Memelihara Kesatuan Roh



Memelihara Kesatuan Roh

Senin, 11 February 2013

By : Joshua Ivan


Bahan Renungan : Efesus 4 : 3 – 6
Dan berusahalah memelihara kesatuan Roh oleh ikatan damai sejahtera: satu pengharapan yang terkandung dalam panggilanmu, satu Tuhan, satu iman, satu baptisan, satu Allah dan Bapa dari semua dan oleh semua dan di dalam semua.

Renungan :
Pagi ini ketika saya sedang mengalami kejenuhan dan kebosanan dalam menjalankan aktifitas saya, ketika saya mulai membaca mention twitter, status fb teman – teman saya yang tergabung dalam Bahtera Ministry. Tiba – tiba Roh Kudus berbicara dalam bahasa Inggris “Pray for Unity”, lalu ia memberikan rhema dalam hati buka Efesus 4 : 3 yang berkata : “Dan berusahalah memelihara kesatuan Roh oleh ikatan damai sejahtera”.
Kemudian sebelum saya mengetik renungan ini saya kirimkan kata Pray For Unity melalui twitter kepada teman – teman terdekat saya yaitu kepada Merlina Mamengko, Jean O Berlin, Windunatha, Hadasah Dewi, Deisy Nathalie, md bebek dan Antonius FW.
Kita tahu bahwa hari – hari terakhir ini iblis sedang mencoba memecah belah anak – anak Tuhan dengan perpecahan, karena iblis tahu jika kita terpecah belah maka kita tidak bersatu dan tidak ada kekuatan untuk menyelesaikan rencanaNya didalam hidup kita dan bangsa kita.
Kita mungkin saja gampang dalam menyerukan kata – kata Unity, dengan Unity, dengan hineni kita pasti bisa  kita pasti bisa finish strong, nyanyian tersebut dengan mudah kita menyanyikannya tetapi untuk mempraktekkannya kita tidak bias atau tidak mudah.
Hal yang paling dasar adalah memelihara Ikatan dalam Roh, kita sebagai anak – anak Tuhan sudah disatukan oleh darah Tuhan Yesus Kristus, tetapi kita sering melupakan hal yang paling kecil yaitu saling mendoakan, mungkin kita hanya bisa berkomunikasi hanya melalui dunia maya, whatsapp, android, bbm. Namun sering kita lupa mendoakan teman – teman yang terdekat di dunia maya ini. Yang saya alami waktu punya komunitas saja, kita sering kali lupa mendoakan teman – teman terdekat kita karena sibuknya pelayanan dan jadwal kegiatan yang padat.
Pengalaman yang berharga buat saya ketika kita disatukan secara Roh, maka kita bisa merasakan apa yang sedang terjadi pada teman terdekat kita. Tuhan Roh Kudus seringkali mengingatkan saya nama seseorang yang terdekat dengan saya, saya suruh doakan, kadang saya tidak tahu masalahnya dan baru mengetahui masalahnya ketika kita bertemu untuk share dan saling mendoakan.
Sebenarnya bagi teman – teman yang mempunyai komunitas dalam satu kota dan bisa bergerak bersama untuk menjalankan Visi Tuhan adalah lebih mudah dari pada saya yang seorang diri tanpa ada komunitas di kota yang kering.
Kita tahu bahwa kita telah dipanggil dalam satu pengharapan di dalam Tuhan Yesus Kristus, jadi sebenarnya sangatlah mudah untuk memelihara kesatuan Roh. Tahap yang kedua adalah memelihara kesatuan Jiwa, untuk menyatukan dua jiwa menjadi satu dari latar belakang yang berbeda sangatlah sulit karena membutuhkan proses dari Tuhan untuk menghasilkan kesatuan di jiwa.
Cara yang paling sederhana menjaga kesatuan jiwa adalah dengan cara meluangkan waktu secara rutin untuk bertemu dan saling share, dengan kita saling share maka kita akan disatukan secara jiwa.
Memelihara Kesatuan Secara Jasmani bisa kita dapatkan dengan mengadakan pertemuan rutin yaitu kita bisa pergi bersama – sama dalam suasana yang hangat dan akrab. Kita bisa melihat kehidupan jemaat mula – mula didalam Kisah 2 : 41 – 47.
Kiranya renungan yang saya tulis dapat memberkati bagi orang yang membacanya. Tuhan Yesus Memberkati Kita Semua, amin.

By His Grace
Joshua Ivan S

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer