KEKUATAN SUMPAH

KEKUATAN SUMPAH 

EV JOSHUA LUCKY ANTONIO 





EV. JOSHUA LUCKY
KEKUATAN SUMPAH

Untuk sesuatu yang sangat penting, berdampak kekal, itu membutuhkan sumpah. Jadi jika Tuhan membawa kita sampai ke level sumpah, maka ada sesuatu yang sangat penting yang berdampak kekal.

» KEKUATAN SUMPAH
Ibrani 6 : 17 - 20 AMPC
“Karena itu, Allah juga, dalam keinginan-Nya untuk menunjukkan dengan lebih meyakinkan dan tanpa keraguan kepada mereka yang akan mewarisi janji itu tentang ketetapan tujuan dan rencana-Nya yang tidak berubah, intervensi (mediasi) dengan sumpah. [18] Ini supaya, oleh dua hal yang tidak berubah [janji-Nya dan sumpah-Nya] di mana tidak mungkin bagi Allah untuk membuktikan palsu atau menipu kita, kita yang telah melarikan diri [kepada-Nya] untuk berlindung mungkin memiliki kekuatan batin dan Semangat yang kuat untuk meraih dan memegang teguh harapan yang ditetapkan bagi kita dan ditetapkan di hadapan [kita].”

Orang bersumpah untuk sesuatu yang lebih besar dari dirinya dan untuk meyakinkan dirinya. Seringkali kita merendahkan sumpah dan konotasinya negatif.

Tetapi dari sisi Tuhan, sumpah itu ajaib. 
Ini kerinduan Tuhan, dan jika itu kerinduanNya, maka itu baik. Sumpah itu karena keinginanNya, karena kerinduanNya dimana Tuhan ingin menunjukan dan meyakinkan kita supaya tidak ada lagi keraguan.

Seringkali kita sudah menerima bahyak janji dari tuban, tetapi ada banyak keraguan dalam hati kita. Maka dari itu Tuhan membuat sumpahNya untuk meyakinkan kita. Saat kita juga menginginkan sumpahNya, maka Dia akan merekayasa. 

Hebrews 7 : 22 AMPC
“[22] In keeping with [the oath's greater strength and force], Jesus has become the Guarantee of a better (stronger) agreement [a more excellent
and more advantageous covenant].”

“[22] Sesuai dengan [kekuatan dan daya sumpah yang lebih besar], Yesus telah menjadi Jaminan perjanjian yang lebih baik (lebih kuat) [perjanjian yang lebih unggul dan lebih menguntungkan].”

Sumpah lebih kuat dan unggul dari sekedar perjanjian.

» IDENTITAS ANDA
Matius 5 : 14
“Kamu adalah terang dunia (alam semesta).
Kota yang terletak di atas gunung tidak mungkin
tersembunyi. Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di sorga.”

Inilah identitas kita dan ini yang harus dimanifestasikan dalam hidup kita. Belajar memandang bahwa diri kita adalah terang dunia sampai itu bisa termanifestasikan dalam hidup kita. Ada proses didalam supaya terang ini bisa termanifestasi.

» SUMPAH BINTANG
Kejadian 22 : 15-18
“untuk kedua kalinya berserulah malaikat TUHAN dari langit kepada abraham, kata-nya: "aku bersumpah demi diri-ku sendiri — demikianlah firman TUHAN —: karena engkau telah berbuat demikian, dan engkau tidak segan-segan untuk menyerahkan anakmu yang tunggal kepada-ku, maka aku akan memberkati engkau berlimpah-limpah dan membuat keturunanmu sangat banyak seperti bintang di langit dan seperti pasir di tepi laut, dan keturunanmu itu akan menduduki kota-kota musuhnya. Oleh keturunanmulah semua bangsa di bumi akan mendapat berkat, karena engkau mendengarkan firman-ku.”

Ada pertaruhan yang sangat besar maka diperlukan sebuah sumpah. Dan berkat yang akan kita terima akan berlimpah2. 

Dalam sumpah bintang, akan ada keturunan2 yang dilahirkan yaitu semua orang yang kita muridkan dan kita semua akan menduduki setiap kota, bangsa dan dunia.

Kita akan dipush sampai ada berkat, urapan, pengertian itu turun dan itu tidak akan menghancurkan kita, tetapi itu akan membawa kita menjadi berkat bagi bangsa2.

» TETAP SELAMANYA
Kita harus terusa naik karena kita harus menuntun orang kepada kebenaran sampai menjadi bintang2.

» LUKA DI JIWA
Trauma, respon yang salah adalah akarnya dari luka. Saat ada sesuatu yang mengganggu kita, maka ada yang tidak beres dalam hidup kita dan itu bisa menjadi luka dijiwa kita. Kenali dosa2 kita yang bisa membuat kita tergelincir. Bereskan setiap luka dan dosa kita dan biar ada pemulihan yang cepat dalam hidup kita. 

» PERINGATAN KERAS
Galatia 3 : 3
“adakah kamu sebodoh itu? Kamu telah memulai
dengan roh, maukah kamu sekarang mengakhiri dalam daging?”

Akankah kamu melanjutkan kegilaan ini? Karena hanya orang gila yang akan berpikir mereka bisa menyelesaikan dengan usaha mereka apa yang telah dimulai oleh Allah.” [msg]

Apa yang dimulai pleh Roh Tuhan, maka itu hanya akan diakhiri oleh Roh Tuhan. Jangan menjadi bodoh dan masuk dalam kegilaan, tetapi biarlah kita semakin menjadi orang yang bergantung kepada Tuhan.

» SALOMO - AWAL YANG BAIK
2 Samuel 12 : 24-25
lalu Daud memberi nama Salomo kepada anak itu. TUHAN mengasihi anak ini dan dengan perantaraan nabi Natan Ia menyuruh menamakan
anak itu Yedija, oleh karena TUHAN [Tuhan mengasihi anak ini - ampc].”


1 Raja-raja 3:3-5 (TB)
Dan Salomo menunjukkan kasihnya kepada TUHAN dengan hidup menurut ketetapan-ketetapan Daud, ayahnya;”

Salimo berhikmat, diberkati tetapi memiliki istri banyak.

Kita harus mau dididik, karena siapa yang dikasihi maka dia yang akan diajar. Jika kita mengasihi Tuhan, maka tunjukanlah dengan ikut caranya Tuhan dan mengikuti Tuhan.

» SALOMO - AKHIR YANG TRAGIS
1 Raja-raja11:6-9 (TB)
“dan Salomo melakukan apa yang jahat dimata TUHAN, dan ia tidak dengan sepenuh hati mengikuti TUHAN, seperti Daud, ayahnya. Pada waktu itu Salomo mendirikan bukit pengorbanan bagi Kamos, dewa kejijikan sembahan orang Moab, digunung disebelah timur Yerusalem dan bagi Molokh, dewa kejijikan sembahan bani Amon. Demikian juga dilakukannya bagi semua isterinya, orang-orang asing itu, yang mempersembahkan korban ukupan dan korban sembelihan kepada allah-allah mereka. Sebab itu TUHAN menunjukkan murka-Nya kepada Salomo, sebab hatinya telah menyimpang dari pada TUHAN, Allah Israel,yang telah dua kali menampakkan diri kepadanya

» 1/3 BINTANG MAU DISERET
Wahyu 8:12 (TB)
Lalu malaikat yang keempat meniup sangkakalanya dan terpukullah sepertiga dari matahari dan sepertiga dari bulan dan sepertiga dari bintang-bintang, sehingga sepertiga dari padanya menjadi gelap dan sepertiga dari siang hari tidak terang dan demikian juga malam hari.”

Wahyu 12:4a (TB)
Dan ekornya menyeret sepertiga dari bintang bintang di langit dan melemparkannya ke atas bumi.”

Seluruh dunia sedang diancam, maka dari itu kita membutuhkan sumpah bintang.

» JAMINAN SUMPAHNYA
Ibrani 6:19 AMPC
[Sekarang] kita memiliki [harapan] ini sebagai sauh jiwa yang pasti dan kokoh [tidak akan tergelincir dan tidak akan hancur siapapun yang melangkah di atasnya–suatu harapan] yang menjangkau lebih jauh dan masuk ke dalam
[kepastian Kehadiran] di balik tabir
,”

Saat kita melangkah bersama sumpahnya, kita tidak akan jatu dan tergelincir. Saat kita memiliki ini, maka ada jaminan dimana kita akan ada di pusat hatiNya.

» JANJI TUHAN
Amsal 4:18 AMP
Tetapi jalan orang benar itu seperti Cahaya fajar, yang makin lama makin bercahaya, sampai ia mencapai kekuatan dan kemuliaannya pada hari yang sempurna.”

Komentar

Postingan Populer