Gabungan Kekuatan Imam dan Raja

Gabungan Kekuatan Imam dan Raja

 Pdt. Petrus Agung Purnomo




Hak kesulungan sepertinya hanya kata-kata, namun ternyata efeknya sampai sekian ribu Tahun, yaitu ada perbedaan antara negeri Israel yang limpah dengan negeri Yordan milik keturunan Esau yang tandus. > Jangan anggap remeh perkara-perkara rohani, karena itulah yang merubah kehidupan kita dan yang Tuhan sediakan bagi kita.
Ada 2 tokoh PL yang punya peran unik, yaitu Yusuf yang dipakai Tuhan untuk membawa bangsa Israel masuk ke mesir, dan Musa yang dipakai Tuhan untuk membawa bangsa Israel keluar dari Mesir 1. Tuhan Ingin Memulihkan Kita Kej 41: 42-45
Yusuf dinikahkan dengan Asnat – anak potifera imam di on, nama potifera ini mirip dengan nama potifar pegawai firaun yg telah memasukkan yusuf ke penjara selama kurang lebih 13th tanpa berbuat salah.
Sebenarnya kedua nama ini dalam bahasa aslinya sama, namun ini 2 pribadi yang berbeda. Apakah ini kebetulan? Nama orang yang memasukkan Yusuf ke penjara dan nama mertua Yusuf sama ! Tuhan ingin menghapus luka, kekecewaan, dan apapun yang buruk di masa lalu Yusuf. Tuhan memulihkan Yusuf, sehingga nama anak pertama Yusuf adalah Manasye (=Allah membuat Yusuf lupa akan penderitaannya)
> Tuhan ingin kita tidak punya luka dengan siapapun. Bahkan semua pengalaman buruk dan trauma masa lalu – Tuhan ingin hapus semuanya dan mengubahnya menjadi suatu kemuliaan.
Pola ini diulang-ulang Tuhan, misal di Yoh 21: 9 – 18 Yesus bertanya 3x kepada Petrus di depan perapian: “apakah engkau mengasihi Aku” . Ini karena Petrus menyangkal Yesus 3x di depan perapian. Luka melihat perapian dan penyangkalan Petrus itulah yang disembuhkan Tuhan. Setiap kali luka hati kita sembuh itu tanda bahwa proses Tuhan dalam hidup kita pada tahapan itu SELESAI dan menang. Ijinkan Tuhan menyembuhkan luka hati kita. Saat kita ijinkan Tuhan sembuhkan, kita akan lupa dengan penderitaan masa lalu kita, artinya proses Tuhan dalam hidup kita pada tingkatan ini selesai !
2. Kekuatan Raja dan Imam Kej 41: 42-45 ay 43 – Yusuf dilantik oleh firaun, namun belum cukup untuk Yusuf mulai menjalankan tugasnya. Yusuf baru mulai kerja di ayat 46. Di ayat 45 Firaun menikahkan Yusuf dengan Asnat Yusuf punya 2 cincin, yaitu cincin otoritas atau cincin meterai dari Firaun dan cincin imam yang diberikan oleh Potifera – imam di On Dengan kekuatan 2 cincin itulah Yusuf bisa menarik dan membawa masuk keluarga Israel dan tinggal di Gosyen selama beberapa ratus tahun, terpelihara dan berkembang biak dengan luar biasa.
Persamaan dengan Musa ada di Kis 7:22 – Musa berkuasa dalam perkataan dan perbuatannya. Musa dikenal sejarah sebagai jendral Mesir yang bisa memukul balik serbuan 1 juta tentara Ethiopia. Musa punya cincin otoritas dari Mesir karena dia anak pungut putri Firaun.
Kel 2:16-22
Musa juga punya 2 cincin yaitu cincin Mesir yang membuat Musa berkuasa dalam perkataan dan perbuatannya, yang kedua saat Musa menikah dengan Zipora anak Yitro seorang imam di Midian – maka Muasa mendapat cincin imam.
Dua tokoh yang membawa bangsa Israel masuk ke Mesir dan keluar dari Mesir sama-sama punya 2 cincin.
Kita sedang dibawa Tuhan menjadi Yusuf-Yusuf akhir jaman, dimana lewat kehidupan kita akan dibangun lumbung-lumbung yang akan memberi makan bangsa dan memberi makan bangsa-bangsa, maka jika kita ingin masuk masa itu – dalam hidup kita harus ada 2 cincin yang digabungkan menjadi satu kesatuan, yaitu:


  1. Persiapan, kematangan, kecerdasan, hikmat secara manusia untuk mampu mengerjakan apa yang Tuhan mau.
  2. Kita harus punya kekuatan rohani dari Tuhan

Menggabungkan raja dan imam ini dalam satu hidup kita merupakan kombinasi yang sempurna! Dalam kitab Wahyu kita disebut imamat yang rajanithe Royal priesthood (1 Petrus 2:9)

> Jangan mengabaikan didikan! Siapapun kita – perlu belajar, perlu berkembang, perlu mengerti banyak hal, perlu melatih hidup dengan baik.
Dunia masa kini sangat canggih dan profesional. Jika kita hidup asal-asalan, walaupun kita orang rohani, akan berat sekali untuk menaklukkan dunia.
Di samping itu kita juga harus belajar secara spiritual, karena penggabungan 2 hal di atas akan menghasilkan ledakan rohani yang dahsyat.

Bagi yang tidak/belum serius belajar apapun – coba belajar ! Persiapkan diri kita, terus belajar, baca banyak hal,
karena ini adalah proses untuk mematangkan diri kita untuk memperbesar kapasitas kita secara jasmani. Jika kapasitas jasmani kita kecil – Tuhan juga berat untuk memberkati kita secara jasmani.

Tapi jangan hanya fokus kepada jasmani, kekayaan dan kekuatan rohani juga harus kita miliki dengan berlipat ganda

Pesan Tuhan untuk masuk 2012: Kekuatan jasmani (raja) dan rohani (imam) digabungkan !

Kita terdiri dari roh, jiwa dan tubuh, jangan abaikan satupun di antaranya
Mari bekerja lebih kuat, gabungkan 2 kekuatan, jangan malas, kerja dengan keras.
Kita hidup dalam anugrah Tuhan, maka semakin besar kasih karunia yang kita terima – kita akan bekerja semakin keras dan lebih keras dibanding yang lain. Sehingga semua anugrah Tuhan itu bermanfaat dan tidak ada yang mubazir.

Ini sama dengan:
Yesaya 11: 1-2 – Ada bagian imam dan bagian raja

Dalam kehidupan kita 2 kekuatan ini harus selaras. Ada bagian rohani yang bisa meng-cover segala sesuatu dalam hidup kita. Alkitab berkata peperangan kita adalah melawan kuasa gelap.


Tuhan sudah menang dan mengalahkan iblis, bagian kita mengusir dan membersihkan
Contoh: Seperti rumah pernah dihuni orang yang jorok. Orangnya diusir, tapi kotorannya masih banyak.

Hidup kita mesti menghadapi banyak hal yang seringkali tidak bisa dijelaskan secara ilmiahnya, tetapi ada karena itu kekuatan kuasa lain.
Kita harus punya kekuatan seorang imam yang mengendalikan atmosfir secara rohani, karena saat atmosfir dikendalikan – yang di bawah akan terkendali dengan sangat baik.

Ada orang yang hanya kuat di alam spiritual, tapi saat mengerjakan di alam jasmani/ daging tidak berdaya. Tahu janji Tuhan, tahu yang profetik, tapi tidak tahu cara menjabarkannya jadi daging.
Maka kita juga harus tahu bagaimana cara mengerjakannya supaya jadi dalam kehidupan kita.

Bait Allah: gabungan antara Daud yang merancang blue-print nya, Salomo yang membangun sampai jadi.
Dua hal ini dibutuhkan dan tidak bisa jalan sendiri-sendiri : perlu blue print dan yang menjadikan hingga selesai.

Terima 2 kekuatan ini dan menggabungkannya dengan pertolongan dan tuntunan Roh Tuhan, maka ledakan-ledakan yang ajaib secara rohani akan terjadi dalam kehidupan kita.

Komentar

Postingan Populer