MASA PERSIAPAN UNTUK HARVEST TIME

*MASA PERSIAPAN HARVEST TIME*

*MY HOME INDONESIA*

*16 OKTOBER 2021*

*PS DANIEL PANDJI*



Sumber YouTube : https://youtu.be/6t7jeIQBGFA


Shalom 


Saya Ingin Menyampaikan Isi Hati Tuhan. Mari Kita Buka : Yeremia 29:7 (TB)  Usahakanlah kesejahteraan kota ke mana kamu Aku buang, dan berdoalah untuk kota itu kepada TUHAN, sebab kesejahteraannya adalah kesejahteraanmu. 


Kita sedang Memasuki Musim Tuaian Super. Untuk Memasuki Musim Tuaian Super kita harus melewati guncangan demi guncangan.


Contoh : Zimbabwe adalah Negara Kristen namun Tanah Pertanian nya tidak Diberkati Oleh Tuhan. Beberapa waktu yang lalu saya pernah ke Zimbabwe, disana Ada Gerakan Farming God's Way, sebelum menanam, mereka melakukan gerakan pertobatan dan minta ampun atas segala dosa, mereka Tanya Tuhan Apa Yang Harus Mereka lakukan untuk Bercocok Tanam. Kemudian terjadi Pembalikan Keadaan dan Hasil Pertanian di Zimbabwe meningkat pesat.


*TUAIAN AKHIR ZAMAN*


Yohanes 21:1-13 (TB)  Kemudian Yesus menampakkan diri lagi kepada murid-murid-Nya di pantai danau Tiberias dan Ia menampakkan diri sebagai berikut.

Di pantai itu berkumpul Simon Petrus, Tomas yang disebut Didimus, Natanael dari Kana yang di Galilea, anak-anak Zebedeus dan dua orang murid-Nya yang lain.

Kata Simon Petrus kepada mereka: "Aku pergi menangkap ikan." Kata mereka kepadanya: "Kami pergi juga dengan engkau." Mereka berangkat lalu naik ke perahu, tetapi malam itu mereka tidak menangkap apa-apa. 

Ketika hari mulai siang, Yesus berdiri di pantai; akan tetapi murid-murid itu tidak tahu, bahwa itu adalah Yesus.

Kata Yesus kepada mereka: "Hai anak-anak, adakah kamu mempunyai lauk-pauk?" Jawab mereka: "Tidak ada." 

Maka kata Yesus kepada mereka: "Tebarkanlah jalamu di sebelah kanan perahu, maka akan kamu peroleh." Lalu mereka menebarkannya dan mereka tidak dapat menariknya lagi karena banyaknya ikan.  

Maka murid yang dikasihi Yesus itu berkata kepada Petrus: "Itu Tuhan." Ketika Petrus mendengar, bahwa itu adalah Tuhan, maka ia mengenakan pakaiannya, sebab ia tidak berpakaian, lalu terjun ke dalam danau.

Murid-murid yang lain datang dengan perahu karena mereka tidak jauh dari darat, hanya kira-kira dua ratus hasta saja dan mereka menghela jala yang penuh ikan itu.

Ketika mereka tiba di darat, mereka melihat api arang dan di atasnya ikan dan roti. 

Kata Yesus kepada mereka: "Bawalah beberapa ikan, yang baru kamu tangkap itu."

Simon Petrus naik ke perahu lalu menghela jala itu ke darat, penuh ikan-ikan besar: seratus lima puluh tiga ekor banyaknya, dan sungguhpun sebanyak itu, jala itu tidak koyak.

Kata Yesus kepada mereka: "Marilah dan sarapanlah." Tidak ada di antara murid-murid itu yang berani bertanya kepada-Nya: "Siapakah Engkau?" Sebab mereka tahu, bahwa Ia adalah Tuhan.

Yesus maju ke depan, mengambil roti dan memberikannya kepada mereka, demikian juga ikan itu. 


Tuaian Jiwa-jiwa Sudah Matang dan Siap Di Tuai. Di Masa Pandemi ini kita harus melihat Kristus.


Disaat orang-orang takut kelaparan, kita keluar dan beri makan orang-orang yang ada di sekitar kita.


Hari-hari ini Apakah Kita Hidup Dengan Iman dan Menikmati Penyediaan TUHAN dalam hidup kita ?


Di Masa Pandemi ini kita harus semakin Peka Mendengar Suara Tuhan.


*ADA DUA MACAM BERKAT TUHAN*


2 Korintus 9:10 (TB)  Ia yang menyediakan benih bagi penabur, dan roti untuk dimakan, Ia juga yang akan menyediakan benih bagi kamu dan melipatgandakannya dan menumbuhkan buah-buah kebenaranmu;


*BERKAT UNTUK BENIH DITABUR*

*BERKAT UNTUK DIMAKAN*


Berapa Banyak Benih Yang Sudah Kita Tabur Hari-hari ini ?

Berapa Banyak Benih Yang Sudah Kita Makan ?


Hari-hari ini kita harus MENABUR dalam *KETAATAN DAN KETEPATAN*


Kita Mengalami Penyediaan TUHAN Itu Bukan Karena Strategi kita tetapi ANUGERAH TUHAN.


Masa-masa ini adalah Masa Kita Menabur BENIH.


MUSIM HARVEST TIME adalah Musim Yang Sangat Berbahaya, Ada Banyak Penyusup Masuk Ke Dalam Untuk Mencuri TUAIAN.


Yohanes 10:10 (TB)  Pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan; Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.


Untuk Harvest Time Di Akhir Zaman ini bukan Organisasi atau Tokoh-tokoh yang dicari, kita harus Bergantung Pada Tuhan Yesus 


*BAROMETER HARVEST TIME*

*BELAS KASIHAN*


Matius 9:35-38 (TB)  Demikianlah Yesus berkeliling ke semua kota dan desa; Ia mengajar dalam rumah-rumah ibadat dan memberitakan Injil Kerajaan Sorga serta melenyapkan segala penyakit dan kelemahan.

Melihat orang banyak itu, tergeraklah hati Yesus oleh belas kasihan kepada mereka, karena mereka lelah dan terlantar seperti domba yang tidak bergembala. 

Maka kata-Nya kepada murid-murid-Nya: "Tuaian memang banyak, tetapi pekerja sedikit. 

Karena itu mintalah kepada tuan yang empunya tuaian, supaya Ia mengirimkan pekerja-pekerja untuk tuaian itu."


Kita harus menggembalakan domba bukan hanya domba yang gemuk tetapi domba-domba yang kurus kita gembalakan juga 


Saat ini kita harus minta PENUAI, karena jika TUAIAN tidak dituai akan busuk


*JANGAN SIA-SIAKAN KAIROS TUHAN UNTUK MENUAI*


Contoh : Pada Waktu Jepang Di Bom Jenderal MC Arthur Minta 1000 Penginjil namun Gereja di Amerika tidak siap sehingga Tuaian Jiwa-jiwa di Jepang tidak bisa di Tuai.


*Jangan Sampai Kita Sia-siakan Kairos Tuhan*


*APA YANG HARUS KITA SIAPKAN UNTUK HARVEST TIME ?*

*Kita harus menyiapkan dan Membangkitkan PENUAI-PENUAI*


2 Korintus 9:6 (TB)  Camkanlah ini: Orang yang menabur sedikit, akan menuai sedikit juga, dan orang yang menabur banyak, akan menuai banyak juga.


*Hati-hati dengan Penyusup, Yudas dan Pencuri Tuaian di Masa Harvest Time*

*Hati-hati dengan Trauma dan Kegagalan Di Masa Lalu*


*Kita Harus Support Pertanian, Para PENUAI Jiwa-jiwa. Kita SIAPKAN Para PENUAI Dan PENDOA*


CONTOH : CANNAAN FARMING Di Korea Selatan


Apa Yang Harus Dilakukan Pada Masa TUAIAN ? Kita Harus Menuai, Siap Sedia Disaat Badai Kita Terus Berjaga-jaga dan Masuk Ke Harvest Time, Siapkan Pertanian, Lumbung Pangan, Persiapkan Benih-benih.


Kita Tidak Bisa Bergerak Sendiri di Dalam Harvest Time. Kita harus Up Grade Hidup Kita, Siapkan Wadah, Terbang Lebih Tinggi Melintasi Badai.


Amin


Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat


Komentar

Postingan Populer