Ada 5 Rahasia Supaya CAKAP MENANGGUNG BEBAN HIDUP

Ada 5 Rahasia Supaya CAKAP MENANGGUNG BEBAN HIDUP

Samuel Benny Oey



Filipi 4:13 — “ Segala perkara dapat kutanggung di dalam DIA yang memberi kekuatan kepadaku.”

Ayat ini mengajarkan kita bahwa permasalahan dan pergumulan dapat kita tanggung didalam TUHAN kita YESUS KRISTUS. Tidak ada permasalahan yang tidak dapat diselesaikan. Sebab YESUS KRISTUS kita memberikan kekuatan hikmat dan jalan keluar sehingga kita dapat menanggungnya. Rahasia apakah untuk dapat Menanggung Beban Hidup :

1. Tanggalkan Beban Yang Harus Ditanggalkan

"Karena kita mempunyai banyak saksi, bagaikan awan yang mengelilingi kita, marilah kita menanggalkan semua beban dan dosa yang begitu merintangi kita, dan berlomba dengan tekun dalam perlombaan yang diwajibkan bagi kita." Ibrani 12:1
Beban itu harus kita tanggalkan supaya tidak ada rintangan dalam hidup kita. Beban dosa keterikatan akan dosa yang membelenggu, kepahitan, sakit hati harus kita tanggalkan supaya kita bisa hidup berkemenangan dalam TUHAN YESUS KRISTUS.

2. Serahkan Beban Yang Harus Kita Serahkan

"Marilah kepada-KU, semua yang letih lesu dan berbeban berat, AKU akan memberi kelegaan kepadamu." Matius 11:28
TUHAN YESUS mengajarkan kita untuk menyerahkan segala masalah kita bukan titipkanlah atau lemparkanlah. Itu berarti bahwa masalah kita akan diselesaikan oleh YESUS KRISTUS sebab TUHAN YESUS bertanggung jawab atas hidup kita.

3. Terimalah Beban Yang Harus Diterima

"Pikullah kuk yang KU-pasang dan belajarlah pada-KU, karena AKU lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. Sebab kuk yang KU-pasang itu enak dan beban-KUpun ringan." Matius 11:29-30
Setelah kita menyerahkan beban permasalahan kita kepada YESUS KRISTUS maka TUHAN YESUS memberikan kepada kita kuk untuk kita pikul dan semuanya akan terasa ringan dan enak. Ketika kita menyerahkan beban kita maka kita akan mengalami ketenangan

4. Hindari Beban Yang Harus Dihindari

"Ketika Daud sampai ke puncak, ke tempat orang sujud menyembah kepada ALLAH, maka datanglah Husai, orang Arki, mendapatkan dia dengan jubah yang terkoyak dan dengan tanah di atas kepala. Berkatalah Daud kepadanya: "Jika engkau turut dengan aku, maka engkau menjadi beban kepadaku nanti," 2 Samuel 15:32-33
Ada beban karena kehendak TUHAN tetapi ada juga beban masalah karena kebodohan kita. Jadilah orang yang cerdas dan berhikmat untuk menghindari beban masalah kita menjadi bertambah banyak dan berat. Jangan menambah beban hidup kita dengan masalah yang baru sementara masalah yang pertama belum terselesaikan. Selesaikan segala permasalahan kita dengan menyerahkan semua beban kita kepada TUHAN YESUS dan jangan lagi menanggung sendirian. Setelah diserahkan jangan berusaha untuk mengambil kembali beban yang sudah diserahkan kepada TUHAN YESUS KRISTUS.

5. Sharingkan Beban Yang Harus Disharingkan

"Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu! Demikianlah kamu memenuhi hukum KRISTUS." Galatia 6:2
Sharingkanlah beban masalah kita kepada TUHAN YESUS dan kepada komunitas orang-orang percaya dan jadikanlah itu sebagai pokok-pokok doa syafaat maka kita akan menjadi kuat dan dapat menanggung segala beban kita karena TUHAN YESUS pasti menolong dan memnggenapi janji-NYA untuk memberkati kita dan memberikan jalan keluar bagi masalah kita sehingga kita dapat menanggungnya, Amin. TUHAN YESUS Memberkati.

Komentar

Postingan Populer