapkah kita kalau Tuhan pilih kita masuk trainingNya.

Doa Pagi Senin 13 Maret 2017
Ev. Iin Tjipto

Komentar

Postingan Populer