Pengaruh Demonic Vs Ilahi 1

Sunday Celebration
Ps. Steven Agustinus
MINGGU, 02 APRIL 2017

"PENGARUH  DEMONIC  VS  ILAHI"


Dia akan selalu menyertai Kita, sebab tanpa realita Tuhan, kita bukan siapa dan kita tidak akan pernah bisa menghasilkan apapun juga. Dibutuhkan pengaruh ilahi yang semakin kuat bekerja dalam kehidupan kita. Dalam ibadahpun kita tidak akan mendapati kekosongan, karena ada kesadaran akan realita hadirat Tuhan, ada sense of spirituality.

1 Tesalonika 5:23.Semoga Allah damai sejahtera menguduskan kamu seluruhnya dan semoga roh, jiwa dan tubuhmu terpelihara sempurna dengan tak bercacat pada kedatangan Yesus Kristus, Tuhan kita. 24. Ia yang memanggil kamu adalah setia, Ia juga akan menggenapinya.
Manusia diciptakan dari roh, jiwa dan tubuh, Manusia adalah satunya ciptaan yang di dalamnya terdiri dari roh, jiwa dan tubuh. Itu sebabnya, hanya manusia yang bisa bersekutu dengan Tuhan. Akan tetapi di sini sekaligus ada titik rentan pada manusia. Karena hanya manusia yang juga bisa berinteraksi dengan alam rohaniah baik terhadap yang ilahi atau roh jahat. Apa yang lahiriah tercipta dari sesuatu yang ilahi, yang rohani. Ada dunia yang pararel dalam hidup, yaitu dunia lahiriah, dan dunia ilahi.

Sebagai makhluk ciptaan yang memiliki roh, jiwa dan tubuh yang selain bisa berinteraksi dengan alam lahiriah, kita juga bisa berinteraksi dengan alam rohaniah.  Sebetulnya setiap pengambilan keputusan dalam kehidupan sehari-hari, kita bisa dipengaruhi oleh orang lain, sehingga pengambilan keputusan kita bisa berbeda. Pengambilan keputusan kita bisa dipengaruhi roh-roh jahat sehingga salah, ataupun bisa dipengaruhi Roh Kudus sehingga menjadi akurat.

Ada beberapa level pengaruh yang bisa mempengaruhi kehidupan  sehingga kita bisa berketetapan untuk memastikan kecenderungan hati kita selalu tertuju kepada kebenaran. Terlepas dari pengaruh yang kita alami, selama kita mempunyai kecenderungan hati yang tertuju kepada kebenaran, maka pengaruh tersebut tidak akan mempengaruhi dan kita akan memutuskan mengikuti apa yang benar. Kecederungan hati akan menolong menjagai kita untuk mengikuti kebenaran. Kecenderungan hati yang tidak tertuju kepada kebenaran akan membuat saat digoda, akan mudah keluar dari kebenaran. Kecenderungan hati akan menuntun kita kepada kebenaran. Akan tetapi kalau hati kita tidak tertuju kepada kebenaran, walaupun kita diberikan kebenaran, kebenaran tersebut akan keluar dari hidup kita dan kita lebih percaya kepada fakta atau apa yang dirasakan. Kecenderungan hati akan membuat kita berjalan dalam kebenaran dan berjalan dalam realita Tuhan.

Ada Beberapa Level Pengaruh yang Sering Kali Terjadi Dalam Hidup Kita:
1. Ilahi
2. Agamawi
3. Rohani
4. Lahiriah
5. Kedagingan
6. Demonic


1. Manusia yang Hidup Secara Lahiriah

Kita akan memastikan ada kuasa Firman yang terus bekerja dengan kuat dalam kehidupan kita. Kalau manusia menjalani kehidupan sebagai manusia lahiriah, mereka akan dengan mudah diganggu oleh fakta negatif. Mereka akan punya kecenderungan kalau mendapatkan hal yang bagus akan menjadi sukacita, tetapi saat mendapatkan musibah akan menjadi sedih. Sukacita mereka berasal dari eksternal, padahal seharusnya sukacita seharusnya berasal dari dalam. Seharusnya ada pekerjaan Firman yang terus berlangsung dalam kehidupan kita.

Kalau hidup secara manusiawi, Iblis akan memanfaatkan hari yang jahat, masa yang sukar untuk mencetak kita.  Efesus 5:15. Karena itu, perhatikanlah dengan saksama, bagaimana kamu hidup,janganlah seperti orang bebal, tetapi seperti orang arif, 16. dan pergunakanlah waktu yang ada, karena hari-hari ini adalah jahat. Ada orang yang mengetahui kebenaran, tetapi tidak hidup di dalamnya. "Hari yang jahat", dalam bahasa aslinya dituliskan sebagai poneros yang mempunyai arti sebagai sebuah kehidupan yang penuh tekanan, peristiwa yang membuat kita tersakiti.

2 Timotius 3:1. Ketahuilah bahwa pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar. 2. Manusia akan mencintai dirinya sendiri dan menjadi hamba uang. Mereka?akan membual dan menyombongkan diri, mereka akan menjadi pemfitnah, mereka akan berontak terhadap orang tua dan tidak tahu berterima kasih, tidak mempedulikan agama, 3.tidak tahu mengasihi, tidak mau berdamai, suka menjelekkan orang, tidak dapat mengekang diri, garang, tidak suka yang baik, 4. suka mengkhianat, tidak berpikir panjang, berlagak tahu, lebih menuruti hawa nafsu dari pada menuruti Allah.

"Masa Sukar" yang dituliskan dalam bahasa aslinya sebagai "Kalepos" mempunyai arti sebagai hal-hal yang berat, sulit dipikul, hal yang membahayakan. Hari yang jahat, masa yang sukar akan mencetak manusia lahiriah untuk hidup dalam kedagingan. Ada kemerosotan yang terus  terjadi. Pada prinsipnya manusia tidak mau hidup egois dan ingin hidup bersosialisasi. Akan tetapi kehidupan yang berat akan menciptakan luka dan mencetak manusia menjadi keras. Peristiwa buruk akan dikondisikan oleh masa yang sukar untuk membuat manusia hidup bagi dirinya sendiri. Manusia menjadi cinta akan dirinya sendiri. Orang yang tinggal di desa mempunyai kehidupan yang berbeda dengan orang yang tinggal di kota.

Iblis tidak akan membuat kita hidup secara ilahi, tetapi Iblis akan membuat manusia hidup dalam kedagingan. Iblis akan memanfaatkan setiap situasi dan kondisi untuk menarik manusia tidak hidup secara ilahi, tetapi hidup secara kedagingan. Jangan berpikir bahwa  kemerosotan ini terjadi di luar sana, tetapi kemerosotan ini juga terjadi di dalam rumah Tuhan.

2. Tim 3: 5. Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya. Jauhilah mereka itu! Harusnya setiap ibadah membuat jemaat mengalami perubahan.  Tanpa adanya perubahan, maka sia-sialah suatu ibadah. Kalau kita beribadah tanpa mengalami perubahan hidup maka ibadah tersebut akan menjadi sia-sia.

2. Manusia yang Hidup dalam Kedagingan
Tuhan mau kita hidup dalam RohNya. Tidak sedikit hamba Tuhan yang hidup secara lahiriah, sehingga mudah untuk ditarik turun hidup dalam kedagingan. Biarlah Roh Kebangkitan terus bekerja dalam kehidupan kita. Pastikan kecenderungan hati kita selalu tertuju kepada kebenaran. Pastikan kita selalu hidup dalam kebenaran. Meskipun Iblis memanfaatkan fakta untuk hidup dalam kedagingan, kecenderungan hati yang tertuju kepada kebenaran akan membebaskan kita dan membuat kita terus berjalan dalam kebenaran. Kecenderungan hati kita akan menyelematkan kita untuk hidup dalam kedagingan, karena semua orang yang hidup dalam kedagingan tidak akan mendapat bagian dalam kerajaan Allah dan tidak menikmati hak istimewa sebagai anak Raja. Pastikan kita merindukan adanya perubahan.
2 Tim 3: 6. Sebab di antara mereka terdapat orang-orang yang menyelundup? ke rumah orang lain dan menjerat perempuan-perempuan lemah yang sarat dengan dosa dan dikuasai oleh berbagai-bagai nafsu, 7. yang walaupun selalu ingin diajar, namun tidak pernah dapat mengenal kebenaran. Karena kecenderungan hati mereka tidak tertuju kepada kebenaran maka kemerosotan itu mudah terjadi. Ada kelompok-kelompok kekristenan yang setelah mengkristal ingin menjadi "Bapa Rohani" demi mendapatkan keistimewaan untuk dilayani. Akan tetapi mereka tidak mau melakukan pengorbanan sebagai seorang Bapa Rohani. Akhirnya mereka hanya fokus kepada privilages/ hak istimewa untuk  menikmati keistimewaan dilayani. Biasanya mereka akan cenderung hidup dalam kedagingan dan cenderung jatuh dalam moral atau jatuh dalam dosa karena keuangan.
Mereka ingin mendengar Firman, tetapi hatinya tidak tertuju kepada kebenaran. Mereka mencuplik satu ayat dan ditambahkan kepada ayat lainnya, kemudian mempergunakan untuk kepentingan diri sendiri. Ketika kita sudah mengenali orang yang sudah ditempatkan sebagai Bapa Rohani, berikan diri kita untuk diayomi.

Ada orang yang rajin beribadah tetapi tidak menikmati realita Tuhan. Yang membuat kita berbeda adalah karena realita Tuhan. Jangan mau hidup secara lahiriah atau kedagingan, sebab hal tersebut hanya akan memotong hak kita dalam kerajaanNYA. Berdoa dengan antusias/fervent prayer akan mengkondisikan untuk terus hidup dalam lingkupan hadirat Tuhan.


Bersambung ke part ke-2............
untuk memperoleh materi lengkap dalam format MP3, DVD silahkan hubungi bagian penjualan BCC, WA/Telegram/SMS di 089680888929, atau pin BB : 5D550DE1
GBU

Komentar

Postingan Populer