Doa Yang Di Jawab Tuhan

DOA YANG DIJAWAB TUHAN
Pdt. Petrus Agung Purnomo

Matius 6:8 (TB)  Jadi janganlah kamu seperti mereka, karena Bapamu mengetahui apa yang kamu perlukan, sebelum kamu minta kepada-Nya.

http://www.bibleforandroid.com/v/73271180bcc1

Elemen Doa : Kita Mengutarakan Kebutuhan Kita Kepada Tuhan.

Bapa Di Surga sudah mengetahui Kebutuhan Kita, Matius 6 : 8 sepertinya kontradiksi dengan Yohanes 16:24

Yohanes 16:24 (TB)  Sampai sekarang kamu belum meminta sesuatu pun dalam nama-Ku. Mintalah maka kamu akan menerima, supaya penuhlah sukacitamu.

http://www.bibleforandroid.com/v/a0b4d2ed6dfc

Sepertinya kita belum pernah meminta apapun kepada Tuhan. Padahal kita manusia tidak usah diajarkan doa, isinya sudah meminta semua.

Yakobus 4:2 (TB)  Kamu mengingini sesuatu, tetapi kamu tidak memperolehnya, lalu kamu membunuh; kamu iri hati, tetapi kamu tidak mencapai tujuanmu, lalu kamu bertengkar dan kamu berkelahi. Kamu tidak memperoleh apa-apa, karena kamu tidak berdoa.

http://www.bibleforandroid.com/v/c6b5e816f96f

HARUS MEMINTA DALAM DOA

Permintaan dari Keinginan Manusia. Manusia ndak usah diajarkan doa, semua isi doanya meminta.

Doa yang keluar dari Keinginan sendiri ada konsekuensi nya.

Mazmur 106:15 (TB)  Diberikan-Nya kepada mereka apa yang mereka minta, dan didatangkan-Nya penyakit paru-paru di antara mereka.

http://www.bibleforandroid.com/v/dcd9bc835c4c

Rules Of The Games

Kehendak Tuhan berbeda dengan Kehendak Kita.
Jika dalam doa keinginan kita, kita ngotot terus sama Tuhan mengenai keinginan kita, Tuhan akan kabulkan keinginan kita tetapi konsekuensi nya kita yang tanggung.

Contoh :
Raja Hizkia Seharusnya Meninggal, Dia doa meratap maka Tuhan memperpanjang umur nya 15 tahun dan konsekuensinya di tanggung Raja Hizkia.

Daud, doa ketika anak dari Betsyeba akan meninggal karena kesalahannya. Anak Daud meninggal, Daud meninggalkan kain kabung dan menyembah Allah.

Ada Seorang Ibu mempunyai bayi, sakit dan ngotot minta disembuhkan, sembuh tetapi 18 tahun kemudian anak itu mati bunuh diri, ibu ini menyesal kenapa 18 tahun yang lalu ia tidak membiarkan anaknya meninggal dan sekarang ia mengantarkan anaknya yg gantung diri.

Elia artinya Tuhan Juru Selamat Ku
Nabi-Nabi Di Israel ngotot mencari Elia yang sudah naik ke Surga.

Elemen Doa : Doa yang Lahir Dari Keinginan Allah. Yeremia 29:11

Tuhan memberikan rancangan Damai Sejahtera.

Allah menciptakan manusia sebagai manusia yang berdaulat penuh atas hidup kita.

Adam Pertama Berdaulat Penuh atas hidupnya. Allah sangat menghargai kita.

Ketika Adam Jatuh  dalam dosa maka setan bisa mengintervensi hidupnya.

Tuhan menghargai Kedaulatan Kita. Oleh sebab itu kita harus mengijinkan agar Kehendak Tuhan terjadi atas hidup kita.

Yehezkiel 36:36-37

Tuhan akan pegang terus kalau kita tidak menghargai pemberian Tuhan.

Yesaya 45 : 11

Kita harus belajar meminta sesuai dan selaras dengan Kehendak Bapa.

Filipi 4 : 19

Allah ku Akan Memenuhi Setiap Kebutuhan ku.

Ada seorang ibu mempunyai kebutuhan untuk membayar uang sekolah, jika tidak bayar uang sekolah anaknya diskorsing. Kebutuhan mepet, ibu ini kebingungan, doa dan tidak ada jawaban.

Tuhan mendidik kita untuk PERCAYA.Tuhan mendidik kita untuk mengerti rencana Tuhan.

Selera kita sangatlah rendah dibandingkan selera Tuhan.

Seringkali Pilihan-Pilihan Kita berbeda dengan pilihan-pilihan Tuhan.

Keinginan Tuhan berbeda dengan Keinginan Kita.

1 Yohanes 3:22 (TB)  dan apa saja yang kita minta, kita memperolehnya dari pada-Nya, karena kita menuruti segala perintah-Nya dan berbuat apa yang berkenan kepada-Nya.

http://www.bibleforandroid.com/v/4cc2c6c3fd03

Doa Yang Di Jawab Tuhan adalah Kita Mengikuti Perintah Nya.

1 Yohanes 5:14 (TB)  Dan inilah keberanian percaya kita kepada-Nya, yaitu bahwa Ia mengabulkan doa kita, jikalau kita meminta sesuatu kepada-Nya menurut kehendak-Nya.

http://www.bibleforandroid.com/v/e05353c22103

Doa Yang Di Jawab Adalah Doa yang Selaras dengan KehendakNya. Tuhan yang mengabulkan Doa kita.

Doa Kita Harus Satu Jalur dengan Kehendak Tuhan. Apapun yang kita inginkan pasti kita peroleh.Amin

Writer : Joshua Ivan Sudrajat




Komentar

Postingan Populer