MENABUR DAN MENUAI HTE

*MENABUR DAN MENUAI*

*JKI HIGHER THAN EVER*

IBADAH RAYA 1

MINGGU 20 FEBRUARY 2022

PS NANY SUSANTY SH



Shalom


Ada Suatu Pesan Tuhan untuk kita semua, Pada Masa saat ini Penggenapan Firman Tuhan mulai terjadi.


Masa Kegelapan Mulai Melanda dan Menutupi Bumi. Kita sudah diberikan Senjata Untuk Menghadapi Masa-masa saat ini.


Yesaya 60:2 (TB) Sebab sesungguhnya, kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu, dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu. 


Kata Sesungguhnya adalah sebuah Penekanan, Yesaya 60:2 mau tidak mau harus terjadi.


Gelap keadaan masih remang-remang sedangkan Kekelaman adalah keadaan black out, keadaan tidak bisa melihat sama sekali.


Pada Masa Kegelapan ini kita diperintahkan Tuhan untuk Menabur Why ? Sekalipun kita ada di sekitar kegelapan tapi dalam diri kita ada Terang. Kita adalah orang-orang yang DIBEDAKAN TUHAN.


Tuhan Yesus Memberikan Pelita dalam hidup kita.


*MASA KEGELAPAN*


Ada 2 Hal Negatif : *KEGELAPAN DAN KEKELAMAN*


ADA DUA HAL YANG POSITIF ADALAH : *TERANG DAN KEMULIAAN*


Tuhan Yesus memberikan FirmanNya di dalam hidup kita 


Mazmur 119:105 (TB) Firman-Mu itu pelita bagi kakiku dan terang bagi jalanku. 


Lukas 12:35 (TB) "Hendaklah pinggangmu tetap berikat dan pelitamu tetap menyala.


*KUNCI UNTUK MENGHADAPI MASA KEGELAPAN ADALAH PELITA YAITU FIRMAN TUHAN DAN IKAT PINGGANG KEBENARAN*


Hosea 10:12 (TB) Menaburlah bagimu sesuai dengan keadilan, menuailah menurut kasih setia! Bukalah bagimu tanah baru, sebab sudah waktunya untuk mencari TUHAN, sampai Ia datang dan menghujani kamu dengan keadilan. 


Mari Kita Buka Firman Tuhan :

Aku berkata, 'Hai Israel! Bukalah ladang baru untuk dirimu, taburilah benih keadilan, dan tuailah berkat yang dihasilkan oleh kesungguhan cintamu kepada-Ku. Sebab, sudah waktunya engkau mencari Aku, Tuhanmu. Aku akan datang dan menghujani engkau dengan berkat-berkat-Ku.' Hosea 10:12 BIS


*TIGA PESAN TUHAN UNTUK MASA KESUKARAN*


*Membuka Ladang Baru*

*Taburi Dengan Benih*

*Menuai Berlipat-lipat*


*LANGKAH-LANGKAH MENGHADAPI MASA KEGELAPAN*


Saya Mengikuti Zoom Pertemuan Nabi-Nabi Tuhan, dalam Zoom itu Pesan Tuhan Yang Disampaikan oleh Nabi-nabi Tuhan adalah : *Perekonomian akan terus merosot sampai Tahun 2023, akan ada banyak orang yang kehilangan pekerjaan, ada banyak gunung-gunung meletus, ada banyak kecelakaan baik darat, laut dan udara, bencana alam, tsunami, gempa bumi dan lain-lain. Ini terjadi sampai Desember 2022*


*JANJI TUHAN : KITA ADALAH ORANG-ORANG YANG DIBEDAKAN*


Tuhan Yesus yang menjadi Terang Disetiap Jalan-jalan yang harus kita lalui.


Pesan Tuhan melalui Gembala saudara adalah Lakukan Pengurapan Minyak di kaki sebagai lambang Tuhan Yesus yang memimpin dan menerangi setiap jalan kita.


Pada Masa Kegelapan ini kita *Jangan Takut dan Jangan Keluar Dari Jalan-jalan Tuhan*


*Setiap Pagi Kita Lakukan Pengurapan, Saat Teduh dan Baca Alkitab*


Seringkali setiap kita menghadapi keadaan yang tidak enak, tiba-tiba muncul Firman Tuhan oleh karena itu sangat penting kita mengisi hidup kita dengan FIRMAN TUHAN.


Firman Tuhan adalah Minyak Cadangan, itu harus tetap ada supaya PELITA Kita Tetap Menyala.


Minyak Berbicara Tentang Pengurapan, Pengurapan Tuhan harus ada setiap hari dalam hidup kita.


*Setiap Hari Kita Harus Minta Dipenuhi dan Mengalami Kepenuhan Roh Kudus*


*Setiap Pagi Kita Harus Minta RHEMA dari TUHAN*


Penghalang Untuk Percaya adalah Logika Pikiran Kita, Mata Jasmani Kita 


Tuhan Yesus Mempunyai 1001 Cara Untuk Menolong Kita pada masa kesukaran.


Contoh :


TEPUNG DAN MINYAK


1 Raja-raja 17:12-15 (TB) Perempuan itu menjawab: "Demi TUHAN, Allahmu, yang hidup, sesungguhnya tidak ada roti padaku sedikit pun, kecuali segenggam tepung dalam tempayan dan sedikit minyak dalam buli-buli. Dan sekarang aku sedang mengumpulkan dua tiga potong kayu api, kemudian aku mau pulang dan mengolahnya bagiku dan bagi anakku, dan setelah kami memakannya, maka kami akan mati."

Tetapi Elia berkata kepadanya: "Janganlah takut, pulanglah, buatlah seperti yang kaukatakan, tetapi buatlah lebih dahulu bagiku sepotong roti bundar kecil dari padanya, dan bawalah kepadaku, kemudian barulah kaubuat bagimu dan bagi anakmu. 

Sebab beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Tepung dalam tempayan itu tidak akan habis dan minyak dalam buli-buli itu pun tidak akan berkurang sampai pada waktu TUHAN memberi hujan ke atas muka bumi." 

Lalu pergilah perempuan itu dan berbuat seperti yang dikatakan Elia; maka perempuan itu dan dia serta anak perempuan itu mendapat makan beberapa waktu lamanya.


*MINYAK SEORANG JANDA*


2 Raja-raja 4:2-5 (TB) Jawab Elisa kepadanya: "Apakah yang dapat kuperbuat bagimu? Beritahukanlah kepadaku apa-apa yang kaupunya di rumah." Berkatalah perempuan itu: "Hambamu ini tidak punya sesuatu apa pun di rumah, kecuali sebuah buli-buli berisi minyak." 

Lalu berkatalah Elisa: "Pergilah, mintalah bejana-bejana dari luar, dari pada segala tetanggamu, bejana-bejana kosong, tetapi jangan terlalu sedikit.

Kemudian masuklah, tutuplah pintu sesudah engkau dan anak-anakmu masuk, lalu tuanglah minyak itu ke dalam segala bejana. Mana yang penuh, angkatlah!"

Pergilah perempuan itu dari padanya; ditutupnyalah pintu sesudah ia dan anak-anaknya masuk; dan anak-anaknya mendekatkan bejana-bejana kepadanya, sedang ia terus menuang.


*JANJI TUHAN : Pada Masa Yang Sukar ini Mujizat Terjadi, kita tidak akan pernah kekurangan, apa yang ada pada diri kita tidak pernah habis*


*DAUD MENGALAHKAN GOLIAT*


1 Samuel 17:45-47 (TB) Tetapi Daud berkata kepada orang Filistin itu: "Engkau mendatangi aku dengan pedang dan tombak dan lembing, tetapi aku mendatangi engkau dengan nama TUHAN semesta alam, Allah segala barisan Israel yang kautantang itu. 

Hari ini juga TUHAN akan menyerahkan engkau ke dalam tanganku dan aku akan mengalahkan engkau dan memenggal kepalamu dari tubuhmu; hari ini juga aku akan memberikan mayatmu dan mayat tentara orang Filistin kepada burung-burung di udara dan kepada binatang-binatang liar, supaya seluruh bumi tahu, bahwa Israel mempunyai Allah, 

dan supaya segenap jemaah ini tahu, bahwa TUHAN menyelamatkan bukan dengan pedang dan bukan dengan lembing. Sebab di tangan TUHANlah pertempuran dan Ia pun menyerahkan kamu ke dalam tangan kami." 


*Kita Harus Menyiapkan Minyak Cadangan Untuk Menghadapi Masa Kegelapan*


*IKAT PINGGANG YANG TERIKAT*


Ikat Pinggang digunakan supaya kita bisa berjalan lebih cepat lagi.


Kita harus Berjaga-jaga dalam masa kegelapan dan Menyambar Yang Dari Tuhan Yesus Dalam KETEPATAN.


*BUKALAH LADANG BARU*


Kita Belajar Dari Ishak 


Kejadian 26:1 BIS


Di negeri itu timbul lagi kelaparan seperti yang telah terjadi pada zaman Abraham. Ishak menghadap Abimelekh, raja orang Filistin, di Gerar dan minta izin untuk tinggal di sana.


Hal itu dilakukannya karena TUHAN telah menampakkan diri kepadanya dan berkata, "Jangan pergi ke Mesir; tinggallah di negeri ini, seperti yang telah Kuperintahkan kepadamu. Kejadian 26:2 BIS


Pada Jaman Ishak Terjadi Kelaparan (masa kesukaran). Panen Mengalami Kegagalan, Harga Gandum menjadi sangat mahal, terjadi kelaparan.


Ishak juga mengalami kelaparan, kering kerontang. Respon Ishak Pada saat mengalami kelaparan : Ishak *Tidak Mengeluh, Ishak Tetap Mempunyai Iman seperti Imannya Abraham dan Memilih Tetap Percaya*


Janji Tuhan Dalam Menghadapi Masa Kegelapan adalah Kita Ada Dalam Perlindungan Tuhan, Menjadi Orang-orang yang dibedakan, Jaminan Pemeliharaan Tuhan pada masa kesukaran.


Jika Tuhan Yesus menyuruh kita untuk membuka usaha-usaha yang baru, jangan Takut, Pasti TUHAN memberikan jalan keluar. Tuhan Yesus memberikan Hikmat dan arahan apa yang harus dilakukan oleh kita.


Ishak menaburkan bibit untuk bercocok tanam di negeri itu, dan tahun itu mendapat hasil seratus kali lipat dari yang ditaburkannya, karena TUHAN memberkati dia. Kejadian 26:12 BIS


Kekayaannya semakin bertambah dan ia menjadi kaya raya. Kejadian 26:13 BIS


Ishak mempunyai latar belakang Peternak, bukan Petani. Tuhan Memberikan Perintah Untuk Bercocok tanam.


Ishak Menaburkan Bibit Untuk Bercocok tanam. Menabur Pada Masa Kering adalah hal yang mustahil. Ketika kita Menabur pada masa kering Kemuliaan Tuhan nyata dalam hidup kita.


*Pesan Tuhan : Pada Masa Kegelapan dan Kesukaran Tuhan katakan Jangan Takut, TUHAN akan membukakan Pintu-pintu Berkat Tuhan, Tuhan membukakan Ladang-ladang yang baru*


*Kunci Untuk Membuka Ladang yang Baru adalah Kita Tanya Roh Kudus, Minta Rhema, Bila Tuhan memberikan Mandat Untuk membuka usaha-usaha yang baru, Percaya Tuhan pasti buka jalan.


*TABURI BENIH KEADILAN*


Keadilan artinya Keseimbangan. Kita harus hidup dalam Ketepatan. 


Keseimbangan adalah Mendapatkan Firman Tuhan, apa yang Tuhan mau kita melakukan sesuatu.


Jangan seperti Yunus, Ketika Tuhan menyuruh Yusuf Pergi Ke Niniwe, Yusuf lari Ke Tarais. Yusuf melakukan apa yang dia mau bukan Yang Tuhan mau.


Walaupun kita tidak tahu apa yang harus dilakukan Jangan Takut !


Daud Tanya Tuhan sebelum ia maju berperang melawan Goliat. Percaya Tuhan Pasti Tolong Kita.


1 Samuel 17:45-46 (TB) Tetapi Daud berkata kepada orang Filistin itu: "Engkau mendatangi aku dengan pedang dan tombak dan lembing, tetapi aku mendatangi engkau dengan nama TUHAN semesta alam, Allah segala barisan Israel yang kautantang itu. 

Hari ini juga TUHAN akan menyerahkan engkau ke dalam tanganku dan aku akan mengalahkan engkau dan memenggal kepalamu dari tubuhmu; hari ini juga aku akan memberikan mayatmu dan mayat tentara orang Filistin kepada burung-burung di udara dan kepada binatang-binatang liar, supaya seluruh bumi tahu, bahwa Israel mempunyai Allah, 


*MENABUR DENGAN PASSION ATAU GELORA CINTA YANG MEMBARA*


Kita harus melakukan apapun dengan Penuh Gelora Cinta.


*MENCARI TUHAN*


Mencari Berarti harus bertindak memahami HatiNya Tuhan, Menyukai HatiNya Tuhan. Tuhan Mau apa dan bagaimana itu yang kita cari 


Pada Masa Kegelapan ini TUHAN *Mau Mencurahkan Berkat-Berkat Tuhan untuk anak-anak Tuhan secara berlimpah-limpah*


Pada Masa Kegelapan ini kita harus Tangkap HatiNya dan Menjadi Pelaku Firman Tuhan.


Kita harus *Tanya Tuhan, Belajar Mengerti HatiNya* pada masa kegelapan.


Tuhan Katakan : Aku Akan Datang dan Menghujani engkau Berkat dengan lebatnya.


Amin


Ditulis oleh Joshua Ivan Sudrajat

Komentar

Postingan Populer