MINDSET BUDAK DAN PERBUDAKAN

MIND SET BUDAK DAN PERBUDAKAN 

SIARAN TUNDA BMN NATIONS 

Sabtu 22 Juni 2024








EV. ESTHER LISTIAWAN 
MINDSET BUDAK DAN PENDERITAAN

Keluaran 6 : 9
"Lalu Musa mengatakan demikian kepada orang Israel, tetapi mereka tidak mendengarkan Musa karena mereka putus asa dan karena perbudakan yang berat itu."

Seringkali kita memiliki mindset yang salah maka setiap tugas2 kita menjadi penderitaan dalam hidup kita dan membuat semua janji dan sumpa tidak sampai dalam hidup kita.

» PENDERITAAN - MINDSET BUDAK
• Penderitaan fisik/mental
• Pesimis
• Negative thinking
• Apatis

Penderitaan yang sesungguhnya yang seringkali mengganggu anak2 Tuhan adalah penderitaan mental. 

Penderitaan mental akan membuat kita pesimis. Tuhan tidak akan bisa bekerja sama dengan kita dan menaruh semua perjanjiannya dalam hidup kita ketika kita dalam kondisi yang apatis.

» MINDSET BUDAK
• Digerakkan oleh emosi
Kita ada emosi, feeling, thinking. Orang2 yang menggunakan digerakkan oleh emosi, dia tidak akan mengolah informasi2 tersebut supaya berfikir secara logic, tetapi dia malah akan mengeluarkan secara emosi.

Kita tidak memberikkan kesempatan untuk otak kita berfikir logic dan kita di drive oleh emosi kita. Seringkali bukan emosi postive yang keluar tetapi justru emosi yang negative.

Jangan bereaksi dahulu, ijinkan Roh Kudus untuk bicara dihidup kita maka kita tidak di drive oleh emosi kita.

» Contoh penderitaan dan mindset budak
• Keluaran 5 : 21
"lalu mereka berkata kepada keduanya: "Kiranya TUHAN memperhatikan perbuatanmu dan menghukumkan kamu, karena kamu telah membusukkan nama kami kepada Firaun dan hamba-hambanya dan dengan demikian kamu telah memberikan pisau kepada mereka untuk membunuh kami."

• Keluaran 14 : 11-12
"dan mereka berkata kepada Musa: "Apakah karena tidak ada kuburan di Mesir, maka engkau membawa kami untuk mati di padang gurun ini? Apakah yang kauperbuat ini terhadap kami dengan membawa kami keluar dari Mesir? 
Bukankah ini telah kami katakan kepadamu di Mesir: Janganlah mengganggu kami dan biarlah kami bekerja pada orang Mesir. Sebab lebih baik bagi kami untuk bekerja pada orang Mesir dari pada mati di padang gurun ini." 

Roh penderitaan bisa membutakan orang untuk melihat hal2 yang lebih besar. Kunci supaya kita bisa melihat yang lebih besar adalah memiliki excitement maka kita akan melihat yang besar itu terjadi.

Komentar

Postingan Populer