Perkenanan Tuhan Itu Kekuatan Kita

PERKENANAN TUHAN ITU KEKUATAN KITA

TravellerS Phinisi, Holy Glory Church (HGC)

Ps Joseph Hendrik Gomulya


(18/06/2017, Sore)

Ketika Tuhan tidak berkenan tidak ada sesuatu yang Ilahi dapat turun dan menjamah hidup kita, kita mungkin mengerjakan banyak hal tetapi ada yang berdampak. Tetapi apabila Tuhan berkenan maka segala sesuatu bisa berubah dengan begitu luar biasa, segala sesuatu menjadi mungkin untuk terjadi.

Seperti dengan Ester yang mengalami pembalikan keadaan dalam hidupnya dari seorang wanita yang awalnya tidak dikenal karena tidak lagi mempunyai kedua orang tua, seorang wanita yang sederhana tetapi ketika Tuhan berkenan, hidup Ester menjadi berubah bahkan ketika Tuhan berkenan hidup dan nasib suatu bangsa bisa berubah dan banyak orang yang Tuha ubahkan.

Begitu juga dengan hidup Daud yang sederhana yang menggembalakan 2 – 3 ekor kambing domba ayahnya menjadi seorang yang begitu di berkati oleh Tuhan, menjadi raja atas bangsa Israel.

Mari memilih untuk mencari perkenanan Tuhan. Perkenanan Tuhan bisa saja tiba-tiba turun tetapi bagian kita tetap ada sehingga itulah yang membuat perkenanan itu turun dan ini yang membedakan apabila hati seseorang benar-benar ditujukan untuk perkenanan Tuhan dan bukan untuk manusia sehingga perkenanan Tuhan itu turun atasnya.

Bagaimana agar kekuatan di hidup kita berfokus kepada perkenanan Tuhan? Karena kekuatan kita adalah perkenanan Tuhan, yang berarti bahwa kita mengambil sebuah keputusan untuk mencari perkenanan Tuhan dan bukan yang lain.

(Mazmur 89 : 18 TB)
“Sebab Engkaulah kemuliaan kekuatan mereka, dan karena Engkau berkenan, tanduk kami meninggi.”

(Mazmur 89 : 18 (17) NLT)
“ You are their glorious strength. It pleases you to make us strong.”

Dalam terjemahan lain di New Living Translation dikatakan “Kekuatan kami adalah perkenanan-Mu”. Jadi dasar dari kekuatan kita adalah pada perkenanan Tuhan.

Apa yang hari-hari ini menjadi dasar dalam  pelayanan dan hidup anda?

1) Di panggil untuk menyembah.

Mari mendasarinya dengan perkenanan Tuhan karena itu berarti pelayanan, pekerjaan, tindakan anda akan berada di atas rata-rata. Orang yang mencari perkenanan Tuhan hidupnya akan berada di atas rata-rata, yang tidak hanya sekedar mencari Tuhan tetapi caranya mencari sungguh-sungguh seperti orang yang mencari mutiara atau harta yang terpendam.

(Mazmur 89 : 16 TB)
"Berbahagialah bangsa yang tahu bersorak-sorai, ya TUHAN, mereka hidup dalam cahaya wajah-Mu"

(mazmur 89 : 16 (15) NLT)
"Happy are those who hear the joyful call to worship, for they will walk in the light of your presence, Lord."

Orang yang bersukacita dan menyembah mengetahui panggilannya sebagai seorang penyembah dimana dasarnya adalah perkenanan Tuhan. Jadilah seorang penyembah karena sewaktu anda menyembah dan anda mengetahui panggilan anda sebagai seorang penyembah maka hidup anda akan berubah karena di saat menyembah Tuhan akan banyak berbicara kepada anda yang mengubahkan dan mentransformasi hidup anda. Sehingga ketika dalam penyembahan jangan menyembah hanya sekedar asal-asalan, jangan menyembah dengan biasa-biasa saja tetapi mari menyembah Tuhan dari dalam roh anda. Mari rindukan Tuhan dan Tuhan melihat dan menemukan yang di dalam anda sebagai seorang penyembah. Begitu pun ketika anda menari di hadapan Tuhan, menarilah dengan penuh sukacita dan sekuat tenaga sesuai dengan tuntunan Tuhan karena anda mengetahui panggilan anda sebagai penari dan penyembah sehingga perkenanan Tuhan turun.

Begitu juga ketika anda sedang bermain musik dan berkotbah, lakukan itu karena anda mengetahui bahwa Tuhan berkenan atasnya dimana anda menghidupi setiap Firman yang anda ucapkan saat kotbah sekalipun itu tidak mudah dan ada harga yang harus anda bayar tetapi di situlah perkenanan Tuhan turun atas anda.

Apabila anda sungguh-sungguh mencari perkenanan Tuhan maka seluruh hidup akan anda fokuskan kepada Tuhan walaupun ada harga yang harus dibayar. Perkenanan Tuhan tidak akan anda dapatkan apabila anda hanya bermalas-malasan dan santai karena orang yang mencari perkenanan Tuhan mengetahui bahwa hidupnya di abdikan untuk Tuhan.

2) Tuhan berbicara kepada orang yang berkenan.

"karena nama-Mu mereka bersorak-sorak sepanjang hari, dan karena keadilan-Mu mereka bermegah.  Sebab Engkaulah kemuliaan kekuatan mereka, dan karena Engkau berkenan, tanduk kami meninggi.  Sebab perisai kita kepunyaan Tuhan , dan raja kita kepunyaan Yang Kudus Israel.  Pernah Engkau berbicara dalam penglihatan kepada orang-orang yang Kaukasihi, kata-Mu: “Telah Kutaruh mahkota di atas kepala seorang pahlawan, telah Kutinggikan seorang pilihan dari antara bangsa itu."
(Mazmur 89:17‭-‬20 TB)

Dasar kekuatan Daud dan setiap kita adalah perkenanan Tuhan, ketika Tuhan ingin berbicara kepada orang yang dikenan-Nya karena Dia adalah Tuhan yang hidup maka Tuhan akan berbicara dalam sebuah penglihatan.

3) Tuhan memberi Mahkota dan Mengurapi orang yang dikenan-Nya.

"Pernah Engkau berbicara dalam penglihatan kepada orang-orang yang Kaukasihi, kata-Mu: “Telah Kutaruh mahkota di atas kepala seorang pahlawan, telah Kutinggikan seorang pilihan dari antara bangsa itu.   Aku telah mendapat Daud, hamba-Ku; Aku telah mengurapinya dengan minyak-Ku yang kudus" (Mazmur 89:20‭-‬21 TB)

Karena dasar kekuatannya adalah perkenanan Tuhan maka Tuhan akan menaruh Mahkota. Ketika Tuhan yang memberikan Mahkota maka Tuhan yang akan meninggikan sehingga oleh sebab itu betapa pentingnya bahwa dasar kekuatan kita adalah perkenanan Tuhan.

Jadi setiap kali anda melayani atau apa pun pekerjaan Tuhan periksa kembali di hati anda, untuk siapa anda melayani? Apakah untuk uang, pangkat, jabatan, atau manusia? Singkirkanlah semua itu pastikan bahwa anda melayani hanya untuk perkenanan Tuhan yang dapat di uji sewaktu anda tetap melayani sekalipun anda tidak mendapatkan apa-apa atau mendapatkan promosi karena orang yang dasarnya mencari perkenanan Tuhan, hatinya akan murni kepada Tuhan.

Ada banyak orang Kristen yang hidupnya tidak maju-maju dan mengalami banyak perubahan karena setiap kali datang beribadah hanya sekedar sebagai sesuatu yang agamawi dan yang didalamnya tidak pernah sungguh-sungguh mencari perkenanan Tuhan, tidak pernah sungguh-sungguh menginginkan Tuhan karena orang yang sungguh-sungguh menginginkan Tuhan yang didalamnya pasti akan berubah. Jadi pilihlah untuk mencari perkenanan-Nya saja dan bukan yang lain karena ketika perkenanan Tuhan turun, itu adalah hari pembalikan keadaan atas hidup anda seperti Ester yang mengalami pembalikan keadaan atas hidupnya tetapi sebenarnya bertahun-tahun dia mengalami ujian itu dan sampai kemudian Tuhan menemukan di hatinya hanya untuk Tuhan.

Mari menginginkan dasar hidup setiap kita hanya untuk perkenanan Tuhan karena orang yang berkenan akan Tuhan taruh Mahkota diatas kepalanya sebagai seorang pahlawan. Ketika Tuhan yang memahkotai dan meninggikan kita, Dia tidak akan pernah meninggikan setengah-setengah dan membuat orang menjauh dari Tuhan tetapi Dia akan meninggikan diantara bangsa-bangsa. Mari melayani dengan sungguh-sungguh untuk suatu saat Tuhan akan meninggikan kita dan tidak pernah orang yang bersungguh-sungguh kepada Tuhan itu di permalukan.

4) Tuhan akan menulis nama orang yang dikenan-Nya.

Mari membuat suatu alasan untuk Tuhan menulis nama anda dalam buku kehidupan karena Dia mendapatkan hal yang berbeda, karena Dia mendapati sebuah alasan untuk menulis nama anda karena didapati di hati anda selalu mencari perkenanan-Nya.

5) Tuhan akan memagari atau mengcover hidup orang yang dikenan-Nya.

"maka tangan-Ku tetap dengan dia, bahkan lengan-Ku meneguhkan dia.  Musuh tidak akan menyergapnya, dan orang curang tidak akan menindasnya.  Aku akan menghancurkan lawannya dari hadapannya, dan orang-orang yang membencinya akan Kubunuh." (Mazmur 89 : 22 – 24 TB)

Ketika Tuhan memahkotai, mengangkat menjadi pahlawan, memegang tangan  kanan kita maka tidak ada yang bisa menggoyahkan dan menjatuhkan kita.

Ada pagar atau covering dari Tuhan untuk orang yang hidupnya dalam perkenanan Tuhan, sehingga iblis tidak bisa menyentuh dan menghancurkan hidup kita. Karena yang di hati kita hanya menginginkan dan merindukan perkenanan Tuhan dimana ini yang secara otomatis sebenarnya memagari atau mengcover hidup orang yang dikenan-Nya.

6) Tuhan akan memberi kuasa dan otoritas kepada orang yang dikenan-Nya.

"Kesetiaan-Ku dan kasih-Ku menyertai dia, dan oleh karena nama-Ku tanduknya akan meninggi.  Aku akan membuat tangannya menguasai laut, dan tangan kanannya menguasai sungai-sungai.  Dia pun akan berseru kepada-Ku: ‘Bapaku Engkau, Allahku dan gunung batu keselamatanku." (Mazmur 89 : 25 – 27 TB)

Orang yang dasar hidupnya adalah perkenanan Tuhan akan memelihara kasih setia Tuhan karena mengetahui bagaimana meninggikan Tuhan.

Orang yang dasar kekuatannya karena perkenanan Tuhan, Tuhan akan membuat tangan orang itu menguasai laut dan sungai-sungai. Jadi apa pun apabila hidup anda dasarnya perkenanan Tuhan maka Tuhan akan memberikan otoritas, kuasa dan menguasai banyak hal. Jadi carilah perkenanan Tuhan terlebih dahulu.

Ketika anak-anak muda lain hidupnya tidak benar tetapi anda memilih untuk menyucikan dan menguduskan hidup anda sejak masa muda karena anda mengetahui yang anda inginkan dan cari adalah perkenanan Tuhan. Karena anda telah menginvest hidup sedari masa muda anda seperti Daud maka ada waktunya dimana Tuhan akan memberi anda kekuasaan dan mengangkat hidup anda.

7) Tuhan akan mengangkat tinggi orang yang dikenan-Nya.

"Aku pun juga akan mengangkat dia menjadi anak sulung, menjadi yang mahatinggi di antara raja-raja bumi." (Mazmur 89 : 28 TB)

Tuhan akan mengangkat tinggi setiap kita menjadi anak sulung, seperti Daud  yang walaupun dia anak yang bungsu tetapi ketika Tuhan berkenan berkat kesulungan yang sebenarnya bukan jatahnya diberikan kepadanya karena yang sulung artinya adalah orang yang pertama kali mendapatkan perkenanan Tuhan, mendapatkan terobosan, mengetahui rencana dan apa yang Tuhan kerjakan dan yang pasti akan mendapatkan bagian yang lebih banyak daripada yang lain karena berkat anak sulung adalah yang pertama dan terutama serta hitungannya dua kali lipat.

8) Tuhan akan meneguhkan perjanjian-Nya kepada orang yang dikenan-Nya.

"Aku akan memelihara kasih setia-Ku bagi dia untuk selama-lamanya, dan perjanjian-Ku teguh bagi dia." (Mazmur 89 : 29 TB)

Orang yang dasar kekuatannya adalah perkenanan Tuhan, Tuhan berjanji akan memelihara kasih setia-Nya dan meneguhkan perjanjian-Nya bagi orang yang dikenan-Nya.

Apabila orang memiliki perjanjian dengan Tuhan, orang yang hatinya mencari perkenanan Tuhan, mempunyai perjanjian dan covenant dengan Tuhan. Kapan pun itu anda bisa angkat dan perjanjian itu abadi karena Tuhan yang mengikat dirinya dengan perjanjian itu. Sewaktu hati anda mencari perkenanan Tuhan dan hanya ditujukan buat Tuhan maka Tuhan akan mempunyai perjanjian dengan anda.

9) Tuhan akan menjamin hidup orang yang dikenan-Nya sampai ke anak cucunya.

"Aku menjamin akan adanya anak cucunya sampai selama-lamanya, dan takhtanya seumur langit." (Mazmur 89 : 30 TB)

Ketika anda berada di dalam Tuhan pilihlah tidak dengan setengah-setengah tetapi pilihlah dengan sungguh-sungguh melakukannya. Lakukan apa pun juga untuk Tuhan sebab ada perjanjian sampai selama-lamanya yang bukan hanya untuk anda tetapi sampai kepada anak cucu anda juga di jamin oleh Tuhan.

Amin, Tuhan Yesus memberkati…

Untung Bongga Karua

Komentar

Postingan Populer