POLA ILAHI

Ibadah Raya Umum 1
Ps. Les Dowie
24 September 2017, 08.00 WIB
Kemah Daud Ministries Jogja

Ibrani 8:5
Mazmur 127:1

Tuhan tidak perlu bantuan dari manapun.
Dia hanya memikirkan dan semuanya jadi.

Waktu Tuhan lakukan sesuatu selalu ada alasan yang mengikutinya.

Ada yang namanya simbiosis mutualisme.
Ciptaan yang satu bisa saling bergantung.

Ayub 26:10

Tuhan membuat batasan kepada ciptaanNya dan itu berlaku untuk segala hal di muka bumi ini.

Dia buat segala sesuatu dengan denah (pola atau visi).

Tuhan tidak pernah lakukan sesuatu tanpa pola.
Nuh bangun Bahtera dengan Pola atau Rencana Tuhan.
Musa bangun Kemah Pertemuan dengan Pola.

Yeremia 29:11

Bagaimana kita bisa menemukan Pola atau Denah atau Rencana Allah kalau kita tidak bicara dengan Tuhan.

Hal pertama yang harus dilakukan adalah mengetahui tujuan atau maksud Tuhan.

Kalau kita membangun gereja maka kita harus mengerti tujuan Tuhan atas gereja!

Keluaran 25:8
Efesus 2:22

Saat kita membangun Hidup Kita, Pelayanan atau Gereja maka tujuannya adalah menjadi tempat dimana hadirat Tuhan tinggal dan nyata.

1 Raja 8:11-12

Kalau yang dibangun untuk memuat hadirat Tuhan maka kita harus membangun sesuai dengan yang Tuhan mau.
Itulah yang membuat Tuhan disukakan.

Uzia raja Israel; mati dengan sakit kusta; dia tidak puas dengan perannya sebagai raja dan dia mengambil peranan jadi imam.

Daud; memindahkan tabut tanpa pola Tuhan maka Uza disambar Tuhan.

1 Tawarikh 13:3

Tidak ada yang salah dengan motivasi kita; namun Polanya tidak seturut dengan Tuhan.

Datang kehadapan Tuhan untuk mendapatkan Pola sehingga kita bisa membangun hidup kita sesuai dengan PolaNya.

Bangsa Israel melewati sungai Yordan.
Mereka masuk ke Tanah Perjanjian. Mereka menghadapi Tembok Yerikho. Yosua adalah Panglima yang Ajaib.
Dia ahli perang. Namun; dia ikuti Strategi Tuhan untuk taklukkan Yerikho.

Yesaya 55:8-11

Dialah yang tahu terbaik bagi kita. Dialah yang tahu menetapkan jalan kita. Dialah yang bisa memberikan pola dalam hidup kita.

1 Tawarikh 22:8
2 Tawarikh 8:14

Mengapa nama-nama itu di catat. Mereka semua ada di dalam Pola yang Tuhan tetapkan.

Pola Allah adalah Otoritas Kita. Orang dapat otoritas saat membangun seturut dengan Allah.

*Bisakah Kita Menemukan Pola Allah?*

1 Tawarikh 12:32

Jadi orang-orang yang memiliki pengertian! Kita harus kembali ke persekutuan pribadi dengan Dia jikalau rindu menemukan Pola.

Daniel 2:20-22

Daniel mengatakan kalau kita ingin jawaban dari hidup kita, bisnis kita; itulah dari Raja diatas segala raja.

Roh Kudus di berikan kepada kita untuk menyingkapkan seluruh kebenaran (Yohanes 16:13) tetapi kita tidak pernah berdialog dengan Dia.

KPR 7:44
1 Tawarikh 28:19

Daud sang pemazmur mendapatkan pola dari Tuhan sendiri. Dia berikan pola yang dia dapatkan dari Tuhan kepada Salomo.

Hanya dengan membangun seauai dengan Pola maka hidup dan gereja kita akan penuh dengan kemuliaan Allah.

Kita tidak harus selalu mengerti tetapi harus selalu taat.

Waktu kita membangun sesuai pola Tuhan maka kita akan menarik hadirat kemuliaan Tuhan.

*Apa yang terjadi​ saat kita membangun sesuai dengan Pola Allah?*

Pertama, Keluaran 40:34-35
Kedua, 2 Tawarikh 5:14

Kita tidak memikirkan diri sendiri namun kita berjumpa dengan Tuhan yang memenuhi baitNya.

Bangun seauai dengan Pola maka kita menarik hadirat kemuliaan Allah.

Tidak ada jalan pintas.
Bangun hubungan pribadi dengan Dia.
Baik keluarga dan bisnis; Tuhan rindu memberikan PolaNya. Temukanlah di dalam hadirat Tuhan.

Amin.

Komentar

Postingan Populer