Ciptaan Baru

Ciptaan Baru
Kamis, 2 Juni 2016


Bahan Renungan :
Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, m  ia adalah ciptaan baru 1 : n  yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang. o (2 Korintus 5 : 17)

6:1 Apakah ada seorang di antara kamu, yang jika berselisih dengan orang lain, berani mencari keadilan pada orang-orang yang tidak benar 1 , dan bukan pada orang-orang kudus? g  6:2 Atau tidak tahukah kamu, bahwa orang-orang kudus akan menghakimi dunia? h  Dan jika penghakiman dunia berada dalam tangan kamu, tidakkah kamu sanggup untuk mengurus perkara-perkara yang tidak berarti? 6:3 Tidak tahukah kamu, bahwa kita akan menghakimi malaikat-malaikat? Jadi apalagi perkara-perkara biasa dalam hidup kita sehari-hari. (1 Korintus 6:1-3)

RENUNGAN :
Saudara-saudara tahu bahwa kita jika kita mengaku dengan mulut kita dan percaya dalam hati kita bahwa Yesus adalah Tuhan dan Juru Selamat kita secara pribadi, kita adalah ciptaan yang baru. Kita percaya didalam Yesus Kristus kita sudah diselamatkan. Secara hierarki roh, Adam yang pertama diberi posisi dibawah malaikat, karena malaikat diciptakan lama dan sesudah itu baru adam yang diciptakan.

Namun karena kita telah diselamatkan, maka posisi kita naik tanpa kita sadari. Setelah kita lahir baru, kita sudah mengalami penebusan dosa, tubuh yang fana kita sudah ditebus oleh darah Anak Domba Allah.

Paulus mengatakan dalam 1 Korintus 6 : 2-3 6:2 Atau tidak tahukah kamu, bahwa orang-orang kudus akan menghakimi dunia? h  Dan jika penghakiman dunia berada dalam tangan kamu, tidakkah kamu sanggup untuk mengurus perkara-perkara yang tidak berarti? 6:3 Tidak tahukah kamu, bahwa kita akan menghakimi malaikat-malaikat? Jadi apalagi perkara-perkara biasa dalam hidup kita sehari-hari.

Dikatakan kita akan menghakimi dunia. Seringkali orang tidak mengerti kondisi manusia itu diletakkan pada kedudukan yang tinggi. Keadaan didunia ini seringkali membuat kita cemas, stress, depresi, frustasi, bingung, kecewa dan marah. Seringkali kita tidak mengerti bahwa kita diberi kedudukan yang tinggi. Ketika kita menyadari kedudukan kita yang sebenarnya didalam Yesus Kristus, maka cara pandang kita untuk menghadapi dunia ini akan berbeda.

Kita tidak terikat dengan masalah apa yang terjadi didalam kehidupan kita. Melalui Tuhan Yesus, ketika kita hanya Percaya, maka Tuhan akan mengangkat kita naik. Janganlah kita hidup dipengaruhi dengan keadaan sekitar atau dengan apa yang terjadi. Jika kita dilingkupi dengan kekuatiran, kita tidak percaya maka kita akan terus menurun.

Bagian kita yang sudah lahir baru adalah hidup dalam keajaiban demi keajaiban. Apapun yang kita hadapi kemustahilan menjadi Mungkin, apapun yang tidak ada menjadi ada. Setiap Otoritas Tuhan yang diberikan kepada kita, bersama Roh Kudus kita pasti bisa selesaikan yang Tuhan mau selesaikan. Belajar mengandalkan Tuhan dan gunakan otoritas yang Tuhan berikan dalam hidup kita tepat seperti yang Tuhan mau. Walaupun keadaan tidak memungkinkan jangan pernah lepaskan pengharapan kita dan tetaplah berharap sama Tuhan. Percaya pada Tuhan bahwa Mujizat dan KeajaibanNya terjadi dalam hidup kita. (PHS)

DOA :
Tuhan Yesus ingatkan kami selalu bahwa setelah kami percaya dan terima Engkau didalam hidup kami, Engkau mengangkat kami dari lembah kekelaman ke tempat yang tinggi. Tuhan ajari kami menghargai setiap apa yang Engkau berikan dan selalu menggunakan otoritas yang Engkau berikan dengan benar. Tuhan Yesus ajari kami selalu berharap pada Engkau saja dan tidak berharap dengan yang lain. Tuhan Roh Kudus kami membutuhkan keajaibanMu, tolong kami hari ini supaya iman kami bangkit dan menerima keajaibanMu hari ini. Didalam Nama Tuhan Yesus Kristus kami terima keajaibanMu hari ini. Amin

Dari : Renungan Harian Bahtera Imamat Rajani – Ark Of Christ Bandung

Komentar

Postingan Populer