Glorious Time



Glorious Time
Ibadah Raya Via Streaming
JKI Hananeel Surya
Minggu, 18 September 2016
Ev. Stephen Timothy Wenas


Dan kita semua mencerminkan a  kemuliaan b  Tuhan 1  dengan muka yang tidak berselubung. Dan karena kemuliaan itu datangnya dari Tuhan yang adalah Roh, maka kita diubah menjadi serupa dengan gambar-Nya, c  dalam kemuliaan yang semakin besar. (2 Korintus 3 : 18)

Kita semua mencerminkan kemuliaan Tuhan dengan muka tidak berselubung. Seringkali kita tidak sadar kita ini memancarkan Glorious Tuhan.

Seperti Bulan yang memancarkan atau memantulkan cahaya matahari. Bulan tidak bisa memancarkan cahayanya sendiri demikian juga kita ini memancarkan Kemuliaan Tuhan. Kita menangkap kemuliaan Tuhan dalam hidup kita.

Seringkali hidup kita tidak bisa memantulkan cahaya matahari Tuhan. Kita seringkali ingin menonjolkan keinginan kita sendiri. Seperti kita bercermin di cermin cembung dan cermin cekung, gambar yang dipantulkan tidak bagus. Ada yang terlalu gemuk dan ada yang seperti terlalu panjang, tidak sempurna.

Kita seringkali masih sombong, pelit, suka bohong, tinggi hati, namun orang melihat loh kok orang kristen seperti itu dan nama Tuhan yang dihina. Kita harus ingat bahwa kita ini mencerminkan kemuliaan Tuhan.

Apa itu Kemuliaan Tuhan ?

Kemuliaan Tuhan jika kita melihat dari bahasa Ibraninya Kabod (Kavod) yang artinya Bobot. Kemuliaan Tuhan dari bahasa Yunaninya Doxsa berarti Reputasi.

Ada Bobot yang harus kita penuhi untuk memancarkan kemuliaan Tuhan. Jika kita tinggal didalam Tuhan dan kebenaran Tuhan tinggal dalam hidup kita maka Kemuliaan Tuhan akan bersinar terang dalam hidup kita.

Reputasi kita didalam Tuhan itu harus berkelanjutan. Seperti contoh Queen Elizabeth mempunyai anak bernama Pangeran Charles, dan Pangeran Charles mempunyai Putra bernama Prince William, Prince William mempunyai anak bernama George. Bayi ini kemudian diangkat menjadi Putra Mahkota, namun ketika ia tumbuh dewasa, ia tidak mencerminkan tingkah laku putra mahkota maka tidak ada kemuliaan dari Kerajaan Inggris, Publik menyorotnya dengan negatif.

Kemuliaan Tuhan adalah gabungan dari Bobot dan Reputasi. Kemuliaan Tuhan ada daam hidup kita, namun seringkali kita tidak mencerminkan kemuliaan Tuhan. Kelakuan kita harus mencerminkan Tuhan Yesus dalam hidup kita.

Kita tahu sekarang sedang ramai dibicarakan Mario Teguh, masyarakat menganggap dirinya orang bijaksana, namun sekarang setelah muncul anaknya Kiswinar, Mario Teguh dinilai tidak bisa mencerminkan apa yang ia sampaikan kepada Masyarakat. Amin

By His Grace

Joshua Ivan Sudrajat S  

Komentar

Postingan Populer