Berjalan Dalam KeakuratanNya


Berjalan Dalam KeakuratanNya
Ev. IIN Tjipto Wenas




Bahan Renungan : Kolose 2 : 6 – 15

Seringkali tanpa sadar kita keluar dari satu titik dari ketaatan. Untuk Taat kita harus tetap didalam Kristus. Untuk Berjalan dalam KeakuratanNya kita perlu memiliki :

1. Memiliki Pikiran Kristus
Didalam kehidupan kita bisa tetap memakai pikiran kristus. Untuk memiliki pikiran Kristus kita perlu belajar Firman Tuhan, berjalan dalam ketaatan.

2. Memiliki Perasaan Kristus
Untuk mengerti perasaan Kristus kita harus belajar dari menit ke menit, jam ke jam dan hari ke hari. Saya mempunyai kesaksian : ketika saya akan berkotbah, saya sedang memikirkan masalah-masalah yang dihadapi oleh Mahanaim. Kemudian Tuhan berkata bahwa kamu mau ikut berperang tidak sekarang ? Atau kamu mau memikirkan masalah-masalh yang ada di Mahanaim. Lalu saya jawab Tuhan saya mau mengikuti apa yang Tuhan mau dan Tuhan rasakan.

Setiap gereja Tuhan mempunyai arahan dan visi yang berbeda – beda. Seringkali banyak orang Kristen dalam pelayanan berpikir apa yang mereka mau bukan yang Tuhan mau. Kita sudah dipilih oleh Tuhan untuk bersaksi tetapi kita memilih untuk berdoa dibalik panggung, ini sudah bergeser dalam keakuratanNya.

3. Dasar Untuk Dibangun diatas Dia (Kolose 2 : 7)
Kita harus mempunyai dasar untuk dibangun diatas Dia, ketika saya melakukan pembangunan sekolah SMP dan SMA, Tuhan ijinkan untuk kami tidak bisa membayar sebanyak 2 Milyar, yang punya barang – barang berkata harus dibayar minimal 1 Milyar dulu, kemudian saya berkata kepada Tuhan bahwa proyek ini milik Tuhan. Kemudian ada seorang ibu yang telepon kepada saya. Ibu ini berkata kalau Ibu Iin sendiri yang mengangkat teleponnya saya akan memberikan persembahan, yang kedua kalau ibu iin menjawab saya bisa menemui saya dengan waktu dan tanggal yang ke 3 saya akan memberikan persembahan. Kemudian semua tanda itu digenapi, ibu ini memberikan persembahan sebanyak 1 Milyar untuk Yayasan Mahanaim yang sedang membangun sekolah.

Kesaksian kedua saya diajak untuk makan pagi bersama sepasang suami istri, suami dan istri ini sudah sehati untuk memberikan persembahan kepada saya. Mereka berdua bertanya sama Tuhan dan mereka mencocokkan jawabannya, jawaban yang diperoleh sama yaitu jumlah uang yang akan diberikan kepada Yayasan Mahanaim. Mereka semua belajar berjalan dalam keakuratanNya. Amin.


By His Grace


Joshua Ivan S


Komentar

Postingan Populer